Trik Jitu Agar Artikel Cepat Terindex Google Dengan Cepat

Discussion in 'WordPress' started by One's Excellent, May 13, 2015.

  1. One's Excellent

    One's Excellent Member

    Joined:
    May 11, 2015
    Messages:
    180
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    Saya yakin setiap WordPresser atau Blogger mempunyai tujuan yang sama dalam membuat artikel di blog yang dikelolanya. Yaitu tujuannya yang diharapkan agar artikel yang diterbitkan dapat terindex oleh Google. Bahkan mungkin mengharapkan agar semua artikel diblognya mendominasi diurutan sepuluh halaman pertama Google.

    Kenapa yang menjadi target utama adalah “search engine” seperti Google? Karena judul topik ini adalah tentang Google dan dari berbagai macam pilihan mesin pencari, sampai saat ini hanya Google yang paling populer banyak digunakan. Tapi mesin pencari lainnyapun jangan sampai diabaikan. Karena bisa saja ada pengunjung yang berhasil menemukan artikel kita melalui mesin pencari bukan hanya dari Google saja, misal dari Bing atau dari Yahoo.

    [​IMG]

    Jika Anda mencari artikel serupa dengan topik ini, pasti akan banyak yang membahasnya. Jadi untuk melengkapi referensi silakan Anda search di Google. Dan disini saya hanya akan membahas yang saya tahu dan yang saya bisa lakukan.

    Berikut Triknya Agar Artikel Yang Kita Buat Cepat Nongkrong Di Google

    1. Usahakan Judul Artikel Unik

    Tentunya hal pertama yang kita lakukan dalam membuat artikel adalah menentukan sebuah judul. Judul artikel yang unik bukan berarti judul yang kita buat belum pernah ada yang membahasnya. Tapi yang lebih bagus, seperti itu. Kitalah orang pertama yang membahas tentang artikel yang kita tulis. Namun itu sangat jarang sekali, mungkin 1000 berbanding 1.

    Yang dimaksud judul artikel unik menurut saya adalah, judul artikel usahakan jangan sampai sama persis dengan judul artikel yang sudah dibahas oleh orang lain. Misal, kita ingin membahas artikel tentang "Cara Menanam Jagung". Maka kita bisa bereksplorasi lagi dengan menambahkan kata-kata lain yang relevan, contoh "Cara Menanam Jagung Yang Baik", "Trik Ampuh Cara Menanam Jagung Yang Baik", "Cara Menanam Jagung Agar Hasilnya Bagus".

    Untuk mencari judul artikel agar tidak sama persis dengan judul artikel blog lain, kita bisa mencarinya di pencarian Google dengan mengetikkan judul artikel yang akan kita buat. Jika hasilnya ada yang sama, maka carilah dengan kalimat lain.

    2. Kemudian Isi Artikel Juga Harus Unik

    Langkah selanjutnya jika kita sudah menemukan judul yang tepat, maka saatnya sekarang mengisi artikel dengan kalimat-kalimat yang bermanfa’at. Usahakan juga dalam membuat artikel yang benar-benar unik. Artinya kalimat-kalimat yang kita gunakan dalam membuat isi artikel belum pernah ada yang menggunakannya. Jika Anda membuat artikel tentang Cara Menanam Jagung maka di Google pasti akan banyak yang sudah membahasnya. Tapi tentunya cara penyajian isi artikel harus beda dengan blog lain.

    Jika Anda terpaksa harus melakukan copy paste, jangan lupa untuk menyertakan link sumber aktif yang menuju ke blog yang di copy paste. Tapi menurut saya daripada harus melakukan copy paste, mending pakai jurus ATM (Amati, Tiru, Modifikasi). Jadi intinya selalu berusaha agar penyajian isi artikel jangan ada satu kalimatpun yang sama dengan artikel serupa blog lain.

    Untuk memudahkan, sebelum kita menerbitkan artikel sebaiknya cek dulu apakah artikel kita benar-benar unik atau tidak. Untuk mengecek keunikan artikel, Anda bisa memanfa’atkan web smallseotools.com/plagiarism-checker. Berapa persen menurut SmallSEOTools keunikan konten yang Anda buat?

    [​IMG]

    3. Lampirkan Gambar Yang Relevan Dengan Artikel

    Untuk melengkapi keunikan artikel, sebaiknya gunakan juga sebuah gambar yang benar-benar relevan dengan artikel. Namun agar gambar menjadi lebih ramah dimata SEO, selalu gunakan Alt Text, Anchor Title, dan lain-lain. Silakan Anda search di google bagaimana cara mengoptimalkan gambar agar benar-benar ramah dimata SEO.

    Dan jangan sampai lupa untuk mengoptimasi gambar dengan mengompressnya. Gambar tanpa dikompress, loading blog akan lambat. Karena merupakan salah satu penunjang SEO juga dalam membuat blog menjadi kencang ketika diakses. Bagi blog WordPress dalam optimasi gambar bisa menggunakan plugin WP Smush.It

    4. Update Ping Artikel Yang Baru Dibuat

    Ketika selesai membuat artikel, jangan sampai lupa untuk melakukan submit artikel melalui ping otomatis. Bukan hanya Google Ping saja yang menyediakan tool ping otomatis. Tapi saya lebih suka menggunakan GooglePing untuk memanggil robot pencarian Google.

    Untuk mencari ping blog otomatis lainnya, silakan Anda cari sendiri di Google. Karena seperti yang sudah saya jelaskan diatas, kalau ping blog otomatis itu bukan hanya GooglePing saja.

    5. Artikel Disubmit Ke Sosial Media

    Jangan remehkan sosial media, karena tidak menutup kemungkinan pengunjung blog mengetahui blog kita melalui sosial media. Untuk saat ini banyak sekali sosial media yang sering digunakan oleh semua kalangan. Contoh sosial media yang sudah tidak asing lagi ketenarannya, Facebook dan Twitter.

    Selain kita bisa memanfa’atkan sosial media untuk mendatangkan trafik pengunjung, gunakan juga web sosial bookmark. Kita bisa memanfa’atkan web bersatatus sosial bookmark seperti LintasMe dan masih banyak lagi.

    6. Submit Link Artikel Ke Google Webmaster Tools

    Untuk memberitahu Google agar artikel kita cepat terindex sama Google, kita bisa menggunakanFetch as Google. Fetch as Google ini bisa kita temukan di WEB Master Tool Google. Tentunya jika blog kita harus sudah terdaftar di WEB Masternya Google. Bagi yang belum terdaftar blognya di Google WEB Master Anda bisa mencarinya di mesin pencari seperti Google, pasti sudah banyak yang membahasnya.

    [​IMG]

    Lakukan Fetch as Google di WEB Master Google setiap kita selesai membuat artikel. Untuk melakukan Fetch as Google, bisa ditemukan di halaman WEB Master tepatnya di Crawl > Fetch as Google.

    Mungkin tulisan ini akan bersambung dilain kesempatan. Selamat mencoba dan semoga bermanfa’at. Tulisan aslinya ada di http://info-menarik.net/artikel-yang-bisa-cepat-terindex-oleh-google/
     
    Last edited: May 15, 2015
  2. farid efendi7

    farid efendi7 Member

    Joined:
    Mar 14, 2015
    Messages:
    133
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    jading ping dulu ya mas baru fetch ke webmaster *bingung*
     
  3. One's Excellent

    One's Excellent Member

    Joined:
    May 11, 2015
    Messages:
    180
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    hihihi untuk strukturnya bebas sih mas ...
     
  4. farid efendi7

    farid efendi7 Member

    Joined:
    Mar 14, 2015
    Messages:
    133
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    maklum masi newbe :oops:
     
  5. One's Excellent

    One's Excellent Member

    Joined:
    May 11, 2015
    Messages:
    180
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    berarti kita sama-sama nubi gan ... *akhirnya*
     
  6. farid efendi7

    farid efendi7 Member

    Joined:
    Mar 14, 2015
    Messages:
    133
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
  7. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,253
    Likes Received:
    2,716
    Trophy Points:
    413
    Saya sangat mengharap sekali, bagaimana caranya? Maklum nggak tahu...
     
  8. One's Excellent

    One's Excellent Member

    Joined:
    May 11, 2015
    Messages:
    180
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    *cinta*
     
  9. One's Excellent

    One's Excellent Member

    Joined:
    May 11, 2015
    Messages:
    180
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    itupun harapan saya juga gan, tapi nyatanya memang sulit untuk bisa menembus halaman terbaik google. namun kalau artikel ini intinya "agar artikel bisa keindex cepat oleh google". tanpa menggunakan trik inipun sebenarnya artikel lama-kelamaan akan keindex juga sama google, asal artikel bukan hasil copas ...
    kata para master untuk mengdominasi halaman terbaik google yang paling utama perbanyak backlink yang relevan terutama backlink dofollow yang pringkat DA dan PA bagus ... :)
     
  10. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,253
    Likes Received:
    2,716
    Trophy Points:
    413
    Oh begitu, yah. Nggak berharap, deh...
    Kalau pakai trik di atas, setelah keindeks bisa langsung di pejwan?
    Artikel di atas itu hasil copas, tapi nggak lama lagi akan ada di SERP.. kok bisa yah?
     
    Retno Loragon likes this.
  11. One's Excellent

    One's Excellent Member

    Joined:
    May 11, 2015
    Messages:
    180
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    Iya mas intinya artikel yang kita buat usahakan kalau bisa benar-benar unik dan belum ada diinternet. Dengan begitu ketika artikel dipublish akan langsung tampil di urutan terbaik. Agar artikel bisa bertahan lama di SERP terbaik, perkuat dengan backlink berkualitas.
    Tapi kalau kata master SEO artikel serupapun (tapi bukan copas) asal DA dan PA blog kita berada diposisi blog saingan, maka kita akan menang ... :)
     
  12. agifa gumelar

    agifa gumelar Member

    Joined:
    May 14, 2015
    Messages:
    45
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    thanks atas infonya :)
     
  13. One's Excellent

    One's Excellent Member

    Joined:
    May 11, 2015
    Messages:
    180
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    ok
    ok gan ...
     
  14. ukiearifin

    ukiearifin New Member

    Joined:
    Dec 24, 2013
    Messages:
    44
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Saya rasa kalau butuhnya keindeks doang cukup submit ke webmaster saja, gak ada satu menit langsung nongol tu di search engine. *music*
     
  15. rakadimas11

    rakadimas11 Active Member

    Joined:
    Aug 28, 2014
    Messages:
    400
    Likes Received:
    109
    Trophy Points:
    43
    script google pingnya di tempel di blog anda atau engga den ?
     
  16. Liszton

    Liszton Member

    Joined:
    May 6, 2015
    Messages:
    537
    Likes Received:
    28
    Trophy Points:
    28
    Ini yang master master nanya apa ngetes ya? hehe
     
  17. Damar

    Damar Well-Known Member

    Joined:
    Jun 22, 2014
    Messages:
    1,472
    Likes Received:
    216
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    Plugin-nya membebani server tidak ya mas? Soalnya belum pernah coba :)
     
  18. One's Excellent

    One's Excellent Member

    Joined:
    May 11, 2015
    Messages:
    180
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    Betul gan. Namun keunikan artikel juga sangat berpengaruh terhadap index Google. Saya sudah pernah coba dengan artikel hasil copas. Ternyata sulit untuk diindex Google. Pernah keindex juga umurnya ga lama langsung masuk bui (sandbox)
     
  19. One's Excellent

    One's Excellent Member

    Joined:
    May 11, 2015
    Messages:
    180
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    Kalau Google Ping ga mas, submit manual saja. Tapi ada juga ping service yang ditempel.
     
  20. One's Excellent

    One's Excellent Member

    Joined:
    May 11, 2015
    Messages:
    180
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    oh ma'af ... ternyata disini tempatnya para master ya ... *bingung*
     
Loading...

Share This Page