Penyebab Gatal Pada Organ Kewanitaan

Discussion in 'Health & Medical' started by rakadimas11, May 27, 2015.

  1. rakadimas11

    rakadimas11 Active Member

    Joined:
    Aug 28, 2014
    Messages:
    400
    Likes Received:
    109
    Trophy Points:
    43
    Rasa gatal pada organ intim wanita secara umum dapat diatasi dengan mudah yaitu dengan selalu menjaga kebersihan area organ intim wanita, sering mengganti baju dalam secara teratur, jangan menggunakan pakaian dalam terlalu ketat, gatal karena jamur atau infeksi dan lain sebagainya. Jika rasa gatal yang terjadi pada organ intim wanita anda disebabkan oleh infeksi jamur, dan inilah beberapa Penyebab Gatal Pada Organ Kewanitaan.

    Hormon. Setiap berubah masa haid, hamil, menopause atau jelang kelahiran, rasa gatal pada organ intim bisa saja terjadi.

    Penyakit Seks Menular. Hubungan seks yang berganti-ganti pasangan tanpa kondom memicu penyakit seperti klamidia, herpes, kencing bernanah dan keputihan menyebabkan alat kelamin gatal. Kutu juga bisa berkembang biak pada rambut kemaluan.

    Eksim. Gangguan kulit seperti eksim bisa menyebabkan kemerahan dan gatal-gatal di bagian kelamin anda yang bisa diikuti ruam pada kulit. Obat kulit dengan kandungan hidrokortison dan berendam dengan bubuk oatmeal bath bisa mengatasi gatal-gatal.

    Iritasi Kulit. Ini disebabkan oleh alergi terhadap produk tertentu seperti penggunaan pembalut dengan parfum, kondom, dan pelumas atau akibat mencukur rambut pada alat kelamin. Iritasi ini menyebabkan vagina menjadi kemerahan, bengkak dan kulitnya menebal.

    Infeksi Jamur. Selain bakteri, infeksi jamur sering menjadi penyebab gatal pada vagina. Infeksi terjadi akibat pH vagina rusak, penggunaan antibiotik, seks, stres atau perubahan diet dan perempuan yang memiliki diabetes berisiko besar terkena infeksi.

    Bakteri. Bakteri vaginosis adalah penyebab paling umum gatal pada vagina. Ini disebabkan ketidakseimbangan dalam bakteri sehat dan perubahan pH vagina. Rasanya hampir sama dengan infeksi bakteri, tapi dalam kasus ini daerah vagina lebih berair dan biasanya menimbulkan bau tidak sedap.
     
  2. Liszton

    Liszton Member

    Joined:
    May 6, 2015
    Messages:
    537
    Likes Received:
    28
    Trophy Points:
    28
  3. rakadimas11

    rakadimas11 Active Member

    Joined:
    Aug 28, 2014
    Messages:
    400
    Likes Received:
    109
    Trophy Points:
    43
    Ih sorry yaa, satu kata untuk anda adalah So Tau !
     
  4. rakadimas11

    rakadimas11 Active Member

    Joined:
    Aug 28, 2014
    Messages:
    400
    Likes Received:
    109
    Trophy Points:
    43
    Apaan lo nayo ?
     
  5. Leti Latifah

    Leti Latifah New Member

    Joined:
    May 29, 2015
    Messages:
    65
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Menjaga kebersihan Miss V itu sangat penting bagi wanita..
    mudah-mudahan terhindar deh dari penyakit itu.. aamiin ya rabbal'alamiin
     
Loading...

Share This Page