Niche Blog Laris pilihan Blogger Indonesia

Discussion in 'General Internet' started by JaringanHosting, Jun 25, 2015.

  1. JaringanHosting

    JaringanHosting Member

    Joined:
    May 8, 2015
    Messages:
    384
    Likes Received:
    28
    Trophy Points:
    28
    Halo teman-temanku bersosial yang merangkap profesi sebagai blogger :D

    Selama pengalaman kita berjibaku dengan tulisan dan postingan di blog, tentu sudah tidak asing lagi dengan istilah NICHE BLOG kan? NICHE BLOG adalah semacam tema atau topik yang menjadi pokok bahasan utama di blog Anda. Ini yang membedakan antara blog berkonsentrasi NICHE atau blog MIX-MIX (Gado-Gado) :D
    Nah, kira-kira, NICHE yang laris dan populer di kalangan blogger Indonesia itu yang kaya gimana ya?? Ini sedikit penelurusan dan ketikan dari saya tentang niche blog yang laris manis.


    Niche Blog Paling Laris dan Populer

    [​IMG]
    Memilih Niche Blog sama seperti memilih buku untuk dipelajari, semua pasti berisi tentang ilmu yang baik, tapi tidak semua bisa memberi manfaat yang sama besar, karena porsi kebutuhan tiap pembaca pasti berbeda-beda juga.

    1. Kesehatan
    Ketika kita sedang mengalami masalah kesehatan tapi malas pergi ke dokter, maka kita akan mendatangi Google lebih dulu untuk mencari tahu lebih lanjut tentang masalah kesehatan yang kita alami. Iya to? Banyak yang seperti itu? hehehe Nah, makanya niche ini jadi laris dan populer..

    2. Otomotif
    Niche Blog tentang otomotif juga laris. Memang sudah banyak juga forum-forum online khusus otomotif, tapi keyword atau pencarian Google seputar otomotif pasti masih tinggi juga. Makanya niche otomotif bisa jadi pilihan kalo suka review motor dan mobil dan segala "ubo rampe" nya *halah

    3. IT dan Gadget
    Perkembangan dunia IT dan Gadget sangat pesar dan sangat luar biasa. Siapa yang menyangka kalau harga Gadget mengalami perubahan naik-turun setiap hari. Tidak hanya harga, tapi juga model, fitur, dan spesifikasi. Biasanya, sebelum memutuskan untuk membeli sebuah Gadget, user akan Googling dulu tentang review dan spesifikasi Gadget tersebut.

    4. Blogging dan Internet
    Blog dengan Niche Blog ? Banyak sekali blog yang memiliki Niche Blog seputar Blogging dan Internet. Di Niche ini, Anda sebenarnya cukup fleksibel karena banyak pilihan sub pembahasan. Anda bisa membahas mulai dari tutorial sampai sekedar menulis artikel. Niche ini bisa kita baca-baca di blognya @KangAndre

    5. Travelling
    Niche Travelling bisa juga dijadikan pilihan ketika Anda memang hobi sekali jalan-jalan. Selain bisa menyalurkan hobi jalan-jalan, Anda juga bisa menyalurkan hobi memotret lho! Karena jika Anda sudah berniat untuk membuat blog Niche Travelling, akan lebih bagus lagi jika Anda kah yang pergi travelling jadi semacam cerita perjalanan + foto-foto. :D kalo urusan travelling, coba berguru ke @nelson sitompul

    6. Hiburan dan Selebritis

    Niche Hiburan dan Selebritis ini bisa kita bagi menjadi beberapa tema lagi, misalnya Film - Gosip Artis - Konser Musik , dan lain sebagainya. Untuk Niche Hiburan ini, penggemarnya cukup banyak, tapi harus rajin update karena berita di dunia hiburan sangat cepat berganti setiap harinya. Master Niche ini salah satunya den @Liszton :rolleyes:

    7. Download
    Blog atau Website Download memang laris dan disukai user, karena semua yang gratis pasti user suka. Anda bisa memilih apa yang akan Anda jadikan sub bahasan di Niche Download, apakah Download Game, Aplikasi, Lagu, E-Book, Musik, atau Fim? Niche ini masih dipertanyakan ke legalannya ya *wkwk

    8. Tutorial
    Niche Tutorial sangat universal, bisa dijadikan sebagai Niche Blog pilihan bagi perempuan maupun laki-laki. Untuk para blogger wanita, silahkan buat Blog tentang Tutorial Make Up, Tutorial Do It Yourself, Tutorial Hijab, atau tutorial lain yang sesuai dengan dunia perempuan. Dan untuk blogger pria, bisa membuat Tutorial Aplikasi, Tutorial Cheat Game Online, Tutorial Desain Grafis, dan lain sebagainya.

    Selain Niche Blog Laris yang telah disebutkan di atas, apakah ada Niche Blog Laris lain yang aden ajeng terapkan dan juga sukses?? :D
    Yuk silahkan berbagi dengan yang lain jika ada tambahan Niche Blog lain yang menjanjikan.

    dikutip dan dirubah dari sumber
     
    riki 21 and Iklan like this.
  2. nelson sitompul

    nelson sitompul Super Level

    Joined:
    May 3, 2014
    Messages:
    2,285
    Likes Received:
    397
    Trophy Points:
    83
    Yuppp bener bgt... dari semua yang diatas, saya blum punya otomotif, gadget dan download.. kayanya tertarik tuh yang otomotif dan gadget, tp lagi nyari domain bekas yang pas...
     
  3. gosip sama otomomotif nih, tapi kalo dijadiin ke blog hosting ntr bakal gimana isinya hahahhaha
     
  4. Rudi Nazarudin

    Rudi Nazarudin Member

    Joined:
    Oct 7, 2014
    Messages:
    351
    Likes Received:
    40
    Trophy Points:
    28
    saya baru bikin yang tutorial nih, mau ngegarap ke kesehatan, emang paling laris deh niche blog di atas
     
  5. Yovi

    Yovi Member

    Joined:
    Feb 28, 2015
    Messages:
    79
    Likes Received:
    10
    Trophy Points:
    8
  6. hoshi

    hoshi Member

    Joined:
    Apr 13, 2015
    Messages:
    315
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    Waa.. keren banget :3 boleh tau webnya yang tentang internet marketing mas? :3
     
  7. asli3rut

    asli3rut Member

    Joined:
    Sep 6, 2014
    Messages:
    641
    Likes Received:
    44
    Trophy Points:
    28
    saya baru punya satu blog aktif, pingin ke kesehatan, tapi males ngisi kontennya haha
     
  8. nelson sitompul

    nelson sitompul Super Level

    Joined:
    May 3, 2014
    Messages:
    2,285
    Likes Received:
    397
    Trophy Points:
    83
    Silakan main ke kotausaha (com)
     
  9. AmriMF

    AmriMF Member

    Joined:
    Jan 31, 2015
    Messages:
    425
    Likes Received:
    49
    Trophy Points:
    28
    Google+:
  10. JaringanHosting

    JaringanHosting Member

    Joined:
    May 8, 2015
    Messages:
    384
    Likes Received:
    28
    Trophy Points:
    28
    coba aja kang. otomotif semi2 keyword abadi tuh kang

    nah kalo kita mah dunianya itu itu doang, statis dan terbatas :D

    tutorial gimana nih? udah oke dan settle?
    yuk atuhlah garap kesehatan :)

    em tapi pengalaman saya pribadi saya kalo lg browsing ttg kesehatan bisa sampe pag3 nih baca-bacanyaa haha

    jangan males.. keyword abadi juga tuh kalo kesehatan :p

    isinya apaan emang den? kok abal2? heuheu
     
  11. Liszton

    Liszton Member

    Joined:
    May 6, 2015
    Messages:
    537
    Likes Received:
    28
    Trophy Points:
    28
    Ah nggak juga, saya awalnya coba coba, nggak taunya nacep di halaman pertama SERP, abis itu keterusan deh hehe. Gara gara Amel Alvi ni
     
  12. AmriMF

    AmriMF Member

    Joined:
    Jan 31, 2015
    Messages:
    425
    Likes Received:
    49
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    Abal2 karena tulisannya dikit, gak nyampe 300 huruf
     
  13. hoshi

    hoshi Member

    Joined:
    Apr 13, 2015
    Messages:
    315
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    Aku liat di signature, main yutub juga mas.. Keren banget (0.0)
     
  14. riki 21

    riki 21 Member

    Joined:
    Oct 21, 2014
    Messages:
    254
    Likes Received:
    25
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    sy cuma punya blog niche download saja *berkeringat*
     
  15. nelson sitompul

    nelson sitompul Super Level

    Joined:
    May 3, 2014
    Messages:
    2,285
    Likes Received:
    397
    Trophy Points:
    83
    Lagi latihan mas.. baru juga sebulan tuh klo youtube..
     
  16. JaringanHosting

    JaringanHosting Member

    Joined:
    May 8, 2015
    Messages:
    384
    Likes Received:
    28
    Trophy Points:
    28
    waaaa jadi gara gara yg hot itu beritanya? *bergaya*

    wah gapapa kan awal2, nanti juga terbiasa nulis jd tambah keren pasti blognya *bergaya*

    ini memang mas @nelson sitompul ini perlu kita tiru, keren ilmunya euy *bagus**bagus*
    gimana rame nggak??
     
  17. AquariuZ

    AquariuZ Active Member

    Joined:
    Apr 16, 2015
    Messages:
    1,006
    Likes Received:
    88
    Trophy Points:
    48
    @JaringanHosting, @nelson sitompul itu berguru nya mpe naik turun lembah ma masuk ke dalam lautan bunaken, jadinya y gitu deh...
    blog kami, hmm jarang terawat karena sibuk dengan jualan (wkwkwkwkkw) tapi kontennya tidak jauh-jauh dari tanaman, ikan dan komputer (soalnya tema nya teknokultur) haahahhahaha
     
  18. stephanus wahyu

    stephanus wahyu Member

    Joined:
    Jun 25, 2015
    Messages:
    61
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Tips yang menari mas, memang kadang susah cari ide yang menarik..hehe
     
  19. resep umiku

    resep umiku Member

    Joined:
    May 19, 2015
    Messages:
    82
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    kalau resep masakan bagaimana gan?
     
  20. ihsansfd

    ihsansfd Member

    Joined:
    Apr 5, 2015
    Messages:
    227
    Likes Received:
    48
    Trophy Points:
    28
Loading...

Share This Page