Cara Sederhana Meningkatkan Page Views Blog

Discussion in 'General Internet' started by Muhammad Khoir, Apr 25, 2016.

  1. Muhammad Khoir

    Muhammad Khoir Super Level

    Joined:
    Jun 10, 2014
    Messages:
    2,874
    Likes Received:
    363
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Assalamu'alaikum Wr. Wb.....!

    Sebelumnya ane minta maaf dengan thread yang ane tulis ini. Sebab tips ini hanya hasil pengamatan dan teori sederhana yang ane pelajari. Meski dirasa kurang bermanfaat, tapi ane harap ada sebagian orang yang merasa terbantu dengan tulisan ini. Untuk lebih singkatnya, yuk langsung saja pada topik permasalahan.

    Sebelumnya kita harus ketahui lebih dahulu darimana sumber visitor kita. Apa itu dari SE, Sosmed atau yang lainnya. Yang jelas kesemuanya akan mempunyai dampak yang positif serta negatif. Namun yang paling utama dari target visitor harusnya dari SE (kayak yang ane terapin, Hehehehe). Jadi inget sama Agan @ais elkiram yang menyebutkan mendapat boom add karena menggunakan nama cewek di fb. Dan hal ini memang benar, dalam 3 hari temen ane sudah bisa limit (5000 temen).

    Kembali pada pokok bahasan, ada sedikit kelemahan jika hanya mengandalkan sosial media. Sebab mereka hanyalah ingin menghibur diri dan bercengkarama dengan teman-teman disana. Jika terpaksa klik (mengunjungi blog kita), itupun karena ingin sekedar ingin tahu yang hanya akan mengakibatkan Bounce Rate Blog semakin tinggi. Tapi semuanya bisa diakali dan bisa menggunakan triks khusus yang tentunya bisa membantu dalam merayu pengunjung untuk berlama-lama membaca artikel kita.

    Sudah kita ketahui, banyak sekali link godaan (tipuan) yang membawa nama nabi, kecelakaan, teroris dsb. Dan kesemua cara tersebut hanya bertujuan untuk menjaring visitor. Padahal cara tersebut hanya cocok diterapkan oleh blog atau web yang membahas mengenai berita (kebanyakan artikel hanya bersifat sementara / musiman). Sehingga sangat tidak cocok dilakukan bagi teman-teman yang malas update atau menambah jumlah posting pada blog. Maka dari itu, sangat dibutuhkan artikel yang benar-benar abadi, banyak dibutuhkan sehingga kita hanya butuh untuk mempertahankan posisi post tersebut di pencarian google.

    Beberapa Tips Dalam menambah Page View Blog diantaranya :
    1. Memaksimalkan Judul : Dalam hal ini kita harus pintar-pintar mensiasati pemilihan judul yang akan kita terapkan. Sebab tidak hanya ditujukan untuk pengunjung saja, melainkan juga guna memaksimalkan SEO. Jika dilihat dari pengamatan singkat, SE dan Visitor mempunyai selera yg berbeda. Triks simple biasanya dengan menaikkan 1 judul post pada SE, selanjutnya menggunakan Judul yang sekiranya menarik.
    2. Menyisipkan Link Terkait dalam Artikel. Dalam hal ini ane terapin secara asal-asalan pada blog di signature. Tapi secara tidak langsung bisa menambah page view meskipun tidak begitu banyak. Gak percaya? COba dulu baru ngomong... Hehehe...!
    3. Membagi Artikel menjadi beberapa bagian. Cara ini boleh dibilang sangat ampuh. Paling tidak pengunjung akan membuka 3 halaman dalam 1 kunjungan (jika artikel dibagi menjadi 3). Nah dari sini kita diuntungkan, namun dampaknya mungkin banyak juga pengunjung yang close (pengalaman pribadi).
    4. Membuat Related Post Semenarik Mungkin. Cara ini sebenarnya tidak perlu, tapi ada baiknya juga kita selalu mencoba hal baru sehingga tercipta pengalaman yang menjadikan kita lebih matang. Related post yang menurut ane paling baik ialah Grid atau dengan ukuran gambar yang lebih besar. Sebab kebanyakan orang lebih suka melihat gambar dari pada membaca! (iklan adsense saja akan lebih banyak yg klik jika yg keluar adalah iklan bergambar). Cek Juga : Perbandingan Blog Artikel Dan Wallpaper
    Triks diatas hanya ane simpulkan dari tampilan post atau artikel. Tapi jika dalam blog keseluruhan, sobat juga bisa memaksimalkan Recent Post, Popular Post dll.

    Nah demikianlah thread sederhana dari ane, untuk tips lainnya sobat bisa lihat pada thread sebelumnya yang sudah pernah ane tulis juga disini. Bagaimana Cara Menulis Artikel Berkualitas Standar SEO?

    Jangan di Bully Ya...! Ane juga masih belajar!
     
    yakub and wrep17 like this.
  2. wrep17

    wrep17 Well-Known Member

    Joined:
    Sep 26, 2015
    Messages:
    1,325
    Likes Received:
    246
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    Memang sih ini juga menambah banyak kunjungan, tapi bikin pengunjung males baca karena ngeload lagi :D Ane aja baca berita kalau ada yang kayak gini langsung suka close dan ga berkunjung lagi :D :D
     
  3. Yusup febriansah

    Yusup febriansah Member

    Joined:
    Apr 13, 2016
    Messages:
    571
    Likes Received:
    43
    Trophy Points:
    28
    iya bener banget ... sama gw juga males baca kalo kya gtu *ketawa4*
     
  4. Kembar

    Kembar New Member

    Joined:
    Apr 18, 2016
    Messages:
    19
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    3
    Wah mantap ne pengalamnnya.. boleh dibookmark ya Bro... :)
    mungkin ada tambahan dikit Bro siapa tahu bener hehe..
    1. menu navigasi sangat mudah dan user friendly
    2. Biasanya kalau blog niche pasti pageviewsnya lebih banyak dari gado2
    3. Gaya tulisannya mudah dicerna dan dipahami.. dan bersahabat..
    4. Artikel lebih meyakinkan pembaca dengan data analisa grafik pembanding rujukan dari para senior atau ahli dibidangnya..
    5. Design Template yang membuat nyaman pengunjung baik dari sisi loading maupun design yang sempurna.
    6. Dan masih banyak lagi kayaknya... mudah2an para manstah mau menambahkannya dibawah demi kemajuan kita bersama :D;)
     
    DedyAkas Website and yakub like this.
  5. renderware

    renderware Active Member

    Joined:
    Dec 22, 2014
    Messages:
    1,151
    Likes Received:
    76
    Trophy Points:
    48
    bener tuh, membagi artikel jadi beberapa halaman memang efektif tapi kalau saya pribadi kesel dan jadi males buat baca *huh*
     
  6. Si Raja

    Si Raja Member

    Joined:
    Nov 24, 2015
    Messages:
    851
    Likes Received:
    70
    Trophy Points:
    28
    sipp ni artikel..
    yang pastiya Artikelnya enak di Baca nggak ngwur dan tampilan Templatenya Rapi..
    pasti kita yang baca bakalan betah dach..!!!
     
  7. wrep17

    wrep17 Well-Known Member

    Joined:
    Sep 26, 2015
    Messages:
    1,325
    Likes Received:
    246
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    Namun ada juga kok membagi artikel pakai fitur slider tanpa harus ngeload, cek ke webnya Arlina :D
     
  8. Hari Agustomo Nugroho

    Hari Agustomo Nugroho Active Member

    Joined:
    Mar 13, 2015
    Messages:
    1,195
    Likes Received:
    78
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    1,2,4 saya setuju,,,
    Kalau yang ketiga kayaknya agak kurang disukai sama pengunjung:D
     
  9. Muhammad Khoir

    Muhammad Khoir Super Level

    Joined:
    Jun 10, 2014
    Messages:
    2,874
    Likes Received:
    363
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Itu kalau agan selaku pencari ide menulis... Tapi bagi yang butuh beranggapan berbeda... Boleh dibilang 50:50....!
    Yupz.. Terimakasih atas tambahannya bro....! Itu jika dibahas secara keseluruhan...! Penggunaan Template Responsive memang dianjurkan...!
    Jangan dibawa secara pribadi bro...! Dibawa secara kebutuhan pencari informasi saja... Bisa dicek beberapa blog yg menggunakan triks tersebut alexanya ramping bingit...!
    Artikel target SE memang seharusnya betul-betul tidak ngawur...!
    Iya juga sih... Tapi load mungkin akan sedikit lama... Soalnya 3 halaman sekaligus..!
    Perbandingannya sama bro... Tergantung kebutuhan...!
     
  10. ais elkiram

    ais elkiram Well-Known Member

    Joined:
    Feb 10, 2015
    Messages:
    1,296
    Likes Received:
    220
    Trophy Points:
    63
    Keren ey tulisan nya. Tambahan: nggak semua blog harus di seo kan, nggak semua post di kunjungi melalui Search Engine... artikel totur, download, bisnis dan sejenisnya mungkin iya harus mengoptimalkan mesin pencarian. Tapi bagai mana dengan post yang bersipat cerita fiksi, curhatan dll. Apa ada orang yang melakukan pencarian dengan topik tersebut ? Menurut ane nggak. Kebanyakan mereka membaca post-post tersebut tanpa sengaja, entah itu nemu di sosmed, dll, kemudian tertarik untuk lebih jauh. Poin dari den @Muhammad Khoir ane sepakat binggo, tinggal kita yang harus menentukan topik apa, apakah topik2 yang cendrung membutuhkan optimasi seo atau topik yang justru nggak terlalu mengandalkan, jika pilihan nya ke no 2 dengan topik yang memang jarang di cari org di SE maka mengandalkan sosmed dengan judul yang boomm cetar membahana sama poin2 dari aden @Muhammad Khoir ...
     
  11. renderware

    renderware Active Member

    Joined:
    Dec 22, 2014
    Messages:
    1,151
    Likes Received:
    76
    Trophy Points:
    48
    iya sih, beberapa situs besar memang ada yang seperti itu *ketawa4*
     
  12. JejakKita

    JejakKita Member

    Joined:
    Apr 25, 2016
    Messages:
    27
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
  13. ayahnyanadia

    ayahnyanadia Well-Known Member

    Joined:
    Apr 4, 2013
    Messages:
    1,369
    Likes Received:
    153
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    TS nya dah semakin pinter nih..
    good thread,..
     
    DedyAkas Website likes this.
  14. Muhammad Khoir

    Muhammad Khoir Super Level

    Joined:
    Jun 10, 2014
    Messages:
    2,874
    Likes Received:
    363
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Boleh dibilang target visitor tergantung dari isi artikel... Siiip...! Ane jadi lebih paham dengan pencerahan ini...!
    Kebanyakan memang seperti itu... Ane juga heran.. Padahal isi postnya pendek tapi bisa bertengger di Page 1...!

    Kebanyakan dibookmark ntar penuh PCnya...! Hehehehe..!

    Amin... Berkat komentar dari para mastah disini yg salah satunya @ayahnyanadia ...
     
  15. vixalexa

    vixalexa Member

    Joined:
    Jan 8, 2016
    Messages:
    40
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
  16. Muhammad Khoir

    Muhammad Khoir Super Level

    Joined:
    Jun 10, 2014
    Messages:
    2,874
    Likes Received:
    363
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Semoga memang benar-benar bermanfaat...!
    Hahaha... Kenapa gak sekalian dakwah saja...! Hal ini juga tergantung dengan link yg kita bagikan...!
     
  17. renderware

    renderware Active Member

    Joined:
    Dec 22, 2014
    Messages:
    1,151
    Likes Received:
    76
    Trophy Points:
    48
    memang den, belum lagi artikelnya juga tetep banyak yang baca dan di-share berulang kali. gimana tipsnya ya *bingung*
     
  18. Nando

    Nando Member

    Joined:
    Apr 26, 2016
    Messages:
    25
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Keren Gan,, Itu sudah tenggi ilmu...boleh juga banyak belajar di sini..
     
  19. mugianto

    mugianto Member

    Joined:
    Mar 7, 2016
    Messages:
    419
    Likes Received:
    48
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    Hu uh Kang, klo yg tipe beginian SEO*mati* dan Medsos yang paling berperan Penting, Pakar SEO gak bisa apa-apa soal ini kecuali Berdoa haahhaah*kaget3*
     
  20. Risky Devitasari

    Risky Devitasari Member

    Joined:
    Jan 18, 2016
    Messages:
    121
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    wah makasih gan infonya, nambah nambah ilmu lagi.
     
Loading...

Share This Page