Lebih Baik Seken Daripada KW

Discussion in 'General Discussion' started by ndededew, Apr 11, 2017.

  1. ndededew

    ndededew New Member

    Joined:
    Apr 6, 2017
    Messages:
    19
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    3
    Coba perhatikan barang yang sedang kamu pakai ! Atau coba perhatikan barang yang ada disekitarmu. Lalu perhatikan barang yang dijual di toko maupun mall yang suka kamu kunjungi. Semakin banyak pilihan untuk merek dan jenis barang. Tidak hanya itu, barang KW alias barang tiruan pun semakin hari semakin banyak. Barang KW biasanya muncul memang karena ada permintaan dan kebutuhan dari konsumen dan biasanya sangat erat hubungannya dengan gaya hidup dan kemampuan keuangan. Barang KW biasanya memiliki fitur dengan kualitas dibawah barang aslinya dan dengan harga yang lebih murah. Hal ini menyebabkan barang KW sangat diminati oleh kalangan yang ingin bergaya namun minim kemampuan membeli. Tapi buat kamu-kamu yang suka membeli barang KW, berikut beberapa hal yang harus jadi perhatian:

    1. Barang KW sama dengan pembajakan
    Sudah sangat jelas sekali bahwa barang KW membuat tiruan dari barang asli tanpa sepengetahuan produsen barang aslinya. Mengambil hak produksi, hak merek, dan hak memasarkan dengan sengaja, menjadikan memproduksi dan membeli barang KW merupakan bagian dari kegiatan yang ilegal dan bisa merugikan banyak pihak

    2. Tanpa Garansi yang jelas
    Barang original biasanya memiliki garansi, seperti jaminan mutu dan kualitas yang jelas untuk menjamin kepuasan konsumen saat mengunakannya. Sementara barang KW tidak memiliki itu. Kalaupun ada, itu hanya dalam waktu pendek dan tidak meng-cover semua fitur.

    3. Kualitas lebih rendah
    Biasanya untuk mengurangi biaya produksi, produsen barang KW akan mengurangi kualitas barangnya untuk mencapai harga jual yang lebih rendah daripada barang aslinya. Terkadang kualitas barang tersebut berada pada kualitas terendah dan kadang bisa berbahaya. Barang asli tapi seken memilki standar kualitas yang lebih baik daripada barang KW tersebut.

    4. Merugikan produk Lokal
    Barang yang di produksi versi KW nya biasanya adalah merek merek asing yang memiliki harga jual tinggi. Sebenarnya untuk barang yang sama, masih ada pilihan produk lokal dengan kualitas yang tidak kalah bagus dan harga bersaing. Namun kecendrungan untuk menyukai merek luar, membuat membeli barang KW pun menjadi pilihan dan ini bisa berdampak kepada industri-industri dalam negeri.

    5. Lebih baik beli barang seken tapi asli dari pada KW

    Walaupun disebut seken, tapi untuk kualitas tentu saja bisa diuji. Jika memang kamu tidak bisa membeli barang asli yang baru, belilah yang seken yang masih bagus. Dengan membeli barang asli, kita telah membantu menjaga hak-hak produsen yang seharusnya kita jaga, namun jika kamu membeli barang KW, maka kamu akan merugikan banyak pihak dan tentunya diri kamu sendiri.

    Kini ada marketplace baru yang khusus menjual barang original, barang KW tidak diperkenankan dijual disana. Yuk intip, namanya Prelo. Cek prelo.co.id
     
  2. mlxjakarta

    mlxjakarta Active Member

    Joined:
    Jan 4, 2016
    Messages:
    1,584
    Likes Received:
    72
    Trophy Points:
    48
    iya bener saya juga lebih suka beli hp bekas, daripada yg kw atau bm
     
  3. ndededew

    ndededew New Member

    Joined:
    Apr 6, 2017
    Messages:
    19
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    3
    betul! yuk cek deh Prelo mantap banget aku suka
     
  4. Radite

    Radite Member

    Joined:
    Oct 22, 2016
    Messages:
    62
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
  5. ndededew

    ndededew New Member

    Joined:
    Apr 6, 2017
    Messages:
    19
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    3
    hehehehe setujuuu Kak!
     
Loading...

Share This Page