Gejala Flek Paru Yang Dialami Anak

Discussion in 'Health & Medical' started by Rimanur, Aug 31, 2017.

  1. Rimanur

    Rimanur Member

    Joined:
    Aug 31, 2017
    Messages:
    638
    Likes Received:
    48
    Trophy Points:
    28
    TBC atau flek paru merupakan salah satu penyakit mematikan yang banyak ditakuti. Penyakit ini disebabkan oleh infeksi bakteri mycobacterium tubercolosis yang dapat mempengaruhi kerja paru-paru. Namun, seiring berjalannya waktu, infeksi mulai menyerang ke organ lain hingga menguasai tubuh. Jika sudah menguasai tubuh, maka sangat beresiko dan bisa mengancam nyawa.

    Yang lebih parah jika terjadi pada anak kecil. Mereka terkadang lebih sulit untuk menganalisa gejala dibanding kita, makanya kebanyakan kondisi ditemukan saat sudah parah dan tak tertolong lagi.

    Apakah anda ingin semua ini terjadi? Tentu tidak ya. Untuk mengatasi hal tsb, alangkah baiknya jika bunda/orangtua lebih detail lagi dalam memahami kondisi anak. Berikut beberapa gejala TBC yang bisa dicegah ;

    • Batuk yang tidak berhenti lebih dari 21 hari
    • Lemah dan tidak bergairah
    • Berat badan terus menurun
    • Sering keluar keringat dingin di malam hari
    • Mengeluh nyeri di seluruh tubuh
    • Muncul batuk berdarah
    Bila sudah terjadi tanda-tanda gejala diatas, ada baiknya untuk segera diobati ke dokter specialis, agar TBC segera ditangani. Gunakan juga beberapa pertolongan pertama untuk menyembuhkan flek paru anak sejak dini.
     
  2. Jo Han

    Jo Han Member

    Joined:
    Aug 30, 2017
    Messages:
    80
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    8
    Apakah Flek Paru anak ini juga disebabkan oleh kebiasaan orang tua yg merokok dekat anak?
     
  3. Rimanur

    Rimanur Member

    Joined:
    Aug 31, 2017
    Messages:
    638
    Likes Received:
    48
    Trophy Points:
    28
    Sangat berpengaruh gan. Soalnya sistem pernafasan anak masih sangat labil, jadi kalau terpapara polusi, apalagi asap rokok bisa membahayakan kesehatannya. Malah ada loh kasus anak yang mati karena terdapat timbunan asap rokok di parunya
     
Loading...

Share This Page