Aplikasi Edit Video Android Terbaik Dan Ringan Untuk Smartphone

Discussion in 'Smartphone & Mobile Technologies' started by Freaky, Aug 19, 2019.

  1. Freaky

    Freaky Member

    Joined:
    Nov 5, 2018
    Messages:
    85
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Halo Gan ketemu lagi sama ane, disini ane mau share aplikasi yang bagus untuk edit video di smartphone android. Secara akhir-akhir ini banyak banget yang buat video rekaman hanya menggunakan sebuah smartphone doang.

    Untuk membuat video yang berkualitas tentunya membutuhkan sebuah PC dan aplikasi untuk mengedit video tersebut. Tapi bagi kalian yang merekam video hanya dengan menggunakan smartphone, ternyata banyak aplikasi editing video untuk android di smartphone.

    [​IMG]

    Dengan menggunakan aplikasi edit video android tersebut, kalian bisa mempercantik dan membuat video layaknya seorang profesional. Berikut adalah aplikasi edit video yang sangat kami rekomendasikan untuk smartphone android.

    1. Magisto Video Editor Maker
    Magisto adalah salah satu aplikasi edit video terbaik, cocok untuk kalian yang tidak memiliki kemampuan edit video secara profesional. Magisto menawarkan pengalaman edit video yang luar biasa, dalam mengedit video dalam hitungan menit dan langsung membagikannya ke media sosial.

    2. KineMaster - Pro video Editor
    Dengan desain antar muka yang dirancang User Friendly, membuat KineMaster menjadi salah satu aplikasi edit video yang cukup banyak digunakan oleh pengguna smartphone android. Memiliki fungsi yang beragam, mulai dari pengambilan gambar dan video hingga mengedit filam favorit kalian. Dengan menggunakan fitur tambahan seperti tulisan, efek, suara dan musik yang berfariatif untuk hasil yang maksimal.

    3. PowerDirector Video Editor

    Aplikasi besutan dari cyberlink.com ini, sangat cocok unutk kalian yang membutuhkan aplikasi edit video online secara profesional tapi bersifat mobile. aplikasi ini banyak menawarkan fitur-fitur yang menarik dengan berbagai kemudahan dalam pengoperasiannya. Pengguna dapat mengedit dang mengkreasikan video sesuai dengan keinginan dan selera mereka. Kalian bisa memberikan efek video, slow motion, reverse editor dan efek suara.

    4. FilmoraGo - Free Video Editor
    Pada awalnya Filmora adalah software edit video ringan yang dikhususkan untuk PC atau laptop. Namun Wondershare selaku pengembang melihat peluang yang cukup meyakinkan pada pangsa pasar smartphone, maka dikeluarkanlah Filmora versi mobile yakni FilmoraGo. Pada aplikasi tersebut, kalian bisa melakukan hal-hal editing mendasar seperti trim, cut, render, merubah rasio video, slowmotion, dan transisi. Meskipun ada beberapa fitur berbayar yang ingin dinikmati, FilmoraGo masih tetap nyaman untuk digunakan.

    5. Artisto - Video & Photo Editor
    Setiap video yang kalian rekam dengan menggunakan Artisto, maksimal memiliki durasi selama 10 detik. Selain itu kalian juga bisa menambahkan filter mosaik, efek ekspresionis atau pun kartun animasi. Artisto merupakan aplikasi edit video ringan terbaik untuk smartphone android. Aplikasi ini dapat mengedit video dengan menambahkan filter-filter yang artistik. Meskipun memiliki antar muka yang sederhana, tetapi hasil video yang dihasilkan sangat luar biasa.

    Itulah dia beberapa aplikasi edit video android terbaik untuk smartphone android, fitur-fitur yang terdapat pada aplikasi diatas, sangat membantu kalian untuk dapat menghasilkan video yang keren layaknya seorang profesional dengan filter dan efek yang luar biasa.
     
  2. blackking

    blackking Well-Known Member

    Joined:
    Sep 1, 2016
    Messages:
    2,264
    Likes Received:
    157
    Trophy Points:
    63
    kalau viva video masuk dalam kategori terbaik tidak ya
    Kalau aplikasi android sudah banyak, mungkin bikin lemot pake video editor
     
  3. Aditya WP

    Aditya WP Member

    Joined:
    May 29, 2015
    Messages:
    414
    Likes Received:
    47
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    Hasil videonya ada Watermark gx gan?
     
  4. Freaky

    Freaky Member

    Joined:
    Nov 5, 2018
    Messages:
    85
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Wah klo Viva Video belum pernah ane coba gan, mungkin bisa masuk juga ke dalam kategori baik. Tapi edit video di smartphone buat yang ribet transfer dari pc ke smartphone dan sebaliknya. *ketawa3*

    Dari beberapa aplikasi yang pernah ane coba, semua ada watermarknya gan. Klo gak ada watermarknya mesti beli yang premium. *peace*
     
Loading...

Share This Page