Tips Sehat Atasi Disfungsi Ereksi Bagi yang Mengalami Diabetes

Discussion in 'Health & Medical' started by Reza Ahmad, Dec 3, 2019.

  1. Reza Ahmad

    Reza Ahmad Member

    Joined:
    Apr 3, 2018
    Messages:
    159
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    Disfungsi ereksi atau impotensi merupakan salah satu jenis gangguan seksual pria dimana seorang pria tidak mampu untuk mencapai ereksi dengan baik atau tidak mampu mempertahankan ereksi tersebut selama penetrasi. Umumnya disfungsi ereksi terjadi karena penambahan usia, karena sering ditemukan pada pria dengan usia lanjut atau sekitar 60 tahun keatas. Namun ada kemungkinan juga dapat terjadi pada usia produktif meskipun lebih rendah risiko terjadinya.

    Disamping karena faktor usia, salah satu yang menjadi faktor lainnya ialah diabetes. Apakah diabetes benar memicu terjadinya disfungsi ereksi ? Bisa saja, karena diabetes sendiri dapat mempengaruhi pembuluh darah dan jaringan saraf di tubuh. Diabetes dapat menyebabkan pembuluh darah semakin sempit karena gula darah yang ada sehingga aliran darah menuju organ vital menjadi kurang, dan akibatnya ereksi pun sulit dicapai. Selain itu, diabetes juga dapat mengganggu sistem saraf pada organ vital yang mengontrol ereksi pria.

    Cara Mengatasi Disfungsi Ereksi Pada Penderita Diabetes

    Tentu terdapat beberapa hal yang bisa dilakukan guna mencegah dan mengatasi disfungsi ereksi tersebut, beberapa diantaranya ialah :

    Merubah Gaya Hidup
    Kesehatan bergantung pada gaya hidup seseorang, tentunya berbeda kesehatan antara orang yang gaya hidupnya sehat dan teratur dengan mereka yang tidak sehat. Jika memang memiliki masalah diabetes, menjaga pola makan sangat penting agar tidak terjadinya lonjakan gula darah didalam tubuh. Disamping itu olahraga juga sangat membantu dalam mengontrol gula darah dan memperbaiki sirkulasi darah didalam tubuh.

    Stop Merokok dan Alkohol
    Keduanya memang sebaiknya dihindari, baik rokok ataupun alkohol hanya akan memberikan dampak negatif ke tubuh, salah satunya pembuluh darah. Pembuluh darah menjadi lebih sempit dan aliran darah pun tidak baik. Selain itu produksi NO (nitric oxide) dalam tubuh pun ikut menurun.

    Istirahat yang Cukup
    Memiliki waktu beristirahat memang penting untuk meregenerasi tubuh dan mengembalikan stamina fisik. Selain itu dengan tidur yang cukup juga berhubungan dengan memperbaiki masalah seksual pria.

    sumber : https://zeddo.id/
     
  2. elfathin

    elfathin Member

    Joined:
    Jul 31, 2018
    Messages:
    44
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
    terima kasih tips nya, memang menjaga pola hidup sehat gampang tapi susah di jalanin apa lagi berolahraga niat mau tapi pas di lakasanakan malas nya minta ampun.
     
  3. Reza Ahmad

    Reza Ahmad Member

    Joined:
    Apr 3, 2018
    Messages:
    159
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    kalo saya soal olahraga juga sama malasnya, harus ada temennya baru mau jalan. Makanya perlu partner buat dorong semangat hehehe
     
  4. blackking

    blackking Well-Known Member

    Joined:
    Sep 1, 2016
    Messages:
    2,264
    Likes Received:
    157
    Trophy Points:
    63
    Sekarang jarang juga ane olahraga, lebih banyak dirumah
    dulu sering main badminton sampai berkeringat banyak
     
  5. Remmy

    Remmy Member

    Joined:
    Dec 5, 2017
    Messages:
    514
    Likes Received:
    27
    Trophy Points:
    28
    olah raga paling berat udah di niatin juga ujung nya kalah sama malas , kalau berhenti rokok atau stop begadang , gampang
     
  6. eiven

    eiven Member

    Joined:
    Feb 5, 2015
    Messages:
    225
    Likes Received:
    10
    Trophy Points:
    18
    Kalo ane malah keringetan di kasur gan. Wkwkwkwk
     
  7. Reza Ahmad

    Reza Ahmad Member

    Joined:
    Apr 3, 2018
    Messages:
    159
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    Tapi bagus juga sih kalo bisa berhenti merokok, umumnya agak susah juga buat perokok buat berhenti merokoknya
     
  8. Reza Ahmad

    Reza Ahmad Member

    Joined:
    Apr 3, 2018
    Messages:
    159
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    Keringetan di kasur ? Hmm sedang apa itu ? wkwkwk
     
  9. Angkasa Bali

    Angkasa Bali Member

    Joined:
    Oct 20, 2014
    Messages:
    787
    Likes Received:
    72
    Trophy Points:
    28
  10. Reza Ahmad

    Reza Ahmad Member

    Joined:
    Apr 3, 2018
    Messages:
    159
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    sama sama gan, harus jaga kesehatan pokoknya mah :D
     
Loading...

Share This Page