Lebih Baik Keyword Panjang atau Pendek : Long Tail Keyword atau Short Tail

Discussion in 'Blogger' started by Waisy Al Qorni, Jan 6, 2015.

  1. Waisy Al Qorni

    Waisy Al Qorni Member

    Joined:
    Jan 3, 2015
    Messages:
    102
    Likes Received:
    31
    Trophy Points:
    28
    Lebih Baik Keyword Panjang atau Pendek : Long Tail Keyword atau Short Tail – Sudah menjadi pertanyaan umum bagi para blogger, ”di tahun 2015 ini, lebih baik menggunakan Long Tail Keyword Keyword panjang) atau Short Tail Keyword (Keyword Pendek)”. Hasilnya menurut para pakar SEO yaitu lebih baik menggunakan Long Tail Keyword.

    Nah, sekarang yang menjadi pertanyaan, “Mengapa ?”. Berikut ini dua alasan mengapa Keyword Panjang lebih baik dibandingkan dengan keyword pendek.


    1. Meminimalisir competitor

    Salah satu hal yang sering dilakukan oleh para blogger dalam membuat konten adalah dengan menargetkan keyword yang banyak dicari oleh pembaca internet. Secara sederhana memang ini merupakan keputusan yang tepat. Andaikan konten yang dibuat berhasil menempati posisi pertama Serp dapat dipastikan lautan pengunjung akan berhasil dijaring.

    Namun, satu hal yang sering dilupakan adalah semakin banyak orang yang mencari keyword tersebut maka orang yang membuat konten akan semakin banyak pula – alias semakin banyak kompetitor. Ini berarti untuk mendapatkan posisi pertama di Search engine sangatlah sulit.

    Hanya ada satu cara yang harus dilakukan oleh para blogger di tahun 2015 ini agar bisa menempatkan konten mereka pada posisi baik di serp, adalah dengan menerapkan long tile keyword. Ini ditujukan untuk meminimalisir competitor.

    Contoh, jika keyword yang Sobat target adalah “Cara membuat Blog”, maka jika dibuat Long Tile Keyword bisa menjadi “Cara membuat blog dengan mudah”. So, jangan malu-malu untuk menerapkan tekning keyword panjang ini.

    Coba lihat riset sederhana yang telah Saya lakukan dengan menyisipkan target keyword “Cara Membuat Blog”.
    cara_membuat_blog.png

    Nah, dari gambar diatas dapat dilihat bahwa jika kita menggunakan keyword “cara membuat blog”, maka total jumlah pesaing kita ada 1.220.000 konten. Waduh, banyak banget ya, hehehe. Coba kita bandingkan dengan keyword “cara membuat blog dengan mudah”,
    cara_membuat_blog_mudah.png

    Nah, jumlah competitor keyword “cara membuat blog dengan mudah” berjumlah 717.000. Jadi, jumlah kompetitornya lebih sedikit kan …


    2. Keyword panjang banyak dicari pengunjung

    Kata siapa keyword panjang itu jarang dicari oleh pengunjung ?. Secara sekilas memang benar keyword panjang itu jarang dilirik oleh pengunjung. Namun, Google ternyata telah berbaik hati. Google menyediakan Kolom “Google Suggest”.

    Google Suggest merupakan kolom google yang berada pada serp yang berisi pilihan keyword-keyword panjang. Posisi google suggest ada dua, pertama pada kotak pencarian dan yang kedua ada dibagian bawah serp.

    Contoh, silahkan tuliskan pada kotak pencarian Google tentang “cara membuat bakso”, maka akan muncul Google suggest seperti dibawah ini,
    cara_membuat_bakso.png

    Kenyataannya, jika pembaca yang sebelumnya ingin memasukkan keyword pendek lalu Google menyuguhkan pilihan Keyword panjang, apa yang akan dilakukan oleh pembaca ?. Yup, pembaca akan lebih tertarik untuk mengklik keyword panjang.


    Itulah kedua alasan mengapa pada tahun 2015 ini keyword panjang atau dalam bahasa kerennya Long Tail Keyword sangat dianjurkan dalam men-seokan blog.

    Sumber : http://www.seoblogaf.com/2015/01/lebih-baik-keyword-panjang-atau-pendek-long-tile-keyword-short.html
     
    Last edited: Jan 7, 2015
  2. cerita-silat

    cerita-silat Member

    Joined:
    Dec 7, 2014
    Messages:
    292
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    Google+:
  3. Waisy Al Qorni

    Waisy Al Qorni Member

    Joined:
    Jan 3, 2015
    Messages:
    102
    Likes Received:
    31
    Trophy Points:
    28
    Sip
    sob *bergaya*
     
  4. Ardilas

    Ardilas Super Level

    Joined:
    Feb 18, 2013
    Messages:
    4,243
    Likes Received:
    317
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Dengan menargetkan long tail keyword sebenarnya secara tidak langsung juga menembak short tailnya.

    *tail bukan tile :D
     
  5. Bachul

    Bachul Member

    Joined:
    Dec 12, 2014
    Messages:
    72
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    Wah admin seoblogaf gabung juga di bersosial :D
     
  6. Ardilas

    Ardilas Super Level

    Joined:
    Feb 18, 2013
    Messages:
    4,243
    Likes Received:
    317
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Artinya?
    Tail = ekor
    Tile = ubin

    Yang bener itu long/short tail bukan tile. Tapi kalo mau nargetkan visitor yang typo.. bolehlah.
     
  7. Rayhan Sayyid al-Ayyubi

    Rayhan Sayyid al-Ayyubi New Member

    Joined:
    May 28, 2014
    Messages:
    26
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Wah sepemikiran sama ane. Mendingan ngincer yang long tail keyword dlu. Kalo udah agak kuat backlink nya sama keyword long tail udah dikuasai, baru ngincer yang short. Lagipula kalo long tail keyword, lebih tertarget pasarnya. Jadi gak buang-buang waktu.
     
  8. Mokimaru

    Mokimaru Member

    Joined:
    Nov 9, 2014
    Messages:
    513
    Likes Received:
    27
    Trophy Points:
    28
    Saya lebih suka LTK
     
  9. renita

    renita Member

    Joined:
    Jan 3, 2015
    Messages:
    46
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    terima kasi mas idenya sangat bermanfaat sekali untuk di coba :)
     
  10. babolonly

    babolonly Member

    Joined:
    Feb 9, 2013
    Messages:
    541
    Likes Received:
    34
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    *ketawa2*kalo tile itu keramik ya mas.
     
    Ardilas and renita like this.
  11. renita

    renita Member

    Joined:
    Jan 3, 2015
    Messages:
    46
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    Google+:
  12. babolonly

    babolonly Member

    Joined:
    Feb 9, 2013
    Messages:
    541
    Likes Received:
    34
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    make long tail keyword pun, kalo tidak dioptimasi susah juga bersaing di SERP. tapi mantaap juga postingannya.. *bagus*
     
  13. renita

    renita Member

    Joined:
    Jan 3, 2015
    Messages:
    46
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    nah cara optimasinya itu seperti apa mas ? mohon petunjuknya
     
  14. babolonly

    babolonly Member

    Joined:
    Feb 9, 2013
    Messages:
    541
    Likes Received:
    34
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    siram make backlink mbak.. saya buat blog baru dengan long tail keyword pada domain, dengan tingkat persaingan yang tinggi dengan beberapa backlink High PR masih nyantol di halaman 3 Serp google.com.
     
  15. Ardilas

    Ardilas Super Level

    Joined:
    Feb 18, 2013
    Messages:
    4,243
    Likes Received:
    317
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Mas renita blog nya kan bahas tentang SEO?
    SEO (search engine optimazation), seharusnya optimasi sudah termasuk kan?
     
  16. asli3rut

    asli3rut Member

    Joined:
    Sep 6, 2014
    Messages:
    641
    Likes Received:
    44
    Trophy Points:
    28
    mas ardilas jeli juga komen-komennya


    Benar gan...shorttail dipegang sama situs-situs populer dan yang punya reputasi di mesin Big Google, jadi ya agar bisa bersaing longtail aja deh, toh yang nyari kebanyakan pake longtail
     
    Ardilas likes this.
  17. Waisy Al Qorni

    Waisy Al Qorni Member

    Joined:
    Jan 3, 2015
    Messages:
    102
    Likes Received:
    31
    Trophy Points:
    28
    Hehehe.. iya gan salah tulis ... Perlu dibenerin nih artikel di blog :) Makasih ya
     
  18. Waisy Al Qorni

    Waisy Al Qorni Member

    Joined:
    Jan 3, 2015
    Messages:
    102
    Likes Received:
    31
    Trophy Points:
    28
    Eh iya .. Salah tulis hehehe
    makasih infonya sob :)
     
  19. bespe

    bespe Member

    Joined:
    Oct 30, 2014
    Messages:
    957
    Likes Received:
    51
    Trophy Points:
    28
    longtail dapat otomatis shorttail juga pasti ukut dapat:D
     
  20. Waisy Al Qorni

    Waisy Al Qorni Member

    Joined:
    Jan 3, 2015
    Messages:
    102
    Likes Received:
    31
    Trophy Points:
    28
    Betul banget itu sob ... Makannya Long Tail sangat dianjurkan *keren1*
     
Loading...

Share This Page