Mengenal iOS 9 Terbaru dari Apple

Discussion in 'Smartphone & Mobile Technologies' started by royan, Sep 17, 2015.

  1. royan

    royan Member

    Joined:
    Sep 26, 2014
    Messages:
    21
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Sistem operasi terbaru dari Apple, iOS 9 sejak hari ini, Kamis (17/9) (Rabu waktu Amerika) sudah bisa diunduh melalui metode Over the Air (OTA) atau iTunes. Sebenarnya, iOS 9 sudah beberapa bulan terakhir dalam status beta. Sistem operasi ini kompatibel untuk semua gadget Apple, dari iPad 2 dan iPhone 4S hingga iPad Pro dan iPhone 6S Plus.

    [​IMG]
    Sumber: www.newseveryday.com

    Mengenal iOS 9 Terbaru dari Apple cukup mudah. Caranya, pengguna masuk ke menu Setting, pilih General kemudian Software Update. Kalau melalui PC, masuk melalui iTunes. Upgrade sistem operasi ini tidak begitu banyak ‘makan’ memori built in. File pembaruannya cuma berukuran 1,3 GB. Khus iPad 2 malah cuma 700 MB. Berbeda dengan iOS 8 yang berukuran 4,58 GB.

    Ada beberapa fitur baru di dalam iOS 9, yakni multitasking, keyboard berdesain baru, efek transisi aplikasi, dan aplikasi Note baru. Tapi, tidak semua fitur terbagi merata dan bisa dirasakan gadget buatan Apple. Multitasking Split View hanya terdapat di iPad Mini 4, iPad Air 2 dan iPad Pro. Adapun fitur multitasking Slide Over dan Picture in Picture terdapat pada iPad Pro, iPad Air atau yang lebih baru. Juga iPad Mini 2 atau yang lebih baru.

    Apple juga membekali iOS 9 ini dengan fitur Low Power Mode. Merupakan penghematan daya baterai, seperti terdapat pada Android. Berikut beberapa rincian fitur baru dari iOS 9:

    – Membagi layar atau melihat dua aplikasi yang berjalan bersamaan dalam satu layar
    – Siri dengan kemampuan lebih cerdas
    – Aplikasi Notes versi baru
    – Kemampuan baru Apple Pay
    – Tampilan antarmuka iOS 9 tidak jauh berbeda dari iOS 8
    – Dan lain-lain

    Berikut Tips mengunduh iOS 9:
    * Cek compability perangkat
    Perangkat yang kompatibel: iPhone 4s, iPhone 5, iPhone 5c, iPhone 5s, iPhone 6, iPhone 6 Plus, iPhone 6s, iPhone 6s Plus, iPod touch generasi 5, iPad 2, iPad dengan layar Retina, iPad Air, iPad mini, iPad mini dengan layar Retina, iPad mini 4, iPad Pro
    * Jangan ragu Backup
    * Siapkan Media Penyimpanan
    * Perhatikan cara update
    Jika lewat perangkat sendiri baterai harus minimal 80 persen. Hubungkan perangkat ke sumber daya. Pilih Settings, General, Software Update, dan Download and Install. Jika mengunduh sudah selesai, ada layar pop up menanyakan ingin langsung menginstal update atau tidak. Cara kedua dengan menggunakan iTunes di komputer.

    Semoga bermanfaat, demikian informasi dan cara singkat Mengenal iOS 9 Terbaru dari Apple.http://equipstil.com/2015/09/17/mengenal-ios-9-terbaru-dari-apple/
     
    Last edited by a moderator: Sep 17, 2015
  2. NieeLz

    NieeLz Well-Known Member

    Joined:
    Aug 24, 2015
    Messages:
    1,790
    Likes Received:
    127
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    udah rilis ya? terakhir liat masih beta version yang 9
     
  3. royan

    royan Member

    Joined:
    Sep 26, 2014
    Messages:
    21
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
  4. Rudi Nazarudin

    Rudi Nazarudin Member

    Joined:
    Oct 7, 2014
    Messages:
    351
    Likes Received:
    40
    Trophy Points:
    28
    wah udah rilis yang ke-9 yang pertama aja belum nyobain :(
     
  5. jatislhdn

    jatislhdn Member

    Joined:
    Sep 15, 2015
    Messages:
    106
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    18
    kelebihan nya saya versi dulu nya apa yah sob
     
  6. Tantowi

    Tantowi Active Member

    Joined:
    May 9, 2015
    Messages:
    635
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    48
Loading...

Share This Page