Setelah Kedinginan Tertimbun Salju, Kucing Lucu ini Berhasil Diselamatkan! (Video)

Discussion in 'General Discussion' started by bonibon2, Dec 21, 2015.

Tags:
  1. bonibon2

    bonibon2 Member

    Joined:
    Nov 15, 2015
    Messages:
    22
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    [​IMG]

    Teriknya matahari dan turunnya hujan. Kita sebagai masyarakat di Indonesia sudah terbiasa dengan dua cuaca tersebut, dan pastinya kita tidak memiliki satu musim, yakni salju. Mungkin saja kita juga tidak dapat tahan dengan dinginnya salju jika Indonesia, khususnya Jakarta mendadak turun salju. Suhu dibawah 5 bahkan dibawah 0 derajat celcius, apa mungkin kita yang terbiasa dengan iklim tropis dapat tahan dengan dinginnya musim salju? Kali ini seekor kucing yang naas sempat terjebak ditengah-tengah salju yang sedang turun. Kita tahu jelas bahwasannya pada bulan-bulan yang berakhiran dengan kata ‘-ber’ (seperti Oktober, November dan Desember) merupakan bulan dimana musim dingin menyerang hampir seluruh negara di dunia. Amerika sudah jelas turun salju pada bulan Desember ini dan kucing ini sedang berada diluar rumah pada saat salju mulai turun disana. Lalu, bagaimana kelanjutan kisah si kucing ini? Apa ia berhasil terselamatkan dan dengan cara apa ia terselamatkan? Ayo scroll terus kebawah jika Gan-Sis penasaran!​


    [​IMG]
    Seekor kucing berhasil diselamatkan dari timbunan salju yang dingin di Utah, Amerika.​

    Seekor kucing yang tidak berdaya telah terjebak dan mati kedinginan dibawah turunnya salju. Tetapi, kenaasan dan kedinginan si kucing ini tidak berlangsung lama karena ada sebuah keluarga yang menyadari keberadaan si kucing kecil itu dan menyelamatkannya. Kucing kecil itu memiliki kesempatan kedua untuk hidup karena tertolongoleh keluarga Bingham. Keluarga Bingham menemukan kucing tersebut telah tertimbun salju pada suatu pagi dan pada akhirnya merawat mereka hingga kesehatannya benar-benar pulih. Pada saat pertama ditemukan oleh Branden Bingham, ia pesimis bahwa kucing tersebut dapat kembali hidup dengan normal karena sempat tidak ada tanda-tanda kehidupan, hanya saja suhu tubuhnya masih sedikit hangat dan belum begitu kaku. “Saya sempat merasa pesimis pada awalnya dan menyerah untuk menyelamatkannya karena si kucing tersebut tidak ada tanda-tanda kehidupan, namun saya kembali optimis untuk menyelamatkannya pada saat ia memunculkan tanda-tanda kehidupan dengan menggerakan kakinya” tukas Branden. “sejak saat itu saya memutuskan untuk mengadopsinya” tambah Branden.​


    [​IMG]
    Branden Bingham, anggota keluarga Bingham yang berhasil mengambil kucing kecil tersebut dari bawah timbunan salju.​

    Kucing tersebut pada akhirnya dinamakan Lazarus, kini ia telah menjadi kucing kecil berbulu warna putih yang normal seperti kucing-kucing lainnya. “Saya benar-benar memperhatikan perkembangan Lazarus sampai saat ini. Setiap perkembangannya hingga yang terkecil pun benar-benar saya monitoring. Seluruh perhatian keluarga saya pun tertuju padanya. Bagaimana tidak, kami tidak menyangka bahwa Lazarus benar-benar dapat bertahan hingga saat ini dalam keadaannya yang masih kecil untuk seekor kucing yang terjebak ditengah salju” Tukas Branden “kini ia senang sekali bermain dengan saya dan anggota keluarga Bingham yang lainnya. Ia benar-benar telah menjadi kucing kecil yang sangat periang. Ia senang sekali bermain dengan mainan bulunya dan bola benangnya” tambah Branden.​


    [​IMG]
    Kucing tersebut pada akhirnya diberi nama Lazarus​

    “Kami kebetulan merayakan paskah, dan tepatnya Lazarus kami temukan tepat pada malam sebelum perayaan paskah pada Bear Lake, di Garden City, Utah. Itu hanya beberapa jam sebelum perayaan paskah lebih tepatnya” tukas Branden. Bagi Branden yang juga memiliki sebuah penginapan (cottage) di Utah yang selalu ramai disewa oleh orang-orang yang mendatangi Utah pada bulan Desember, anak laki-laki tertuanya merupakan pahlawan sebenarnya untuk Lazarus karena nyatanya anak pertamanya-lah yang pertama kali melihat dan berteriak disaat melihat Lazarus sudah terkapar tidak berdaya pada timbunan salju didepan penginapan Branden. “Jika saja anak laki-laki saya tidak melihat dan menyadari keberadaan Lazarus, kami sekarang tidak mungkin memiliki seekor kucing lucu yang menggemaskan ini. Lazarus benar-benar kucing yang beruntung” tambah Branden.​


    [​IMG]
    Lazarus pasca penyelamatan (kiri) Lazarus sekarang (kanan)​

    “Saya sangat senang bahwa sekarang ada kucing yang dipelihara di dalam rumah. Ini merupakan hal yang tidak akan pernah mudah untuk dilupakan” tukas anak laki-laki Branden yang mengaku pada saat ayahnya menggali timbunan salju yang menimbun Lazarus, ia berlari ke dalam penginapan untuk mengambil sebilah selimut dan juga handuk untuk Lazarus agar tetap merasa hangat sekaligus dengan memeluknya. “Hampir saja hari itu menjadi paskah yang sedih jika Lazarus tidak terselamatkan, tidak hanya itu, kami sebagai yang pertama kali menemukan Lazarus pasti akan merasa sangat bersalah apabila Lazarus tidak berhasil kami selamatkan” tukas Branden. Setiap tahapan perkembangannya, Lazarus selalu diabadikan dalam video dan juga foto-foto yang diambil oleh sepupu Branden yang juga sangat antusias kepada Lazarus yang berhasil selamat. “Itu merupakan penyelamatan kucing yang sangat dramatis dan menyentuh, kami benar-benar berusaha sekuat tenaga agar Lazarus benar-benar dapat hidup kembali” tukas sepupu Branden sebagai orang yang ruting mengambil video dan foto atas perkembangan Lazarus. Sepupu Branden ini juga merupakan orang yang membawa Lazarus ke dokter hewan terdekat. “Pada awalnya saya sempat kesulitan untuk menemukan dokter hewan yang masih buka pada saat itu mengingat hari itu sudah malam dan juga malam paskah. Saya yakin semua orang termasuk dokter-dokter hewan sudah berada dirumahnya masing-masing dan juga mempersiapkan perayaan paskah bersama keluarganya” tukas sepupu Branden. “Jalanan yang bersalju juga merupakan kesulitan kami untuk mengendarai mobil pada saat itu, kami sempat berhenti untuk memasang kawat pada ban agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan pada saat membawa Lazarus ke dokter hewan. Kami sangat bersyukur disaat masih ada klinik dokter hewan yang masih buka pada saat itu, dan kami pun bergegas membawa Lazarus ke dalam klinik agar diperiksa lebih lanjut untuk mengetahui apa saja yang mungkin terjadi pada Lazarus. Tetapi hasilnya menunjukkan bahwa Lazarus masih merupakan kucing yang memiliki kesempatan untuk tumbuh sebagai kucing yang normal mengingat ritme jantungnya mulai normal dan juga suhu badannya yang terus menghangat” tambah sepupu Branden.​


    [​IMG]
    Lazarus dalam potongan scene video yang telah di post di facebook dan youtube. Dalam video ini sepupu Branden menunjukkan bahwasannya Lazarus telah kembali pulih dan menjadi kucing kecil yang sangat periang​

    Lalu keluarga Bingham pun mem-posting video dan foto-foto yang telah berhasil diambil oleh salah satu anggota keluarganya tadi pada akun facebook Branden. “Kami tidak berniat untuk memamerkan ataupun mengharapkan pujian dari orang-orang atas Lazarus yang telah kami selamatkan, kami hanya berniat meng-upload video dan foto-foto ini semata-mata perasaan senang kami atas kepulihan Lazarus dari kondisinya yang sebelumnya sangat buruk” Tukas Branden. “Ya, namun saya juga merasa kaget pada saat video dan foto-foto Lazarus yang kami upload telah dilihat oleh lebih dari 1000 pengguna facebook yang juga meninggalkan komentar atas video dan foto-foto Lazarus yang kami telah upload” tukas sepupu Branden. Ya, jika dilihat pada video yang terpampang pada akun facebook Branden pun terlhiat komentar-komentar positif atas penyelamatan Lazarus oleh keluarga Bingham. Ada yang mengatakan “Sangat menyentuh! Saya sangat salut pada keluarga anda yang secara suka rela menaruh perhatian penuh dan kepedulian yang tinggi atas kucing kecil yang malang tersebut (Lazarus)”. Ada pula yang mengatakan “Terima kasih atas inspirasi dan pengalaman berharganya. Terus pertahankan rasa bangga kami kepada keluargamu kawan”. Lalu, masih banyak lagi komentar-komentar positif yang dilontarkan oleh para pengguna facebook diseluruh dunia atas video dan foto-foto Lazarus.​


    [​IMG]
    Lazarus kini telah berada di keluarga yang tepat​

    Lagi, lagi dan lagi. Kisah Lazarus yang berhasil diselamatkan oleh keluarga Bingham dari dinginnya salju menjadi fakta pendukung untuk kita bahwasannya kucing dan manusia sangat mungkindan diharapkan untuk berdampingan. Sebagai sesama makhluk hidup, kodrat kita memang diharuskan untuk saling membantu dan menolong sesama. Tidak hanya kepada sesama manusia, akan tetapi juga binatang. Akan tetapi ini kembali lagi kepada kita sebagai manusia, apakah nurani kita tergerak disaat dihadapi dengan situasi seperti ini atau malah tidak. Itu kembali kepada pribadi masing-masing. Tapi kami menjamin, kalau catlovers dihadapkan dengan situasi yang sama dengan apa yang dialami keluarga Bingham yang menemukan Lazarus ditengah-tengah timbunan salju, kita juga pasti akan menolongnya bukan?​


    Video Lazarus pasca penyelamatan:

    Video Lazarus setelah kesehatannya pulih kembali!


     
  2. leontong

    leontong New Member

    Joined:
    Feb 7, 2016
    Messages:
    6
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    mungkin ini yang disebut kucing memiliki nyawa 9 ya :)
     
  3. Tantowi

    Tantowi Active Member

    Joined:
    May 9, 2015
    Messages:
    635
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    48
    Kucingnya kasian gan masih kecil :( untung selamat
     
Loading...

Share This Page