Berlibur Ke Pulau Seribu Yuk!

Discussion in 'Tourism' started by gardena, Dec 17, 2015.

  1. gardena

    gardena New Member

    Joined:
    Dec 17, 2015
    Messages:
    5
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Bulan ini, bakalan banyak banget tanggal merahnya loh! Masa tidak mau kamu manfaatkan untuk liburan. Mau liburan murah dan mau ke pantai juga? Pilihan tepat yang bisa kamu pilih adalah pulau seribu. Kali ini bakalan kita bahas liburan murah ke pulau seribu. Check This Out

    [​IMG]

    1. Pulau Harapan


    Keindahan terumbu karang di pulau harapan, banyak menjadi alasan wisatawan berkunjung ke pulau ini. Kamu yang suka diving dan snorkeling maka pulau ini bakalan cocok banget untuk kamu.

    Dengan bermodalkan 425ribu/orang selama 2 hari 1 malam, kamu bisa menikmati panorama bawah laut yang indah dan keren di pulau ini lengkap dengan 1 malam menginap di homestay, tiket kapal kayu (Kali Adem Muara Angke), Profesional Indonesian Speaking Guide, Alat snorkeling per orang (full set), Kapal tradisional untuk snorkeling keliling pulau, makan 3x prasmanan, mineral water saat snorkeling dan barbeque, serta bonus dokumentasi photo underwater sepuasnya.


    2. Pulau Tidung

    Yaap, pulau yang menjadi salah satu pulau yang tersohor di pulau seribu ini memang enggak boleh kamu lewatkan. Pulau yang mempunyai luas 109 hektar ini menyimpan keindahan alam yang bisa membuat kamu berdecak kagum. Kalau ke pulau ini jangan lupa untuk berkunjung ke jembatan cintanya yang menghubungkan tidung besar dan tidung kecil, di jembatan ini terdapat mitos yang mengatakan bahwa kalau kamu bersama pasangan lompat bersama dari atas jembatan ini maka kamu akan langgeng sampai ajal menjemput. Percaya atau enggak? Coba aja ya!

    Paket liburan ke Pulau tidung selama 2 hari 1 malam, bisa kamu dapatkan dengan modal 390ribu/orang. Paket liburan ini sudah termasuk 1 malam menginap di homestay, Tiket kapal kayu (Kali Adem Muara Angke), Profesional Indonesian Speaking Guide, Alat snorkeling per orang (full set), Kapal tradisional untuk snorkeling keliling pulau, makan 3x prasmanan, mineral water saat snorkeling dan barbeque, serta bonus dokumentasi photo underwater sepuasnya.


    3. Pulau Payung

    Pulau payung ini mungkin sedikit asing di telinga kamu. Ketenarannya mungkin tidak sebesar pulau tidung atau pulau pari, namun keindahan pulau ini tidak kalah jika dibandingkan pulau tidung ataupun pulau pari. Pulau ini penghuninya masih sedikit tercatat pada pertengahan Mei 2015 jumlah orang yang tinggal disana hanya 167 orang. Kamu yang tidak suka keramaian, pulau ini bakalan cocok banget untuk kamu.

    Mau liburan ke sini dengan 10 orang selama 2 hari 1 malam? Maka kamu hanya siapkan dana 400ribu/orang kamu bisa menikmati keindahan pulau payung ini, lengkap dengan transportasi PP Kali adem – Payung, Makan 3x + BBQ + Coffee Break, Air Mineral, Snorkle Gear + Underwater Camera, Perahu selama 2 hari, Homestay AC (Sharing Room), Retribusi Pulau

    Harga paket liburan tadi didapatkan dari tripvisto.com.
     
  2. ncang

    ncang Super Level

    Joined:
    Feb 7, 2013
    Messages:
    4,653
    Likes Received:
    761
    Trophy Points:
    113
    Google+:
    selamat datang & selamat bergabung @gardena , tambah lagi satu website untuk bahan referensi liburan.
     
  3. ziuma

    ziuma Well-Known Member

    Joined:
    May 23, 2014
    Messages:
    1,563
    Likes Received:
    240
    Trophy Points:
    63
    salam kenal @gardena
    lokasi liburannya masih alami, pasirnya bagus
     
  4. dimengertiaja

    dimengertiaja Member

    Joined:
    May 21, 2015
    Messages:
    847
    Likes Received:
    30
    Trophy Points:
    28
    pulau seribuu emang kereenn
     
  5. djonski

    djonski Member

    Joined:
    Nov 12, 2015
    Messages:
    29
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    wah pulau harapan memang keren untuk diving underwaternya gan, karena air nya jernih dan suasana nya yang sangat indah.
     
  6. monster123

    monster123 Member

    Joined:
    Dec 11, 2015
    Messages:
    310
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    18
    keren sekalii cocok buat yang bosen yang tempat liburan nya itu itu aja heheeheh
     
  7. opiektidung

    opiektidung Member

    Joined:
    Feb 13, 2013
    Messages:
    128
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    18
    Sekarang ini Pulau Payung sudah banyak yang berminat untuk berkunjung
     
  8. Jang Unoi

    Jang Unoi New Member

    Joined:
    Jun 30, 2015
    Messages:
    47
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    enaknya liburan ke kepulauan seribu tuh masih dijakarta juga jadi puas liburannya ga buang buang waktu :D
     
  9. balitourculture

    balitourculture Member

    Joined:
    Jun 3, 2016
    Messages:
    219
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    air lautnya bening sekali pulaunya juga tidak terlalu luas cocok nih untuk liburan yang mencari ketenangan
     
Loading...

Share This Page