Jalan-Jalan ke Gerbang Brandenburg

Discussion in 'Tourism' started by transeropa, Apr 16, 2014.

  1. transeropa

    transeropa New Member

    Joined:
    Apr 16, 2014
    Messages:
    0
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    0
    Gerbang Brandenburg terletak di Berlin, Jerman antara Pariser Platz dan Platz des 18. März, tepatnya di jalan Erbert di bagian barat pusat kota, di sebelah barat Pariser Platz. Gerbang Brandenburg yang dalam bahasa Jerman disebut Brandenburger Tor dibangun antara tahun 1788 hingga 1791 pada masa pemerintahan Friedrich Wilhelm II kerajaan Prusia, yang dirancang dan dibangun oleh Carl Gotthard Langhans sebagai simbol perdamaian.

    [​IMG]

    Pada awalnya gerbang Brandenburg merupakan bagian dari struktur lainnya dan merupakan pintu gerbang untuk masuk ke kota Berlin. Gerbang Brandenburg itu sendiri terdiri atas lima pintu masuk, dua pintu masuk di sisi kiri dan kanan mengapit pintu masuk utama yang lebih lebar di posisi tengah. Sementara di atas gerbang terdapat patung dengan kereta yang ditarik oleh empat kuda yang dikendalikan oleh Victoria, dewi kemenangan bangsa Romawi. Patung dengan kereta ini biasa disebut Quadriga.

    Sekitar tahun 1806 terjadi pertempuran Jena-Auerstedt antara pasukan Prusia dengan Prancis di bawah pimpinan Napoleon, dimana kerajaan Prusia mengalami kekalahan. Napoleon lantas membawa Quadriga ke Paris, Prancis. Tahun 1814, Jenderal Ernst von Pfuel dari kerajaan Prusia berhasil menduduki Paris, Prancis, dan mengembalikan Quadriga ke Berlin. Victoria pada Quadriga awalnya membawa karangan bunga daun oak sebelum di bawa Napoleon ke Paris, tapi setelah berhasil direbut kembali dan dikembalikan ke Berlin karagan bunga tersebut diganti dengan Iron Cross sebagai simbol kekuasaan kerajaan Prusia.

    Arsitektur gerbang Brandenburg banyak dipengaruhi oleh mitologi Yunani yang terinspirasi dari cerita Propylaea yang menyebutkan adanya pintu gerbang menuju kota lain di Athena yaitu Acropolis. Selain Yunani, budaya dan arsitekturnya banyak juga dipengaruhi oleh Baroque dan neo-Palladian.

    Sejak selesai dibangun, bentuk gerbang Brandenburg tidak pernah berubah dan menjadi saksi sejarah negara Jerman. Ketika Nazi berkuasa, gerbang Brandenburg ini menjadi symbol partai dan kekuasaan tentara Nazi. Akibat Perang Dunia II, gerbang Brandenburg mengalami kerusakan yang sangat parah, meskipun tidak sampai menghancurkannya. Setelah kekalahan Nazi dan berakhirnya Perang Dunia II, saat itu Jerman terpecah menjadi dua negara yaitu Jerman Barat yang diduduki Prancis, Inggris dan Amerika, sedangkan Jerman Timur dikuasai oleh Uni Soviet sebagai bagian dari kesepakatan yang berimbas pula pada pembagian kota Berlin menjadi Berlin Barat dan Berlin Timur.

    Pada tahun 1961, pemerintah Republik Demokratik Jerman (GDR) atau Jerman Timur, membangun tembok Berlin untuk memisahkan dan mempersulit akses antar warga dari Jerman Barat dan Jerman Timur yang tentunya banyak menimbulkan kesengsaraan dan penderitaan pada rakyat dengan gerbang Brandenburg sebagai pintu masuknya yang tidak mudah untuk bisa melewatinya. Hal ini dilakukan oleh pihak Jerman Timur karena ke khawatiran mereka, wilayah timur akan diambil oleh Jerman Barat. Sedangkan pihak barat mengkhawatirkan keselamatan penduduk dan para pekerja di Berlin Barat.

    Berbagai upaya diplomatikpun dilakukan termasuk dengan melibatkan tokoh terkenal Presiden Amerika Serikat, John F. Kennedy yang mengunjungi gerbang Brandenburg dan menyampaikan pidato terkenalnya pada tahun 1963, dengan isi pidato berkaitan dengan rasa simpati dan solidaritas pada penduduk Berlin Barat dan menyatakan bahwa Berlin Barat merupakan pulau demokrasi dan kebebasan. Pun demikian pada tahun 1987, Presiden Amerika Serikat saat itu Ronald Reagan mengunjungi gerbang Brandenburg dan berbicara pada warga Berlin Barat untuk membuka tembok Berlin, saat itu Ia juga meminta kepada Sekretaris Jenderal CPSU dari Uni Soviet, Mikhail Gorbachev untuk meruntuhkan tembok Berlin.

    Puncaknya tahun 1989 dimana terjadi revolusi di Jerman dan rakyat berhasil meruntuhkan tembok Berlin. Tanggal 22 Desember 1989, gerbang Brandenburg dibuka kembali untuk umum, kemudian Oktober 1990 kota Berlin bersatu kembali yang juga mempersatukan Jerman Barat dan Jerman Timur.

    Setelah Jerman bersatu kembali, gerbang Brandenburg menjadi symbol perdamaian dan kebebasan dan saksi bisu atas runtuhnya tembok Berlin. Saat ini gerbang Brandenburg menjadi salah satu tempat tujuan wisata di Jerman. Kemegahan dan daya tarik dari sisi sejarah yang panjang sangat menarik perhatian pengunjung dari berbagai belahan dunia untuk mengunjunginya.

    Apabila Anda saat ini sedang merencanakan liburan ke Eropa, tidak ada salahnya mengunjungi gerbang Brandenburg. Trans Eropa sebagai penyedia rental mobil dengan sopir di Eropa siap untuk antar dan jemput Anda selama di Jerman dengan sopir yang berpengalaman, ramah, dan fasih bahasa Indonesia dan Inggris sehingga akan membantu dalam perjalanan. Untuk itu silahkan hubungi Kami!
     
  2. pram

    pram Well-Known Member

    Joined:
    Sep 23, 2013
    Messages:
    3,099
    Likes Received:
    161
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    wah bagus banget tuh

    wah bagus banget tuh gerbangnnya jadi pingin ke situ *cinta*
     
  3. transeropa

    transeropa New Member

    Joined:
    Apr 16, 2014
    Messages:
    0
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    0
    pram wrote:

    Kalau mau ke sana hubungi Trans Eropa yah mas bro, hehe
     
  4. transeropa

    transeropa New Member

    Joined:
    Apr 16, 2014
    Messages:
    0
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    0
    Musaanimers wrote:

    Siip gan, budayakan menabung, tapi kalau cuma nabung dicelengan, kapan perginya, hehe.... tapi bisa juga kalo yang dimasukinnya lembaran dolar
     
  5. paxspot

    paxspot Member

    Joined:
    Apr 7, 2014
    Messages:
    318
    Likes Received:
    9
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    wah bagus banget gerbangnya,

    wah bagus banget gerbangnya, bersih dan terawat, kalau disini mungkin udah enuh sama corat-coret anak sekolahan kali ya
     
  6. BEIM

    BEIM Active Member

    Joined:
    Mar 17, 2014
    Messages:
    1,358
    Likes Received:
    36
    Trophy Points:
    48
    kalau

    kalau jalan ke eropa harus siapin dana besar,,termakan dengan kurs dollar yg tinggi. *huh*
     
  7. Grant Verleend

    Grant Verleend Active Member

    Joined:
    Sep 10, 2014
    Messages:
    1,234
    Likes Received:
    35
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Pengen nongkrong disitu, asik kayaknya
     
Loading...

Share This Page