Cara Menghilangkan Bekas Luka

Discussion in 'Health & Medical' started by ahmad awang, May 18, 2018.

  1. ahmad awang

    ahmad awang New Member

    Joined:
    May 18, 2018
    Messages:
    3
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Cara Menghilangkan Bekas Luka
    [​IMG]

    Cara Menghilangkan Bekas Luka - Mungkin kamu pernah mengalami kejadian yang membuat kamu terluka? secara fisik tentunya!! misalkan waktu kecil kamu pernah jatuh dari sepeda hingga terluka dan sampai sekarang bekasnya masih ada. semoga tulisan ini bermanfaat bagi kamu, selamat menyimak!!!

    Mempunyai bekas luka memang kadang menjengkelkan apalagi bekas luka yang kamu miliki berada di area tubuh yang sering di lihat orang lain seperti wajah, tangan leher, kaki atau di bagian lain. Tentu kamu terkadang merasa tidak percaya diri bukan? meskipun bagi ada sebagian orang yang menganggap bekas luka sebagai saksi bisu bahwa dia pernah mengalami sebuah kejadian yang mungkin baginya sesuatu yang unforgettable moment banget deh pokoknya.

    Bekas luka memang kadang sangat sulit dihilangkan seperti luka akibat ditinggal gebetan tanpa alasan hehe!!! namun bukan luka yang itu yang kami maksudkan namun luka pada kulit yang seringkali meninggalkan bekas sehingga mempengaruhi penampilan anda dan membuat anda kurang percaya diri

    Banyak orang berusaha untuk menghilangkan bekas luka dengan menggunakan salep, ada berbagai merek salep penghilang bekas luka di pasaran yang menjanjikan menghilangkan bekas luka dengan mudah dan cepat. Namun kamu harus hati hati dalam memilih salep karena mungkin hasilnya tidak sesuai harapan apa lagi salep yang kamu gunakan salep yang murahan.

    Berikut ini saya akan memberikan beberapa tips untuk menghilangkan bekas luka di secara alami.

    1. Jeruk nipis
      Jeruk nipis memiliki kandungan anti-oksidan dan vitamin C yang banyak. Dua zat tersebut dapat membantu menghilangkan sel kulit mati yang membuat bekas luka agak berkurang.
      Cara menghilangkan bekas luka dengan jeruk nipis cukup mudah, ikuti langkah-langkah berikut ini.
      - Belah jeruk nipis menjadi dua bagian
      - Oleskan pada kulit scara merata
      - Diamkan selama 30 menit
      - Bilas dengan air bersih
    2. Lemon
      Lemon adalah salah satu jeruk yang banyak mengandung anti-oksidan dan vitamin C. Bukan cuma itu lemon juga mengandung asam alpha hidroksi yang dapat menangkal radikal bebas yang ada dalam kulit sehingga bekas luka lama kelamaan akan memudar (seperti perasaan kepada mantan) :) :) .
    3. Madu
      Cara menghilangkan beks luka yang lain yaitu bisa menggunakan madu. Madu dapat mencerahkan kulit karena kaya akan anti-oksidan dn juga dapat mengangkat kulit mati.
      caranya sangat mudah sekali yaitu sebagai berikut:
      - Siapkan 1 sdm madu (jangan racun)
      - Oleskan pada bekas luka
      - Lalu bilas dengan air bersih
    4. Putih Telur
      Putih telur dipercaya kaya akan protein dan sumber mikronutrien yang dapat digunakan sebagai cara menghilangkan bekas luka dengan cepat.
      Caranya :
      Pisahkan putih telur dari kuning telur
      Oleskan putih telur pada bekas luka
      Untuk menghindari bau amis, anda bisa menambahkan 1 sdm air perasan jeruk nipis ataupun lemon
    5. Lidah Buaya
      Kita lebih mengenal lidah buaya sebagai cara merawat rambut dan cara mencerahkan kulit. Lidah buaya juga bisa digunakan sebagai cara menghilangkan bekas luka secara alami.
      Caranya pun mudah saja :
      Ambil gel lidah buaya yang ada di tengah
      Oleskan secara merata pada kulit wajah kamu
      Diamkan selama 15 menit
      Bilas dengan air bersih
    6. Mentimun
      Mentimun kaya akan mineral dan vitamin yang penting dan dapat digunakan sebagai cara menghilangkan bekas luka yang hitam dengan cepat.
      Cara memutihkan wajah secara alami dengan menggunakan mentimun :
      Iris mentimun tipis-tipis
      Tempelkan pada seluruh wajah
      Diamkan selama 30 menit
      Basuh dengan menggunakan air bersih
    7. Mengkudu
      Buah mengkudu memiliki kandungan anti-oksidan yang tinggi sehingga dapat digunakan sebagai cara menghilangkan bekas luka hitam di kaki dengan cepat.
      Caranya :
      Haluskan buahnya lalu masak
      Oleskan pada bekas lukamu
    8. Teh Hijau
      Anda mungkin kaget jika ternyata teh hijau juga dapat digunakan sebagai cara menghilangkan bekas luka hitam di kaki. Manfaat teh hijau memang banyak terutama untuk kesehatan. Tidak ada salahnya kamu juga mencoba menggunakan teh hijau sebagai cara menghilangkan bekas luka kamu.
      Caranya :
      Gunakan ampas teh hijau
      Gosokkan pada bekas luka
      Lakukan rutin setiap hari, maka bekas luka di kaki segera menghilang
    9. Mint
      Selain sebagai aromaterapi yang mujarab, daun mint juga dapat digunakan sebagai cara menghilangkan bekas luka secara alami.
      Caranya :
      Tumbuk beberapa lembar daun mint
      Oleskan pada bekas luka
    10. Air kelapa
      Membasuh bekas luka yang hitam dengan menggunakan air kelapa ternyata cukup manjur untuk menghilangkan bekas luka di kaki secara alami.
      Caranya :
      Siapkan air kelapa secukupnya
      Gunakan air kelapa untuk membasuh bekas lukamu
      Biarkan beberapa saat
      Bilas dengan air bersih
    11. Minyak Zaitun
      Kandungan zat linoleic acid di dalam minyak zaitun yang akan membantu memudarkan bekas luka hitam di kaki. Selain itu minyak zaitun juga banyak mengandung anti-oksidan yang disebut polifenol yang membantu melindungi sel-sel dari ancaman kerusakan.
      Caranya:
      Siapkan 1 sdm minyak zaitun dan 1 sdt madu.
      Campur keduanya menjadi satu.
      Oleskan pada bekas luka di tubuhmu.
    12. Kencur
      Kencur memang sudah dikenal sebagai cara menghilangkan bekas luka .
      Caranya adalah dengan membuat ramuan beras kencur :
      Siapkan 1 genggam beras yang telah direndam selama 7 menit.
      Tambahkan 4 kencur.
      Tumbuk ke dua bahan tesebut sampai halus.
      Tambahkan sedikit air agar menjadi salep.
      Oleskan pada bekas luka.
    13. Daun Jarak
      Daun jarak juga dapat digunakan sebagai cara menghilangkan bekas luka secara alami dan cepat.
      Caranya adalah :
      Siapkan beberapa lembar daun jeruk, kemudian direbus.
      Basuhkan air rebusan daun jarak tersebut pada bekas luka.
    Itulah tadi beberapa tips untuk menghilangkan bekas lukamu di badanmu .

    Semoga artikel ini bermanfaat,dan jangan lupa shere di sosial media kamu agar teman kamu yang mungkin mempunyai masalah yang sama bisa membacanya.
     
  2. Silaen Medan

    Silaen Medan Member

    Joined:
    Dec 31, 2017
    Messages:
    153
    Likes Received:
    16
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    perlu dicoba nih & makasih infonya *dancing**dancing**dancing*
     
  3. ahmad awang

    ahmad awang New Member

    Joined:
    May 18, 2018
    Messages:
    3
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    ya sama-sama bang, terima kasih sudah membaca
     
Loading...

Share This Page