Obat Herbal Alami Yang Manjur Untuk Pilek

Discussion in 'Health & Medical' started by Reza Fikri, Oct 5, 2018.

  1. Reza Fikri

    Reza Fikri Member

    Joined:
    Oct 3, 2018
    Messages:
    20
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Obat Herbal Alami Yang Manjur Untuk Pilek,- Pilek merupakan infeksi saluran pernapasan yang disebabkan oleh virus rhinovirus. Setiap orang bisa terkena pilek,apalagi jika di musim dingin san musim hujan. Namun Anda juga jangan khawatir,berikut ini ada beberapa obat pilek alami yang bisa membantu untuk menyembuhkan pilek Anda dengan cepat diantaranya :

    1. Jahe

    Jahe sangat mudah untuk ditemukan,ternyata jahe mampu membuat otot saluran pernapasan agar lebih rileks dan merangsang sistem kekebalan tubuh lebih aktif. Selain itu jahe juga dapat menangkal rasa mual dan bisa menghangatkan tubuh yang sedang tidak enak badan.
    Anda juga bisa minum air jahe dengan dicampur teh supaya lebih enak saat dinikmati. Cara membuatnya cukup mudah, rebus jahe selama 20 menit kemudian air rebusan jahe itulah untuk membuat teh hangat.

    2. Madu

    Madu memiliki berbagai sifat antimikroba (bakteri ataupun virus). Dengan memiliki sifat ini,madu secara ilmiah dapat membantu tubuh untuk melawan kuman penyakit yang dapat membuat Anda pilek. Selain pilek madu juga ternyata bisa meredakan gejala batuk yang sering dialami ketika terserang pilek.

    Anda bisa melarutkan madu dalam air hangat di dalam gelas untuk diminum setiap pagi dan malam. Dalam segelas larutan madu ini akan membantu Anda untuk mencegah dehidrasi. Namun sebaiknya madu ini tidak diberikan pada anak yang berusia kurang dari 1 tahun.

    3. Sup Ayam Dengan Bawang Putih

    Selain jahe,bawang putih juga ternyata mampu untuk melawan virus di dalam tubuh. Hal ini dikarenakan bahwa bawang putih memiliki bahan kimia yang dapat membantu untuk melawan virus serta dapat meningkatkan sel-sel sistem kekebalan tubuh. Untuk mengolah bawang putih yang paling mudah adalah dengan mencampurnya di dalam sup ayam.

    Ayam dan juga bawang putih bisa menjadi paduan yang sangat tepat untuk dapat menyembuhkan pilek tersebut. Sebab,ayam memiliki zat yang disebut carnosine yang berfungsi untuk mengurangi gejala-gejala yang muncul saat pilek.

    Selain itu kehangatan dari sup ayam juga dapat membantu untuk melegakan hidung yang tersumbat. Dengan mengkonsumsi semangkuk sup ayam isi sayuran dan bawang putih dapat membantu untuk memperlambat pergerakan neutrofil (sejenis sel darah outih) yang berufungsi untuk melindungi tubuh dari infeksi.

    Hal ini akan membuat sel darah putih menumpuk pada suatu bagian tubuh. Sehingga memudahkan tubuh ketika melawan kuman penyakit. salah satunya virus penyebab pilek.

    3. Vitamin C

    Vitamin C merupakan kandungan vitamin yang sangat baik untuk tubuh dan juga memiliki banyak khasiat termasuk meningkatkan sistem tubuh. Dengan adanya asupan vitamin di dalam tubuh maka akan membantu untuk membantu mengurangi infeksi saluran pernapasan yang terjadi ketika Anda sedang pilek.
    Vitamin C ini sangat mudah sekali untuk ditemukan dalam buah-buahan dan sayuran diantaranya :
    • Jeruk
    • Lemon
    • Belimbing
    • Tomat
    • Jambu
    • Paprika
    • Kiwi
    • Brokoli
    • Pepaya
    • Stroberi
    Itulah informasi yang singkat dari saya,semoga artikel ini bermanfaat. Salam Sehat !
     
  2. Eris Nur Fadholi

    Eris Nur Fadholi New Member

    Joined:
    Oct 3, 2018
    Messages:
    9
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    3
    Nice Post gan.......
     
    Reza Fikri likes this.
Loading...

Share This Page