Mencegah Stunting Pada Anak Sedari Dini

Discussion in 'Health & Medical' started by muezaa, Sep 30, 2020.

  1. muezaa

    muezaa Member

    Joined:
    Jan 16, 2017
    Messages:
    104
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    18
    Kekurangan gizi dapat mempengaruhi tumbuh kembang anak. Ketika mereka tidak mendapatkan asupan gizi yang cukup, hal ini justru dapat menyebabkan anak menjadi stunting lho.

    Menurut dr. Aryono Hendarto, Sp.A, spesialis nutrisi anak sekaligus kepala departemen ilmu kesehatan anak di RSCM menjelaskan, stunting dapat dicegah ketika 1000 hari pertama kehidupan anak. Yang mana sudah harus memperhatikan kecukupan gizinya sejak awal kehamilan. Stunting dapat terjadi sejak kehamilan jika terjadi hambatan pertumbuhan pada janin dalam kandungan.

    [​IMG]

    Mungkin sebagian dari kita belum memahami apa itu stunting. Ini merupakan kondisi dimana anak memiliki postur tubuh yang lebih rendah dari standar usianya. Kondisi ini tidak hanya mempengaruhi kesehatan anak secara fisik saja, namun juga secara intelegensia (IQ) mereka.

    Adapun ciri-cirinya anak stunting meliputi:
    • Tanda pubertas terlambat.
    • Kemampuannya buruk dalam menyerap pelajaran.
    • Pertumbuhan gigi terlambat.
    • Anak menjadi lebih pendiam.
    • Anak tidak banyak melakukan kontak mata dengan orang di sekitarnya.
    • Wajah anak lebih muda dari usianya.
    • Pertumbuhan tinggi terhambat.
    Oleh sebab itu, selama 1000 hari pertama kehidupan anak, dimulai dari awal kehamilan hingga 2 tahun setelah lahir sangat penting untuk memenuhi kebutuhan dasar agar tumbuh kembang optimal. Kebutuhan dasar dikelompokkan menjadi 3 golongan yaitu kebutuhan fisis-biomedis (asuh), kebutuhan kasih sayang/emosi (asih) dan kebutuhan stimulasi (asuh.)

    Salah satu kebutuhan asuh yang penting adalah nutrisi, terutama untuk anak usia sampai 2 tahun. Dua tahun pertama kehidupan merupakan periode kritis/critical window, di fase ini anak harus mendapat asupan makanan dengan gizi optimal.
     
    ahmadyusuf likes this.
  2. ahmadyusuf

    ahmadyusuf New Member

    Joined:
    Oct 17, 2020
    Messages:
    7
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    3
    Di indonesia sendiri stunting masih menjadi persoalan dari kesehatan karena angka stunting cukup tinggi terjadi di indonesia, semoga bisa terasi stunting di indonesia :)
     
Loading...

Share This Page