Sejarah Mobil Nissan Serena di Indonesia

Discussion in 'Otomotif' started by andikasa, Jan 12, 2021.

  1. andikasa

    andikasa Member

    Joined:
    Nov 27, 2020
    Messages:
    168
    Likes Received:
    9
    Trophy Points:
    18
    Nissan Serena adalah mobil MPV keluarga yang sudah dipasarkan oleh Nissan di seluruh dunia dari tahun 90an dengan Serena generasi awal yang diberi kode sasis C23 sampai dengan Serena generasi terbaru yakni C27 yang diluncurkan pada tahun 2019 lalu. Nissan Serena adalah salah satu produk mobil keluarga unggulan Nissan di Indonesia.

    Nissan Serena Generasi Pertama C23 Tahun 1996

    [​IMG]

    Nissan Serena generasi pertama dengan kode bodi C23 adalah MPV yang sebenarnya sudah diperkenalkan oleh Nissan di Eropa dan Jepang pada tahun 1991. Nissan Serena C23 generasi awal ini adalah model Serena keluaran pertama yang diproduksi di Jepang tahun dari 1991 sampai 2002. Mobil ini dipasarkan di Australia, Asia, dan Eropa. Sedangkan untuk Indonesia sendiri baru dipasarkan oleh Nissan Indonesia pada tahun 1996. Serena generasi awal C23 ini di Indonesia cuma dipasarkan dalam dua tipe yaitu Serena C23 SGL dan Serena C23 FGX. Tipe pertama SGL dipasarkan tahun 1996 dengan mesin bensin berkapasitas 2000 cc dengan transmisi otomatis. Sedangkan tipe FGX dipasarkan pada tahun 1998 dengan mesin bensin berkapasitas 1600 cc dengan transmisi manual.

    Nissan Serena C23 tipe awal ini memiliki desain bentuk body yang bulat & dinamis. Mobil ini telah dibekali dengan fitur yang canggih dan termasuk MPV mewah pertama di Indonesia. Mobil ini memiliki 2 pintu di samping kiri dan kanan depan, 1 pintu geser atau slide di samping kiri tengah, dan 1 pintu belakang. Salah satu fitur yang unik dan revolusioner pada mobil ini adalah kursi jok bagian tengahnya yang bisa diputar menghadap ke pintu tengah dan juga bisa diputar menghadapap ke jok belakang. Lebih hebatnya lagi jika semua jok tengah dan belakang ditidurkan semuanya maka bagian belakang berubah menjadi ranjang.

    Nissan Serena Generasi Kedua C24 Tahun 2004 sampai 2012

    [​IMG]

    Di Jepang, Nissan Serena generasi kedua dipasarkan pada tahun 1999. Bila pada Serena generasi pertama C23 bentuk desain mobilnya membulat maka pada Serena dengan kode C24 ini mendapat perubahan total dengan model bentuk bodi yang lebih mengotak dengan variasi mesin dan warna yang lebih beragam. Pada tahun 2002 keatas, Serena menggunakan mesin kapasitas mesin 2000 cc dan 2500 cc.

    Walaupun Nissan Serena C24 ini sudah dipasarkan di Jepang pada tahun 1999 namun untuk pasar Indonesia Nissan Serena C24 ini baru dipasarkan oleh Nissan Indonesia pada tahun 2004. Namun Nissan Serena C24 yang dipasarkan di Indonesia hanya tersedia dalam pilihan mesin 2000 cc. Sedangkan untuk varian yang tersedia antara lain Comfort Touring atau CT, Highway Star (HS) dan Autech.

    Nissan Serena C26 Tahun 2013 sampai 2018

    [​IMG]

    Pada tahun 2013, Nissan Indonesia mengeluarkan versi terbaru dari Nissan Serena dengan berbasis kode bodi C26. Mungkin ada yang terasa janggal dengan urutannya, mengapa dari C24 langsung ke C26 bukannya C25 dulu. Hal ini dikarenakan Nissan Indonesia tidak memasukkan dan memasarkan Serena generasi ketiga C25 di Indonesia dan langsung memasarkan generasi ke-empat C26. Lompatan satu generasi ini tentu membuat Nissan Serena C26 mendapatkan perubahan yang mencolok dan berarti. Pada tahun 2015 Nissan Serena C26 facelift hadir di pasar Indonesia.

    Nissan Serena generasi C26 tahun 2013 ini tetap pada formatnya sebagai medium MPV dengan dimensi yang besar dengan desain kotak yang sangat kental. Perubahan di Nissan Serena C26 tahun 2013 terletak pada sisi desain yang dirancang lebih elegan dan modern. Pada bagian depan, Gril dibuat menjadi lebih premium dengan balutan aksen krom dan ukuran yang cukup besar dibandingkan dengan Serena seri sebelumnya. Begitu juga dengan bagian kaca utama berubah menjadi besar yang menjadi ciri khas utama. Tampilan barunya membuat Serena menjadi lebih dinamis dan enak dilihat. Pada bagian lampu utama (headlamp) dibuat lebih besar, dinamis dan berkelas dengan desain yang tidak terlalu kaku dibandingkan dengan versi Serena C24 sebelumnya.

    All New Nissan Serena C27 Tahun 2019

    [​IMG]

    Pada bulan Februari 2019 lalu, PT Nissan Motor Indonesia (NMI) memperkenalkan All New Nissan Serena. MPV boxy ini mendapat berbagai pembaruan. Nissan Serena ini merupakan Serena generasi ke 5 yang berkode sasis C27. All New Nissan Serena C27 tahun 2019 ini dipasarkan dalam dua varian yaitu Varian X dan Highway Star. Varian Serena Highway Star (HWS) merupakan varian premium dan lebih mahal dari varian X. Pada saat diluncurkan pada bulan Februari 2019 lalu, harga All New Nissan Serena C27 varian HWS adalah Rp 465 juta sedangkan All New Nissan Serena varian X dibanderol dengan harga Rp 448 juta.

    Pada bagian dimensi dari spesifikasi All New Nissan Serena C27 terbaru ini tidak jauh berbeda dengan generasi Serena C26 sebelumnya. Dimana MPV premium Nissan ini akan hadir dengan ukuran bodi 4.770 mm x 1.740 mm x 1.865 mm. All New Nissan Serena bekapasitas 7 penumpang ini dirancang dengan ground clearance setinggi 160 mm. Sehingga, mobil mewah ini cukup cocok untuk dikendarai di medan perkotaan yang padat. Eksterior MPV premium All New Nissan Serena C27 ini hadir dengan konsep desain The Ingenious MPV yang didesain dengan model Two-One Color yang terlihat lebih modern, mewah dan elegan.
     
  2. pencilspirit

    pencilspirit Member

    Joined:
    Aug 12, 2014
    Messages:
    49
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    saya suka nissan karena desainnya yang selalu ciamik, lihat saja tahun 96 aja kepikiran desain seperti itu, sedangkan yg lain waktu itu suka yg persegi2
     
Loading...

Share This Page