5 Jenis Ikan Sepat Yang Banyak Di Budidaya Orang Indonesia

Discussion in 'Education' started by kalicindil, Apr 1, 2022.

  1. kalicindil

    kalicindil Member

    Joined:
    Apr 18, 2017
    Messages:
    63
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Bagi masyarakat Indonesia pastinya sudah tidak asing dengan jenis ikan air tawar yang satu ini, ya di Indonesia ikan Sepat populer sebagai ikan konsumsi yang enak dan disukai banyak orang. Selain itu ada juga yang memanfaatkan ikan sepat menjadi ikan asin.

    Ikan dengan panjang mencapai 20 cm ini habitat aslinya berasal dari perairan di Asia Tenggara, seperti di Indonesia, Thailand, Malaysia dan juga Vietnam. Ikan Sepat sebenarnya masih tergolong ke dalam jenis ikan gurami, perbedaanya hanyalah pada warna ikan Sepat yang keabu-abuan atau kebiruan dan terdapat pola butiran dengan warna perak ataupun hijau dibadanya.

    Ikan dengan nama latin Trichopodus trichopterus ini memiliki bentuk tubuh pipih memanjang dengan corak serta warna yang indah. Karena itulah tidak heran jika saat ini banyak yang menjadikan ikan sepat sebagai ikan hias penghuni aquarium.

    Dikutip dari cupangbetta.id Ikan Sepat juga mempunyai sebutan lain yaitu ikan labirin, hal ini karena ikan Sepat memiliki sistem pernafasan berbentuk lipatan membran yang menutup tulang hingga membuat ikan ini seperti labirin. Sirip ikan Sepat berbentuk seperti duri yang tipis dan sensitif yang berfungsi untuk mendeteksi informasi dari lingkungan sekitar.

    Jenis Ikan Sepat

    Dibawah ini adalah beberapa jenis ikan Sepat yang memiliki corak serta warna indah dan bisa Anda manfaatkan sebagai salah satu ikan hias penghuni aquarium kesayangan dirumah.

    1. Ikan Sepat Madu
    [​IMG]
    Jenis ikan Sepat pertama yang bisa dijadikan ikan hias yaitu ikan Sepat Madu. Ikan Sepat Madu mempunyai warna dasar kuning terang, terlebih jika ikan terkena sorotan cahaya lampu akan membuat warna ikan menjadi semakin cantik. Ikan Sepat Madu memiliki sifat yang ramah, sehingga sangat cocok jika dijadikan sebagai tankmate dengan jenis ikan apapun.

    2. Ikan Sepat Padi
    [​IMG]
    Jenis ikan Sepat selanjutnya yaitu ikan Sepat Padi. Biasa disebut juga ikan Sepat Ronggeng, meski populer sebagai ikan sepat jenis konsumsi namun karena keindahan tubuh, corak serta warnanya membuat ikan ini bisa dimanfaatkan sebagai ikan hias. Ikan Sepat Padi banyak ditemui di sungai-sungai maupun area persawahan. Ikan ini juga memungkinkan untuk bernafas di udara ketika sedang melompat guna menangkap mangsanya karena mempunyai sistem pernafasan seperti paru-paru.

    3. Ikan Sepat Siam
    [​IMG]
    Ikan Sepat Siam adalah juga merupakan salah satu jenis dari Ikan Sepat. Ukuran terbesar ikan ini bisa mencapi kurang lebih 20 cm, umumnya berwarna perak kusam dan agak kehitaman. Ikan dengan nama latin Trichogaster pectoralis ini merupakan jenis ikan Sepat yang umumnya dijadikan sebagai ikan konsumsi dengan harga perkilonya sekitar Rp 80.000, sedangkan untuk jenis ikan hiasnya biasanya dihargai sekitar Rp 3000 an perekornya.

    4. Ikan Sepat Biru
    [​IMG]
    Jenis ikan Sepat selanjutnya ada Ikan Sepat Biru. Sesuai namanya, ikan ini memiliki warna dominan biru dihiasi warna putih perak dan hitam sehingga sangat cocok jika dijadikan sebagai salah satu penghuni aquarium Anda dirumah. Ukuran terbesar ikan ini bisa mencapai kurang lebih 12 cm, untuk makanan sendiri ikan ini tidak ribet karena jika tidak diberi makanpun ikan Sepat Biru masih bisa makan lumut.

    5. Ikan Sepat Mutiara
    [​IMG]
    Ikan Sepat Mutiara merupakan salah satu jenis ikan Sepat yang cocok dijadikan sebagai ikan hias, hal ini karena ikan Sepat Mutiara memiliki corak warna yang indah dengan bintik hitam dipadukan dengan corak berbentuk bulatan berwarna cerah menyerupai mutiara jika dilihat dari kejauhan.

    Ikan Sepat Mutiara banyak ditemui dirawa-rawa yang memiliki kadar air sedikit asam, biasanya didataran rendah di daerah Kalimantan maupun Sumatera.
     
  2. blackking

    blackking Well-Known Member

    Joined:
    Sep 1, 2016
    Messages:
    2,261
    Likes Received:
    157
    Trophy Points:
    63
    Yang paling sering saya temukan saat mancing di waktu remaja adalah ikan sepat padi.
    ternyata ada banyak macam lain dari ikan sepat, luar biasa.
     
  3. noer98

    noer98 Member

    Joined:
    Feb 4, 2014
    Messages:
    608
    Likes Received:
    54
    Trophy Points:
    28
    Google+:
  4. Om Toni

    Om Toni Member

    Joined:
    Feb 11, 2017
    Messages:
    340
    Likes Received:
    84
    Trophy Points:
    28
    Dulu jenis ikan bertubuh pipih ini banyak dijumpai di sawah bersama ikan wader. Rasanya gurih tapi kalu digoreng tinggal durinya saja, dagingnya sedikit. Tapi sekarang sudah jarang karena petani kebanyakan pakai pupuk kimia dan pestisida
     
  5. debays

    debays Active Member

    Joined:
    Jul 18, 2014
    Messages:
    1,409
    Likes Received:
    58
    Trophy Points:
    48
    Ikan sepat di sawah/kali kalau di sini gak ada yang budidaya
     
Loading...

Share This Page