5+ Cara Mengatasi Aplikasi Tidak Terpasang di Hp Xiaomi Terbukti Berhasil

Discussion in 'Smartphone & Mobile Technologies' started by Yundar, Apr 1, 2022.

  1. Yundar

    Yundar Member

    Joined:
    Feb 18, 2016
    Messages:
    387
    Likes Received:
    42
    Trophy Points:
    28
    Aplikasi tidak terpasang memang sebuah permasalahan yang sangat umum dialami oleh pengguna android, beberapa hp mempunyai masalah serupa seperti di hp xiaomi, oppo, realme dan beberapa merek hp lain juga sering mengalami masalah seperti ini. Mesikpun sepele tapi terkadang masalh seperti ini perlu ada pemecahan masalahnya, agar kita bisa segera menggunakan apk yang kita butuhkan.

    mobile-phone-gc7ddb06bd_640.jpg

    Peringatan aplikasi tidak terpasang bisa di sebabkan oleh berbagai hal, misal aplikasi yang corrupt, aplikasi yang tidak aman, dan pengaturan android yang tidak memperbolehkan mendownload aplikasi selain dari playstore. tentunya ini bisa menjadi masalah besar jika kita tidak bisa memperbaikinya sendiri, jika dibawa ke tukang servis hp akan menambah biaya pengerjaan. Melalui konten sederhana ini akan saya ulas mengenai cara mengatasi aplikasi tidak terpasang di hp xiaomi dengan sangat mudah dan pastinya berhasil.


    Sebelum kita masuk ke cara mengatasinya, ada baiknya kita mengetahui apa penyebab aplikasi tidak terpasang, di sini saya akan jelaskan penyebab apa saja yang membuat aplikasi tidak bisa di pasang di android dan cara mengatasinya. Berikut solusi untuk mengatasi aplikasi tidak terpasang di hp xiaomi, simak dibawah ini :


    1. Aplikasi Corrupt
    Penyebab yang pertama adalah aplikasi yang ingin kalian install corrupt atau error, ini bisa disebabkan karena aplikasi itu yang memang error atau kamu mengalami masalah koneksi saat mendownload aplikasi tersebut.

    Solusinya kamu bisa mendownload ulang aplikasi, dan pastikan koneksi internet kamu lancar sehingga tidak menyebabkan aplikasi corrupt lagi.


    2. Aplikasi Berbahaya
    Faktor selanjutnya, aplikasi tergolong ke aplikasi berbahaya sehingga sistem android memblokirnya. kamu bisa pastikan bahwa sumber download aplikasi yang kamu download memang terpercaya, namun kalau kamu sudah yakin aplikasi yang ingin kamu install itu aman, pada saat ada peringatan aplikasi berbahaya di hp xiaomi kamu, kamu bisa pilih opsi tetap install.


    3. Aplikasi Tidak Didukung
    Kemungkinan yang ketiga adalah aplikasi tidak didukung ataupun versi android kamu tidak mendukung aplikasi yang akan kamu install.

    Untuk melihat spesifikasi perangkat untuk menginstall sebuah aplikasi, kamu bisa melihatnya melalui playstore, cobalah untuk buka aplikasi yang ingin kamu install di playstore, lalu kamu scroll terus sampai bawah, maka kamu akan menemukan Requires Android atau versi android yang di butuhkan.

    Jika versi android yang kamu punya lebih rendah dari versi android yang diperlukan, maka kemungkinan aplikasi tidak bisa di instal di perangkat android kamu.


    4. Diblokir oleh sistem
    Umumnya kita tidak disarankan untuk mendownload aplikasi selain dari google play atau playstore, jadi ketika kamu menginstall aplikasi yang kamu download melalui browser, kemungkinan besar aplikasi tersebut tidak terpasang.

    Untuk mengatasinya, kamu bisa mengubah pengaturan yang ada di android xiaomi kamu, caranya sebagai berikut.

    - Pertama masuk ke pengaturan pada handphone xiaomi kamu.
    - Lalu masuk ke bagian Privacy Protection.
    - Pilih pada menu Special permissions.
    - Dan masuk ke Install Unknown Apps.
    - Akan terlihat daftar aplikasi, pilihlah aplikasi sumber aplikasi yang kalian download.
    - Misal kalau kalian mendownload aplikasinya menggunakan Chrome, maka checklist pada aplikasi chrome agar Allow from this source bisa aktif.
    - Selanjutnya klik OK.

    5. Buka Aplikasi dari Playstore
    Xiaomi memang mempunyai tampilan pengaturan yang berbeda - beda sesuai dengan versi MIUI-nya, oleh karena itu kalau tampilan pengaturan xiaomi kamu tidak sama seperti yang saya sebutkan, kalian bisa pake cara yang satu ini.

    - Masuk ke menu pengaturan pada handphone xiaomi kamu.
    - Gunakan fitur Search atau pencarian, lalu masukan Install Unknown Apps atau Unknown source.
    - Akan terlihat daftar aplikasi, pilihlah aplikasi sumber aplikasi yang kalian download.
    - Misal kalau kalian mendownload aplikasinya menggunakan Chrome, maka checklist pada aplikasi chrome agar Allow from this source bisa aktif.


    Memang jika kita sedang urgent terutama saat bekerja tiba - tiba saat mau instal apk penting malah ga bisa. Sudah mencoba berbagai cara masih gagal, tentunya cara diatas bisa menjadi solusi tepat buat anda. Itulah beberapa penyebab dan beberapa cara mengatasi aplikasi tidak terpasang di hp xiaomi dengan mudah, memang ada banyak faktor yang memungkinkan aplikasi tidak terpasang.
     
  2. ys. herbi

    ys. herbi Well-Known Member

    Joined:
    Mar 6, 2016
    Messages:
    1,251
    Likes Received:
    190
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    Wah, kalau aku kemarin nggak bisa nginstall gara-gara HP-nya ketinggalan zaman
     
  3. blackking

    blackking Well-Known Member

    Joined:
    Sep 1, 2016
    Messages:
    2,264
    Likes Received:
    157
    Trophy Points:
    63
    Kebanyakan instal aplikasi juga bisa membuat hangpong jadi lemot
    apalagi kalau RAM nya cuma kecil.
     
  4. debays

    debays Active Member

    Joined:
    Jul 18, 2014
    Messages:
    1,409
    Likes Received:
    58
    Trophy Points:
    48
    Upgrade sistem miui atau coba restart hp
     
  5. Lucky2807

    Lucky2807 Member

    Joined:
    Feb 3, 2019
    Messages:
    51
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    saya selalu setia dengan hp xiaomi..tdk begitu mahal tapi spek berkualitas..merek dikesampingkan yang penting kegunaannya
     
Loading...

Share This Page