√ Ini Dia Cara Investasi Reksadana Untuk Pemula

Discussion in 'General Business' started by MariBicara, Jul 10, 2018.

  1. MariBicara

    MariBicara Member

    Joined:
    Jun 15, 2016
    Messages:
    51
    Likes Received:
    9
    Trophy Points:
    8
    Belakangan ini, banyak sekali masyarakat yang ingin berinvestasi. Tetapi sebelum anda melakukan investasi, alangkah baiknya jika anda mengetahui dahulu prosedur investasi dan juga untuk apa anda ingin berinvestasi dan di produk keuangan manakah anda akan menginvestasikan uang anda.

    Reksadana bisa menjadi salah satu alternatif investasi untuk masyarakat yang mempunyai modal, terutama bagi mereka yang mempunyai modal kecil serta pemodal yang tidak memiliki keahlian dan waktu untuk memperhitungkan risiko dari investasi tersebut.

    Nah, maka dari itu lewat artikel ini saya akan memberikan berbagai tips sebelum melakukan investasi reksadana untuk pemula.

    Karena sudah seharusnya sebelum kita berinvestasi, kita harus belajar terlebih dahulu karakter serta tahu kelebihan dan kekurangannya, apakah sesuai dengan kebutuhan kita.

    Anda mungkin sudah pernah mendengar nama Reksadana atau bahkan anda pernah mencari sedikit informasi tentang investasi reksadana.

    Namun terkadang banyak calon investor yang tertarik untuk segera berinvestasi tapi tidak tahu bagaimana cara memulainya serta tidak mengetahui prosedur dan syarat pembelian serta penjualan atau bahkan tidak tahu cara menghitung hasilnya.

    Berikut hal-hal yang perlu anda perhatikan sebelum berinvestasi.

    [​IMG]

    • Tentukan tujuan anda berinvestasi serta memahami profil risiko investasi anda. untuk mengetahui informasi serta fakta mengenai produk reksadana adalah dengan melalui dokumen fund factsheet. Dokumen ini diterbitkan setiap bulan dari manajer investasi.

    • Anda bisa membeli produk reksadana dari lembaga yang menerbitkan produk reksadana yaitu manajer investasi.

    • Ada 4 tata cara pembelian produk reksadana, yang pertama adalah pengisian dokumen. Kedua transaksi akan diproses berdasarkan NAB (nilai aktiva bersih) per unitnya. Ketiga, ada batasan waktu untuk menerima transaksi tiap harinya, baik penjualan ataupun pembelian kembali. Terakhir, anda akan mendapat surat konfirmasi atas transaksi pembelian reksadana yang diterbitkan bank kustodian.

    Itulah hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum melakukan investasi reksadana untuk pemula. Salah satu produk reksadana yang sangat cocok buat anda untuk berinvestasi yaitu Schroders Indonesia. Namun, anda jangan lupa untuk selalu memantau kinerja reksadana anda melalui laporan yang dikirimkan Manajer Investasi dengan rutin.
     
  2. Yuyutsu

    Yuyutsu Member

    Joined:
    Mar 22, 2015
    Messages:
    312
    Likes Received:
    34
    Trophy Points:
    28
    kalo jumlah saham yang dimiliki meningkat tapi nilainya menurun, apakah diteruskan atau berhenti?
     
  3. HanyaSatu

    HanyaSatu Member

    Joined:
    Aug 28, 2017
    Messages:
    896
    Likes Received:
    56
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    Kalau saya sih biasain cek dan ricek dulu, terlebih keaslian resmi terdaftar di OJK nya, khawatir nanti malah abal-abal kan ngeri juga, cek review orang juga
     
Loading...

Share This Page