10 Tempat Paling Joss di Tasikmalaya

Discussion in 'Tourism' started by widiyuningsih, Jul 29, 2016.

  1. widiyuningsih

    widiyuningsih Member

    Joined:
    May 9, 2016
    Messages:
    97
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    1. Pemandian Air Panas Ciawi
    [​IMG]

    Jika Anda menuju Tasikmalaya dari Bandung, dari pertigaan Nagreg Anda bisa mengambil rute Ciawi. Di dalam perjalanannya Anda akan melewati Pemandian Air Panas Ciawi. Tempat pemandian ini tempat yang menarik untuk dikunjungi jika Anda ingin singgah saat dalam perjalanan. Ada dua kolam, air dingin dan air panas yang bisa Anda temukan di tiap bilik kamar mandinya. Tak lupa juga ada restoran di sepanjang jalan yang bisa memuaskan dahagakuliner Anda setelah lelah berendam di air panas.

    2. Gunung Galunggung
    [​IMG]
    Gunung Galunggung

    Kawah dan juga pemandian air panas di Gunung Galunggung merupakan salah satu tempat wisata yang paling sering dikunjungi di Tasikmalaya. Gunung ini merupakan salah satu gunung berapi di Tasikmalaya dan setelah tahun 1982, Gunung Galunggung menjadi tempat wisata yang menyediakan pemandangan alam seperti danau, kolam renang, kolam rendam dan bak pemandian air panas.

    3. Pantai Selatan Cipatujah
    [​IMG]
    Pantai Selatan Cipatujah

    Siapa sangka, kawasan pesisir selatan kabupaten Tasikmalaya memiliki pantai yang bagus dan eksotis. Pantai tersebut adalah Pantai Selatan Cipatujah,kawasan wisata pantai yang harus Anda kunjungi jika Anda ingin menjelajahi Tasikmalaya. Untuk bisa mencapai pantai ini sendiri, Anda harus melewati Kawalu, Sukarata, lalu Cibalong dan Karang Nunggal. Di kawasan ini, ada juga pantai yang letaknya berdekatan seperti pantai Sindang Kerta, Pamayang, Batu Pacakop dan Batu Karas.

    4. Kampung Naga
    [​IMG]
    Kampung Naga

    Jika Anda penasaran dengan bagaimana sisi tradisional yang ada di Tasikmalaya, Anda bisa menyempatkan waktu untuk berkunjung ke Kampung Naga. Ini adalah sebuah desa yang masih tradisional dan memegang adat istiadat serta mempertahankan kebudayaan leluhurnya. Mulai dari bangunan hingga gaya hidup yang dianut oleh masyarakat di kampung ini masih sangat tradisional. Untuk bisa mencapai kampung ini Anda bisa melewati jalur utama Garut dan Tasikmalaya.

    5. Situ Gede
    [​IMG]
    Situ Gede

    Situ memiliki arti sebuah danau alam, lantas Situ Gede artinya danau besar. Dengan luas sekitar 47 hektar, danau ini merupakan salah satu ikon untuk wisata kota Tasikmalaya. Banyak fasilitas hiburan yang di danau ini seperti jogging track, wahana rekreasi, area memancing, tempat untuk berperahu bahkan hingga tempat untuk meeting bisa Anda nikmati di Situ Gede ini. Kawasan Situ Gede paling ramai dikunjungi pada hari Sabtu dan Minggu.

    6. Masjid Agung Manonjaya
    [​IMG]
    Masjid Agung Manonjaya

    Sekitar 12 km dari pusat kota Tasikmalaya, terdapat Masjid Agung yang juga sering dikunjungi oleh pendatang yang ingin mengenal lebih jauh tentang kota Tasikmalaya. Masjid ini dipercaya sudah dibangun sejak tahun 1832, saat itu masih jaman Kerajaan Sukapura pada kepemimpinan Raden Tumenggung Danuningrat, yang merupakan awal mula berdirinya Tasikmalaya.

    7. Teejay Waterpark
    [​IMG]
    Teejay Waterpark

    Waterpark ini adalah wahana air paling baru yang lokasinya ada di komplek Asia Plaza di Jalan Hz Mustofa. Dengan luas sekitar 28 hektar, banyak sekali fasilitas yang disediakan seperti kolam ombak, kolam arus, gazebo, tube slider dan juga food court. Dengan harga tiket masuk sekitar 20.000 Rupiah pada weekday dan 30.000 Rupiah pada weekend, Anda sudah bisa menikmati semua fasilitas yang ada di wahana ini.

    8. Wahana Air Taman Mangkubumi Indah
    [​IMG]
    Wahana Air Taman Mangkubumi Indah

    Di kawasan Wahana Air Taman Mangkubumi Indah ini tidak hanya tersedia kolam renang untuk anak-anak dan orang dewasa, namun juga berbagai wahana dengan suasana alami lainnya. Hanya di wahana air ini Anda bisa merasakan sensasi berenang dengan suasana perbukitan yang sejuk. Selain itu, ada juga fasilitas lain seperti hotel, wahana flying fox yang menantang, sepeda air, gazebo, hingga panggung hiburan dan juga gedung yang disediakan khusus untuk meeting.

    9. Water Splash Indihiang
    [​IMG]
    Watersplash Indihiang

    Ternyata di Tasikmalaya ini banyak sekali waterpark atau wahana air yang menarik untuk dikunjungi. Jika bosan dengan waterpark yang satu, Anda bisa mencoba mengunjungi waterpark yang lain, salah satunya adalah Water Splash Indihiang yang terletak di Jalan Brigjen Wasita Kusuma, Indihiang.

    Waterpark ini sudah berdiri sejak tahun 2009 dan dilengkapi dengan wahana seperti kolam arus, kolam khusus balita, whirl pool, gazebo, wahana flying fox, permainan trampolin, ember tumpah, dan juga food court. Ada juga wahana yang memacu adrenalin seperti ATV dan juga point ball yang bisa Andanikmati bersama keluarga tercinta.

    10. Waterboom Maarif Garden
    [​IMG]
    Waterboom Maarif Garden

    Awalnya, wahana ini didirikan untuk wisata keluarga. Berdiri sejak tahun 2008 tepatnya pada bulan Agustus, Waterboom Maarif Garden menyediakan banyak sekali wahana yang bisa Anda nikmati bersama dengan putra-putri tercinta, di antaranya kolam renang, waterboom, wahana flying fox, wahana bola gelo, berkeliling dengan becak mini, terapi ikan atau fish spa, saung untuk istirahat hingga jajaran kuliner Tasikmalaya yang patut dicoba.

    PERHATIKAN JUMLAH LINK OUT SESUAI RULES !!!
     
    Last edited by a moderator: Jul 29, 2016
  2. Vivien Cheong

    Vivien Cheong Member

    Joined:
    Jun 13, 2016
    Messages:
    99
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    18
    kampung naga keren abis budaya nya, turun dan naik tangga nya mantab bikin betis kenceng haha
     
  3. widiyuningsih

    widiyuningsih Member

    Joined:
    May 9, 2016
    Messages:
    97
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    vivien pernah kesana ?
    terakhir kapan
     
  4. anton_sudibyo

    anton_sudibyo Member

    Joined:
    Dec 23, 2015
    Messages:
    459
    Likes Received:
    35
    Trophy Points:
    28
    Saya pernah ke teejay den :D
     
  5. widiyuningsih

    widiyuningsih Member

    Joined:
    May 9, 2016
    Messages:
    97
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Terakhir kapan ??
    asli tasik anton?
     
  6. markona

    markona New Member

    Joined:
    Aug 23, 2016
    Messages:
    5
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    kampung naga kayaknya bagus tempatnya
     
  7. Fitria Nursalis

    Fitria Nursalis Member

    Joined:
    Oct 13, 2016
    Messages:
    517
    Likes Received:
    41
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    ane orang tasik tapi ane belum pernah ke kampung naga.. soalnya gak ada yang ngajakin *nangis2**nangis2*
     
  8. gempitara

    gempitara New Member

    Joined:
    Jan 16, 2017
    Messages:
    5
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
  9. Explore Wisata

    Explore Wisata Member

    Joined:
    Jan 30, 2017
    Messages:
    429
    Likes Received:
    23
    Trophy Points:
    18
    pengen nyebur di kolam panas ciawi tu gan.... maknyos sepertinya...
     
Loading...

Share This Page