15 Manfaat Daun Singkong Yang Tidak kita Sadari

Discussion in 'Health & Medical' started by Elis kantor, Sep 16, 2016.

  1. Elis kantor

    Elis kantor Member

    Joined:
    Aug 20, 2016
    Messages:
    88
    Likes Received:
    9
    Trophy Points:
    8
    Indonesia merupakan tanah yang subur. Salah satu tanaman yang tumbuh subur di negara kita adalah singkong. Daun singkong biasanya dikonsumsi sebagai lalapan, namun ternyata daun singkong memiliki khasiat yang tidak duga loh. Berikut adalah beberapa manfaat daun singkong bagi tubuh.

    1. Menyembuhkan stroke

    Seperti hasil penelitian, ia menyebutkan bahwa daun singkong ini telah teruji dan juga terbukti untuk mengobati sakit stroke. Ini karena dalam kandungan daun singkong terdapat isoflavon yang sangat bagus untuk mengobati penyakit stroke.

    2. Meningkatkan daya tahan tubuh
    Daun singkong juga memiliki kandungan vitamin c yang cukup tinggi. Sehingga ia juga mampu membantu dalam meningkatkan daya tahan tubuh.

    3. Bermanfaat untuk kesehatan mata

    Selain dari vitamin C, daun singkong juga memiliki vitamin A yang cukup tinggi pula. Tak ayal lagi, daun singkong ini memiliki khasiat cukup ampuh dalam menjaga mata supaya tetap sehat.

    4. Mencegah osteoporosis

    Tahukah kamu? ternyata daun singkong ini juga bisa kita gunakan dalam mencegah terserangnya penyakit osteoporosis. Hal ini disebabkan karena daun singkong memiliki kandungan fosfor serta kalsium. Zat-zat tersebut berperan aktif untuk menjaga kesehatan tulang.

    5. Mempercepat penyembuhan luka
    Daun singkong juga kaya akan serat dan zat besi. Zat tersebut memiliki peran dalam mempercepat penyembuhan luka. Berguna juga dalam mengurangi bekas luka setelah lukanya mengering. Dengan begitu bekas luka menjadi hilang dan kulit kita menjadi bersih lagi.

    6. Mencegah penuaan dini
    Khasiat ini mungkin adalah yang paling disukai. Membuat tubuh menjadi awet muda. Mengkonsumsi daun singkong secara rutin bisa menjadi pengganti dari pengobatan kimia. Selain bisa lebih awet muda, ini juga tanpa efek samping.

    7. Melancarkan metabolisme tubuh
    Daun singkong juga merupakan sumber protein nabati. Protein ini merupakan jenis protein nabati dan banyak di dalamnya mengandung vitamin B. Vitamin B ini berguna juga untuk membangun sel-sel tubuh yang dapat membentuk enzim-enzim. Enzim tersebut lah yang membantu metabolisme dalam tubuh.

    8. Bermanfaat sebagai sumber energi
    Protein (asam amino essensial) pada daun singkong dapat membantu menghasilkan energi. Asam amino essensial berperan dalam merubah karbohidrat ke dalam bentuk energi sehingga membuat tubuh lebih berenergi untuk beraktivitas.

    9. Berperan sebagai antioksidan
    Daun pada tanaman singkong juga menghasilkan antioksidan. Antioksidan ini baik dalam mencegah serta membasmi radikal bebas. Radikal bebas merupakan penyebab suatu penyakit yang berbahaya seperti kerusakan DNA penyebab kanker. Radikal bebas juga dapat mengakibatkan penuaan dini.

    10. Membantu pembentukan serta regenerasi sel
    Asam amino essensial yang terdapat dalam daun singkong merupakan salah satu sumber penting dalam menjaga dan meregenerasi sel dalam tubuh manusia. Asam amino merupakan protein yang dapat membantu dalam menumbuhkan sel yang rusak serta memberikan pembaharuan terhadap sel dalam tubuh agar tetap berfungsi normal.

    11. Membantu proses diet
    Daun singkong juga dapat berguna dalam program diet. Ini karena serat serta protein yang tinggi dalam singkong adalah salah satu menu diet yang sehat.

    12.Daun singkong baik untuk pencernaan
    Hampir semua orang tau bahwa serat sayuran sangat baik untuk pencernaan sehingga dapat membantu menyehatkan usus besar manusia, begitu juga dengan daun singkong. Konsumsi rutin daun singkong juga akan memberikan efek yang cukup baik untuk pencernaan kita.

    13. Mampu membantu menambah darah
    Daun singkong juga merupakan sayuran penambah darah. Ini baik bagi anda yang menderita atau terkena anemia.

    14. Menyembuhkan diare
    Ambil sekitar tujuh lembar daun singkong kemudian cuci bersih. Rebusalah daun singkong dengan air sebanyak 800cc. Sisakan sampai airnya tinggl 400cc. Minum dua kali sehari, sebanyak 200 cc per minum. Daun singkong dipercaya cukup efektif dalam hal membantu mengurangi diare.

    15. Mengobati rematik
    jika anda merasa pegal-pegal sehabis bekerja, bisa saja ada gejala rematik dalam tubuh. Solusi pengobatannya, Siapkan sekitar 5 lembar daun singkong kemudian campurkan daun kapur sirih dan beri air sedikit. Lalu remas hingga ramuan hancur dan balurkan pada persendian yang terasa linu. Gunakan ini tiga kali sehari.

    Wah pantas saja ibu saya selalu tampak sehat dan bertenaga, daun singkong toh rahasianya :D Nah untuk anda juga yang ingin mengkonsumsi daun singkong bisa dibuat lalapan dengan sambal, selamat mencoba :)
     
Loading...

Share This Page