18 Cara Menghilangkan Ketombe Secara Alami(ampuh)

Discussion in 'Health & Medical' started by Web Sosial, Apr 16, 2020.

  1. Web Sosial

    Web Sosial New Member

    Joined:
    Apr 2, 2020
    Messages:
    72
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Hallo Semuanya:):):)

    Apakah kalian pernah merasakan gatal – gatal pada bagian kepala kalian? Kemungkinan itu adalah masalah ketombe. Memang masalah ini sering sekali di alami oleh kebanyakan orang, di karenakan pH di kulit kepala yang tidak seimbang.

    Penyebab dari munculnya ketombe ada banyak faktor, tapi masalah ini bisa di atasi dengan cara yang sederhana yaitu dengan menggunakan bahan yang alami.

    Tapi sebelum itu ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu apa saja penyebab dari timbulnya ketombe pada rambut.

    Nahh Web sosial merangkunya menjadi satu, yakni:

    ⦁ Stress
    ⦁ Diet
    ⦁ Infeksi jamur pada kulit
    ⦁ Rambut berminyak
    ⦁ Sakit
    ⦁ Sering meminum alkohol

    Tapi enggak usah khawatir masalah ini bisa di atasi dengan menggunakan bahan yang alami yang tentunya aman dan natural di karenakan sifatnya yang alami.

    Nahh bagaimana sih caranya dan apa aja bahan-bahan yang bisa mengatasi ketombe pada rambut? Websosial.com merangkumya menjadi satu.

    1. Tomat
    Penyebab dari munculnya ketombe pada rambut adalah karena pH di kulit kepala kita yang tidak seimbang. Untuk itu dengan menggunakan tomat sangat tepat sekali,karena dapat mengembalikan pH kulit di kepala menjadi normal kembali. Selain itu juga tomat kaya akan vitamin C yang dapat membasmi ketombe dan dapat menyediakan kolagen untuk pengembangan pada kulit kepala. Adapun manfaat tomat yaitu antar lain dapat mengatasi rambut kering,mengatasi kepala gatal dan dapat mengatasi rambut rontok.

    2. Jeruk Nipis
    Untuk menghilangkan ketombe ternyata dapat di atasi dengan menggunakan jeruk nipis lho. Di karenakan jeruk nipis kaya akan kandungan di dalamnya yang dapat mengatasi masalah pada area rambut. Adapun kandungan di dalamya yaitu seperti vitamin C,B1,B2,B3,B5,protein,asam folat,kalium,zat besi,magnesium,fosfor,serat,lemat dll. Maka dari itu dapat mengatasi rambut rontok,selain itu juga dapat menghilangkan ketombe.

    3. Cuka
    Cuka?emang bisa, tentunya bisa untuk mengatasi masalah ketombe pada rambut. Di karenakan cuka dapat mengangkat sel kulit mati yang ada pada kulit kepala kita. tapi sebelum itu jika ingin menggunakan cara ini sebaiknya dengan takaran sewajarnya,dan tdak di anjurkan memakai yang berlebihan.

    4. Garam
    Siapa yang menyangka kalau garam dapat di jadikan sebagai obat untuk mengatasi masalah pada ketombe. Ternyata bumbu dapur tersebut mempunyai ragam manfaat untuk kesehatan. Di karenkan kaya akan kandungan maupun senyawa di dalamnya yaitu seperti antijamur,antibakteri dan anti antiviral yang dapat mengatasi kerontokan dan juga ketombe pada rambut.

    5. Bawang Putih
    Bukan hanya garam saja untuk mengatasi masalah pada ketombe. Ternyata bawang putih juga sama dapat mengatasi permasalahan yang di sebabkan oleh rambut lho. Di karenakan kandungan yang ada di dalamnya yaitu seperti antibakteri yang dapat membunuh kuman maupun jamur yang berada pada kulit rambut kepala kita.

    Mulai sekarang bersihkan dan rawat rambut mu agar ketombe maupun kotoran lainnya tidak menempel dan bersarang di kepala mu. Dengan itu bisa membuat tingkat rasa kepercayaan diri kalian meningkat,dan tidak malu untuk di menampilkan diri kalian di depan orang lain.

    Berikut penjelasan dan cara penggunaanya secara lengkap yaitu 18 cara menghilangkan ketombe secara alami(ampuh)

    Selamat Mencoba:):):)
     
  2. cahyo prasetyo

    cahyo prasetyo Member

    Joined:
    Aug 4, 2018
    Messages:
    184
    Likes Received:
    21
    Trophy Points:
    18
    pake jeruk nipis apa gak perih gan ? lebih baik pakai tomat, natural, dan gak bikin perih hehehe
     
  3. Web Sosial

    Web Sosial New Member

    Joined:
    Apr 2, 2020
    Messages:
    72
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    enggak kok gan,paling sekalinya perih juga cuman sebentar saja waktu pada saat di awal doang:)
     
Loading...

Share This Page