3 Cara menghilangkan bulu di wajah dengan mudah tanpa ribet

Discussion in 'Health & Medical' started by Nandadc, Apr 8, 2017.

  1. Nandadc

    Nandadc Member

    Joined:
    May 8, 2015
    Messages:
    181
    Likes Received:
    22
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Menghilangkan bulu di wajah juga bisa anda lakukan sendiri di rumah dengan mudah tanpa ribet menggunakan bahan-bahan alami berikut ini:
    [​IMG]

    1. Menghilangkan bulu di wajah dengan Masker pepaya
    Pepaya yang sangat mudah tumbuh di indonesia ini memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh dan merawat kecantikan kulit. Berbagai kandungan penting seperti papain di dalam pepaya dapat menjaga kesehatan kulit dan bisa menghilangkan bulu di wajah dengan mudah.

    Kandungan papain pada pepaya lebih banyak terdapat pada pepaya muda atau pepaya hijau, tapi bukan berarti pepaya matang tidak memiliki kandungan tersebut hanya saja pepaya hijau lebih banyak yang dapat membantu menghambat pertumbuhan bulu di wajah.

    Cara membuat:

    • Ambil pepaya hijau secukupnya lalu kupas dan cuci bersih
    • Setelah itu haluskan pepeya menggunakan parutan atau blender
    • Tambahkan sedikit bubuk kunyit pada pepaya halus tersebut
    • Aduk kedua bahan sampai seperti bubur
    • Setelah itu oleskan masker pada wajah sambil dipijat perlahan
    • Biarkan masker tersebut selama 30 menit
    • Terakhir bilas waajah menggunakan air hangat
    2. Menghilangkan bulu di wajah dengan Kunyit
    Kunyit merupakan obat tradisional serbaguna. Kandungan curcumin pada kunyit yang merupakan zat warna orange yang bermanfaat melindungi kesehatan tubuh. Selain dapat melindungi tubuh dari berbagai penyakit, kunyit juga bisa dijadikan masker yang dapat mencerahkan dan membantu menghambat pertumbuhan bulu di wajah.

    Cara membuat

    • Pertama siapkan 100 gram empu kunyit
    • Kupas lalu cuci bersih
    • Setelah itu haluskan kunyit menggunakan parutan atau batu giling
    • Lalu tambahkan sedikit air
    • Setelah itu peras kunyit menggunakan kain
    • Setelah itu biarkan selama 30 menit sampai kunyit mengendap
    • Lalu oleskan endapan tersebut pada wajah
    • Biakan selama 10 menit lalu bilas menggunkan air hangat
    3. Menghilangkan bulu di wajah dengan Gula pasir dan lemon
    Bulu di wajah juga bisa dihilangkan menggunakan scrub gula. Scrub gula yang terdapat butiran-butiran halus gula bisa membantu mengangkat sel kulit mati, memerahkan bibir serta dapat menghilangkan bulu di wajah dengan mudah. anda juga bisa menambahkan air perasan lemon agar bulu di wajah dapat dihilangkan dengan lebih mudah dan cepat.

    Cara membuat

    • Campurkan 3 sendok gula kasar dan 3 sendok air perasan lemon
    • Aduk kedua bahan agar gula sedikit mencair namun jangan sampai gula hancur dan halus
    • Lalu gunakan scrub tersebut untuk menggosok wajah secara perlahan dengan gerakan memutar selama 15 menit
    • Lalu diamkan selama 5 menit
    • Langkah berikutnya bilas wajah menggunakan ar hangat sampai benar-benar bersih
    • Lakukan cara ini setiap pagi sehabis mandi agar mendapatkan hasil yang maksimal
    Sumber: Cara menghilangkan bulu di wajah
     
Loading...

Share This Page