4 Jenis Minuman Hangat Untuk Mengembalikan Energi

Discussion in 'Health & Medical' started by Engz0386, Feb 5, 2016.

  1. Engz0386

    Engz0386 Member

    Joined:
    Mar 27, 2013
    Messages:
    29
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Pada saat anda selesai menjalankan rutinitas anda seharian di tempat kerja, sebaiknya anda menyempatkan sedikit waktu untuk keluarga ataupun pasangan anda sekedar hanya untuk mengobrol, bercanda ataupun bersantai sambil ditemani dengan secangkir minum hangat. Hal seperti ini tetunya sangat perlu anda lakukan setiap anda pulang kerja, karena walaupun kedengarannya sangat sepele tetapi dapat membuat anda merasa lebih rileks, tenang dan rasa capek pun akan sedikit berkurang.

    Selain itu, minuman hangat juga dapat membuat tubuh kembali segar dan stamina tubuh pun akan kembali lagi.

    [​IMG]

    Nah untuk itu, pada kesempatan kali ini saya akan membagikan informasi mengenai beberapa jenis minuman hangat yang dapat mengembalikan energi tubuh setelah beraktivitas seharian, diantaranya yaitu :

    1. Teh Oolong

    Teh Oolong merupakan salah satu jenis teh yang sangat baik untuk dijadikan sebagai minuman hangat yang dapat membantu menenangkan syaraf yang sedang mengalami tegang akibat beban pekerjaan yang dapat membuat stres. Selain itu, teh ini juga memiliki aromaterapi yang dapat membuat anda merasa lebih rileks. Ternyata teh Oolong juga dapat mengatasi gejala eksema dengan meringankan gatal-gatal dan juga rasa panas pada kulit.

    2. Teh herbal

    The herbal merupakan salah satu jenis tanaman obat yang sangat baik untuk dijadikan sebagai minuman hangat penghilang rasa lelah setelah seharian beraktivitas. Teh herbal ini dapat anda temukan di toko herbal baik yang berbentuk kering atau juga celup yang dapat langsung anda seduh dengan air panas. Menikmati secangkir teh herbal hangat bersama dengan keluarga dapat membantu menghilangkan stress dan membuat tubuh kembali segar.

    3. Wedang jahe

    Minum wedang jahe hangat tidak hanya dapat mengembalikan stamina tubuh yang telah terkuras, tetapi juga dapat dapat mengobati batuk, pilek, pusing, sakit tenggorokan, badan pegal-pegal dan masalah lain yang biasa dialami oleh tubuh setelah lelah beraktivitas seharian.cara membuat wedang jahe sangat mudah, caranya yaitu cukup dengan menggeprek jahe, lalu tambahkan madu dan sedikit gula jika suka, kemudian seduh dengan air panas. Aduk dan diamkan hingga hangat, lalu minum. Setelah itu, badan akan terasa lebih hangat dan tenggorokan pun akan terasa lega. Minum wedang jahe ini sebaiknya setelah anda mandi, sehingga anda akan merasa lebih nyaman dan tidur pun akan terasa nyenyak.

    4. Teh minyak kayu putih

    Mungkin beberapa dari anda sedikit aneh dengan minuman hangat yang dicampur dengan sedikit minyak kayu putih. Padahal minuman hangat ini sangat baik dan efektif dalam meredakan batuk, pilek dan juga hidung tersumbat. Jika anda sedang menderita flu berat, anda dapat membuat minuman teh hangat yang dicampur dengan 3 tetes minyak kayu putih dan sedikit madu. Minuman tersebut sangat efektif dalam membantu dalam meredakan flu dan melegakan hidung tersumbat serta mencegah efek terjadinya insomnia.

    Demikianlah beberapa jenis minuman hangat yang dapat membantu menyegarkan fikiran dan mengembalikan energi tubuh yang hilang setelah seharian beraktivitas. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat dan selamat mencoba.

    Sumber: http://infounik.org
     

    Attached Files:

  2. yungga19

    yungga19 Active Member

    Joined:
    Nov 28, 2015
    Messages:
    1,455
    Likes Received:
    85
    Trophy Points:
    48
    Wah teh juga banyak perananya ya , bisa mengembalikan energy juga
     
  3. Bang Roy Han

    Bang Roy Han Member

    Joined:
    Jan 28, 2015
    Messages:
    86
    Likes Received:
    13
    Trophy Points:
    8
    denger denger teh bisa bikin tenggorokan berlendir gitu, benarkah?
     
  4. AndroidApkApps

    AndroidApkApps Member

    Joined:
    Dec 11, 2015
    Messages:
    693
    Likes Received:
    68
    Trophy Points:
    28
    Itu teh minyak kayu putih di tetesin sama minyak kayu putih yang biasa itu? hehe
     
  5. aa online

    aa online Member

    Joined:
    Oct 10, 2015
    Messages:
    604
    Likes Received:
    48
    Trophy Points:
    28
    Google+:
Loading...

Share This Page