4 Tempat Romantis di Jakarta: Tempat Makan dengan Suasana Eksotis

Discussion in 'Cooking' started by Alexanderyap, Oct 3, 2017.

  1. Alexanderyap

    Alexanderyap Guest

    Sebagai salah satu kota besar yang padat, begitu banyak tempat romantis di Jakarta sekaligus tempat makan yang dapat memanjakan lidah pengunjungnya. Tidak hanya bersaing dalam hal menu, tetapi juga menonjolkan keunikan pada penataan ruangan dan suasananya yang eksotis dan romantis. Bagi para pasangan yang menginginkan tempat romantis di Jakarta sekaligus tempat makan dengan suasana yang berbeda, beberapa tempat romantis di Jakarta berikut bisa dijadikan pilihan.

    Ini empat tempat makan romantis di Jakarta yang saya rekomendasikan :

    1. JimBARan Outdoor Lounge

    Suasana di Restoran JimBARan ini sangat asri dan unik, dan terletak di InterContinental MidPlaza Lt. 1 Jakarta Pusat. JimBARan Outdoor Lounge merupakan salah satu tempat romantis di Jakarta yang bisa anda pilih karena suasana yang sangat menyejukkan melalui hamparan pepohonan yang rimbun. Penataan kursi yang terbuat dari rotan dan kayu dipermanis dengan bantal dan pita membuat suasana tampak santai. Menu yang ditawarkan beragam, ada Red Pepper Stuffed Mushroom, Roasted Chili & Garlic Shrimp, Nutty Caramel, atau coctails Cranberry Carousel yang terasa fresh. Harga menu di restoran ini antara Rp. 80.000 - Rp. 180.000.


    [​IMG]

    2. D' Nanta Bistro

    [​IMG]

    Restoran yang terletak di jalan Panglima Polim raya, Jakarta Selatan ini merupakan salah satu tempat romantis di Jakarta yang bisa anda jadikan pilihan. Suasana restoran yang nyaman dan elegan ini, dikelilingi oleh dinding kaca transparan yang membuat suasana terlihat romantis. Menu yang ditawarkan bermacam-macam. Ada menu western seperti salad, steak, dan pasta Italia. Ada juga menu oriental seperti Sapo dan Teriyaki. Tidak terbiasa dengan kedua menu itu? Jangan khawatir, restoran romantis di Jakarta ini juga menyediakan menu lokal, seperti sop iga bakar, sop buntut, bebek bakar, dan masih banyak lagi. Harga makanannya juga bersahabat dengan dompet.



    3. Social House (So Ho)

    [​IMG]

    Jika ingin menikmati suasana makan malam yang agak berbeda, tempat romantis di Jakarta ini bisa dijadikan salah satu alternatif. Anda akan disuguhi oleh panorama kota Jakarta malam hari yang sangat luar biasa dari balik dinding kaca. Restoran yang merupakan tempat romantis di Jakarta ini memadukan unsur interior zaman dulu dengan sentuhan modern. Menu yang ditawarkan adalah pizza & pasta, sushi, eastern & western food. Untuk harga juga tidak perlu khawatir, lumayan terjangkau untuk kalangan menengah.


    4. Pingoo

    [​IMG]

    Sejak pertama kali buka, tempat romantis di Jakarta ini sudah menarik minat pengunjung sehingga menyebabkan antrian yang panjang, hanya untuk mencoba sensasi makan bersama penguin. Ya, beberapa ekor penguin hidup yang dimasukkan ke dalam aquarium ini bisa menemani anda dalam menyantap hidangan. Anda bisa berfoto dan memberi makan penguin-penguin itu dengan tambahan biaya sekitar lima puluh ribu rupiah. Tempat romantis di Jakarta ini didesain dengan konsep pantai yang nyaman, dan hanya menyediakan 40 buah meja saja. Tempat romantis di Jakarta sekaligus restoran yang berlokasi di Neo Soho Mall, Lantai Lower Ground, jln. Letjen S Parman no. 28 Slipi, Jakarta Barat ini hanya buka sampai pukul 20.00 WIB saja.



    Demikian ulasan saya mengenai beberapa restoran yang merupakan tempat romantis di Jakarta. Dengan harga yang ramah dengan kantong, tak ada salahnya anda menjajal tempat-tempat tersebut bersama pasangan. Semoga bermanfaat.
     
  2. dodolperak

    dodolperak Member

    Joined:
    Aug 25, 2017
    Messages:
    64
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    wuih ternyata di balik kota jakarta yang padat ada tempat makan yang romantis
     
  3. blackking

    blackking Well-Known Member

    Joined:
    Sep 1, 2016
    Messages:
    2,264
    Likes Received:
    157
    Trophy Points:
    63
    Keren lah tempatnya, sayang untuk makan disana juga perlu kantong tebal
    kalau ane suka lesehan makan nasi goreng di pinggir jalan, romantis juga dengan pasangan
     
  4. mlxjakarta

    mlxjakarta Active Member

    Joined:
    Jan 4, 2016
    Messages:
    1,584
    Likes Received:
    72
    Trophy Points:
    48
    Yang restoran JimBARan itu suasananya bener2 romantis, cuma harga menunya itu terbilang mahal ya buat saya. hehe
     
  5. IrfanCahayaPasundan

    IrfanCahayaPasundan Member

    Joined:
    Oct 3, 2017
    Messages:
    46
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
    Pernah Coba ke Pingoo, serasa ada di kutub utara loh krn memang betulan pinguin nya hihi
     
  6. AlatResto17

    AlatResto17 New Member

    Joined:
    Oct 4, 2017
    Messages:
    10
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Di Pingoo tempatnya terlalu dingin, jadi mungkin pakai pakaian yang agak tebal dikit ya hehehe Kok dingin? Ya suhu sana disesuaikan dengan pinguin yang hidup di sana.
     
  7. EuisTea

    EuisTea Member

    Joined:
    May 28, 2017
    Messages:
    112
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    18
    wiiihhh jadi pengen nyobain berkunjung ke sana...
     
  8. Rinda Septiani

    Rinda Septiani Member

    Joined:
    Apr 24, 2017
    Messages:
    832
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    18
    Wah pengin kesana tempatnya bagus banget
     
Loading...

Share This Page