5 Aplikasi VPN Android Terbaik Untuk Buka Situs Yang Diblokir

Discussion in 'General Discussion' started by Freaky, Jun 24, 2019.

  1. Freaky

    Freaky Member

    Joined:
    Nov 5, 2018
    Messages:
    85
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    [​IMG]

    Aplikasi VPN Android - Internet sudah menjadi kebutuhan yang mendasar bagi setiap orang. Banyak berbagai informasi dan konten-konten menarik yang bisa kalian temukan di internet. Banyak konten yang bersifat legal maupun ilegal, yang dapat kalian nikmati secara gratis maupun dengan cara berbayar.

    Namun sayang belakangan ini, berselancar di dunia maya sudah tidak lagi bisa leluasa. Karena pemerintah telah memberlakukan program internet positif untuk para pengguna internet yang mencari konten ilegal. Sehingga banyak situs maupun konten-konten yang diblokir oleh internet positif tersebut.

    Sejak program ini dijalankan, banyak situs-situs yang informatif dan yang tidak melanggar aturan intenet positif namun tetap diblokir. Lalu Bagaimana cara untuk membuka situs yang diblokir oleh internet positif? Salah satu cara yang sederhana dan cepat adalah dengan menggunakan aplikasi VPN android terbaik, seperti yang disebutkan dibawah ini.

    1. Turbo VPN
    Aplikasi VPN untuk android yang pertama adalah Turbo VPN, yang dikembangkan oleh Innovative Connecting. Dengan menggunakan aplikasi ini kalian akan merasa aman, karena dapat melindungi lalu lintas jaringan dibawah jaringan Wifi serta dapat membuka situs yang diblokir oleh Internet positif. Kalian bisa berselancar secara anonim tanpa terlacak dengan aplikasi Turbo VPN ini.

    2. Hotspot Shield Free VPN -Wi-Fi Security
    Hotspot Shield merupakan salah satu aplikasi VPN android terbaik, yang dapat menyembunyikan alamat IP asli ketika sedang berselancar di dunia maya. Dengan begitu kalian tidak akan terlacak oleh siapa pun, bahkan oleh peretas sekalipun. Aplikasi ini menyediakan koneksi yang aman dan terpercaya untuk melakukan surfing di dunia maya dengan melalui saluran yang terenkripsi antara perangkat dengan situs yang dikunjungi.

    3. VPN Master
    VPN Master adalah, salah satu aplikasi VPN android yang cukup banyak digunakan oleh para pengguna smartphone android untuk membuka situs yang diblokir. Aplikasi ini akan mengamankan koneksi internet dibawah jaringan Wifi. IP smartphone akan disembunyikan oleh VPN Master, dengan begitu privasi para pengguna akan tetap aman. Sehingga mereka bisa berselancar secara anonim.

    4. Hola Free VPN Proxy

    Aplikasi anti internet positif ini cukup bisa diandalkan untuk membuka blokir situs dari program internet positif. Karena Hola Free VPN Proxy sudah dilengkapi dengan fitur Anonymous Browsing. Sehingga para pengguna dapat mengakses beragam situs tanpa batas, serta menjamin keamanan privasi penggunanya ketika sedang berselancar didunia maya dengan menggunakan aplikasi ini.

    5. Betternet Hotspot VPN

    Aplikasi VPN android yang terakhir adalah Betternet Hotspot VPN, aplikasi yang cukup populer dikalangan para pengguna smartphone android untuk membuka situs yang diblokir. Aplikasi ini menawarkan 3 fitur yang dapat digunakan untuk membuka blokir yakni Incognito Browsing, Wifi Safety, dan Location Spoofer. Dengan fitur-fitur yang terdapat di aplikasi tersebut, keamanan dan privasi pengguna akan tetap terjamin saat menggunakan layanan VPN gratis dari Betternet Hotspot VPN.

    Meskipun layanan yang diberikan oleh VPN yang disebutkan diatas gratis, tetapi tetap ampuh untuk membuka situs yang diblokir oleh pemerintah. Itulah dia 5 rekomendasi aplikasi VPN android terbaik dan gratis, yang bisa kalian manfaatkan untuk membuka situs atau konten-konten yang diblokir.

    Gunakanlah aplikasi VPN android secara bijak, karena pemerintah memiliki alasan tersendiri mengapa situs yang sering kita kunjungi di blokir. Dengan begitu kalian bisa belajar untuk menggunakan internet yang sehat.
     
  2. Remmy

    Remmy Member

    Joined:
    Dec 5, 2017
    Messages:
    514
    Likes Received:
    27
    Trophy Points:
    28
    ane pribadi sih pakai aplikasi vpn monster
     
  3. Freaky

    Freaky Member

    Joined:
    Nov 5, 2018
    Messages:
    85
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    VPN Monster boleh juga tuh gan, tergantung enaknya pake yang mana :D
     
  4. Indra Rizky

    Indra Rizky New Member

    Joined:
    Dec 20, 2017
    Messages:
    40
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    kalau yang untuk addon di browser firefox yang bagus apa ?
     
  5. Freaky

    Freaky Member

    Joined:
    Nov 5, 2018
    Messages:
    85
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Biasanya ane suka pake yang Touch VPN dari AnchorFree Inc. ratingnya 4.4 tapi ada yang ratingnya lebih tinggi Hoxx VPN Proxy dari Hoxx Vpn ratingnya 4.6
     
  6. Kopi Jrenk

    Kopi Jrenk New Member

    Joined:
    May 4, 2018
    Messages:
    5
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Tergantung keinginan kita juga mau pakai yang mana aja boleh yang penting lancaar *happydancing*
     
  7. Freaky

    Freaky Member

    Joined:
    Nov 5, 2018
    Messages:
    85
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Setubuh gan eh salah setuju *bagus*
     
  8. Freaky

    Freaky Member

    Joined:
    Nov 5, 2018
    Messages:
    85
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Setubuh gan eh salah setuju *dancing*
     
  9. karangmulya

    karangmulya Member

    Joined:
    Sep 21, 2014
    Messages:
    155
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    Saya suka DNSchanger... ini tidak hanya merubah DNS tapi secara otomatis juga sebagai VPN..
     
  10. Freaky

    Freaky Member

    Joined:
    Nov 5, 2018
    Messages:
    85
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Wah boleh juga nih gan sebagai referensi, next nanti di coba, tengkyu ya gan.
     
Loading...

Share This Page