6 Tips Penting Dalam Mendesain Kamar Mandi

Discussion in 'General Lifestyle' started by smartblog, Jul 13, 2014.

  1. smartblog

    smartblog New Member

    Joined:
    Feb 28, 2014
    Messages:
    9
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    Kamar mandi merupakan tempat yang digunakan untuk membersihkan diri. Kamar mandi harus dijaga kebersihannya 24 jam penuh agar terasa nyaman ketika digunakan. Tips kali ini kami akan menyajikan hal-hal penting dalam mendesain kamar mandi untuk semua jenis kamar mandi, dari mulai kamar mandi minimalis sampai kamar mandi modern.

    Ukuran ideal kamar mandi minimal adalah 1.5 x 2 meter yang bisa digunakan untuk menampung shower, kloset, dan wastafel. Kebutuhan wastafel di kamar mandi sudah menjadi gaya hidup karena akan difungsikan sebagai tempat bercermin, bercukur, atau tempat untuk sekedar cuci tangan.

    Dengan ukuran yang terbilang tidak luas dan menampung fungsi yang banyak, maka desain kamar mandi harus semaksimal mungkin agar didapatkan hasil yang optimal. Berikut ini adalah hal-hal yang harus Anda perhatikan ketika mendesain kamarmandi rumah Anda:
    [​IMG]
    1. Tema
    Tema boleh disesuaikan dengan tema rumah atupun bisa mengambil tema sendiri untuk kamar mandi. Pemilihan warna dan tekstur merupakan hal utama yang harus ditentukan, sebaiknya gunakan warna terang saja.

    2. Pusat Perhatian
    Dikarenakan ruangannya terbilang kecil, tentukan satu ornamen yang menjadi fokus, misalnya adalah pemilihan dinding dengan motif tertentu.

    3. Tata Letak
    Kesalahan mengatur elemen-elemen di dalam kamar mandi akan memberikan dampak yang tidak baik pada aktivitas di dalam ruangan. Sesuaikanlah tata letak atau layout yang bisa membuat nyaman Anda dan keluarga.

    4. Pencahayaan
    Pencahayaan akan membuat kamar mandi menjadi terang dan membuat nyaman penghuninya. Pilih pencahayaan yang sesuai pada kamar mandi, jangan terlalu banyak memasang lampu berwarna-warni.

    5. Rak Gantung
    Rak yang menggantung di dinding akan difungsikan sebagai tempat penyimpanan. Hal ini akan memenuhi kebutuhan penyimpanan di dalam kamar mandi.

    6. Aksesoris
    Taruhlah pernak-pernik yang indah di dalam kamar mandi. Hal ini akan membuat suasana kamar mandi terasa lebih indah dan nyaman. Tapi tidak perlu berlebihan dalam menambahkan pernak-pernik ke kamar mandi karena akan memenuhi ruangan kamar mandi.

    Sumber : http://www.rumahwiki.com/2014/01/6-tips-penting-mendesain-kamar-mandi.html
     
  2. Ardilas

    Ardilas Super Level

    Joined:
    Feb 18, 2013
    Messages:
    4,243
    Likes Received:
    317
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Setuju dengan poin nomer satu, saya lebih memilih kamar mandi yang memiliki warna terang.
     
Loading...

Share This Page