Apa Saja Yang Mempengaruhi Premi Asuransi Kesehatan Keluarga?

Discussion in 'Health & Medical' started by Dwi Aditya Herfiansyah, May 11, 2015.

  1. Dwi Aditya Herfiansyah

    Dwi Aditya Herfiansyah Member

    Joined:
    Sep 19, 2014
    Messages:
    128
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    18
    Asuransi kesehatan keluarga adalah salah satu asuransi yang penting untuk diikuti untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi Anda dan keluarga. Mengingat kondisi sakit dapat terjadi kapan saja dan tidak memandang usia, mendaftarkan anggota keluarga agar tertanggung asuransi sebaiknya dilakukan sedini mungkin.

    Premi asuransi adalah sejumlah uang yang dibayarkan oleh seorang pemegang polis kepada perusahaan asuransi. Premi asuransi merupakan kewajiban tertanggung, dimana hasil dari pemenuhan kewajiban tertanggung akan digunakan oleh perusahaan asuransi untuk mengganti kerugian yang diderita tertanggung. Besarnya premi asuransi kesehatan dipengaruhi oleh banyak faktor diantaranya umur, jenis kelamin, masa asuransi juga riwayat kesehatan.

    1. Usia
      Semakin tua usia tertanggung, semakin tinggi pula premi yang harus dibayarkan. Hal ini disebabkan tidak lain karena semakin tingginya resiko yang dialami tertanggung dengan semakin tua usianya.
    2. Jenis kelamin
      Beberapa perusahaan asuransi membedakan tingkat premi berdasarkan jenis kelamin tertanggung. Namun beberapa negara melarangnya karena dianggap sebagai suatu tindakan diskriminasi. Perbedaan tingkat premi tersebut diperkirakan terjadi karena perbedaan resiko dan tingkat kehidupan antara pria dan wanita. Tingkat premi bagi wanita yang dianggap memiliki tingkat kehidupan lebih tinggi akan meningkatkan premi dibandingkan dengan pria.

    3. Masa asuransi
      Semakin lama masa pertanggungan, semakin lama pula kewajiban perusahaan asuransi untuk menanggung resiko yang mungkin terjadi pada tertanggung. Sehingga semakin lama masa pertanggungan, semakin tinggi pula premi yang harus dibayarkan. Meskipun demikian, jangan memilih untuk mengajukan permohonan asuransi saat calon tertanggung sudah mengalami kondisi sakit, karena akan memperbesar kemungkinan ditolaknya permohonan tersebut oleh perusahaan asuransi.

    4. Riwayat Kesehatan
      Kondisi kesehatan calon tertanggung juga akan mempengaruhi besarnya premi yang harus dibayarkan. Makin buruk kondisi kesehatan, makin tinggi pula resiko keparahan dan kematian, sehingga kewajiban tanggungan perusahaan juga akan semakin tinggi dan menyebabkan tingginya premi yang harus dibayarkan.

    Faktor-faktor tersebut sangat mempengaruhi premi yang harus Anda bayarkan. Pertimbangkan baik-baik kondisi Anda dan anggota keluarga Anda sebelum mendaftarkan diri untuk mengikuti asuransi kesehatan keluarga. Pastikan Anda memiliki asuransi untuk menjamin kesejahteraan Anda dan keluarga.

    sumber artikel kesehatan
     
Loading...

Share This Page