Beberapa tips persiapan supaya sukses di tanah rantau

Discussion in 'General Discussion' started by Aris Dani, Oct 10, 2017.

  1. Aris Dani

    Aris Dani Guest

    [​IMG]

    Sumber gambar : www kosngosan com

    Demi mengejar ilmu atau mendapatkan dan meniti karir.Merantau memang tidak dapat dihindari.Tetapi......
    Tidak semua para perantau sukses di tanah rantau.Di tanah rantau banyak tuntutan kehidupan yang harus dihadapi.Karena itu dalam perantauan harus membuat keputusan yang tepat.Jangan sampai membuat keputusan yang memperparah dari kehidupan sekarang.

    Jika Kamu ingin merantau,cobalah terlebih dahulu membuat persiapan yang matang dan baik.
    Persiapan apa saja yang harus dipersiapkan.
    Berikut beberapa tips persiapan supaya sukses di tanah rantau

    [​IMG]

    Sumber gambar : www fearlessmotivation com

    1. Punya Alasan Yang Kuat,
      Tempat tinggal merupakan suatu hal yang sulit ditinggalkan.Disanalah tempat tumbuh dan dibesarkan.Disanalah ada keluarga,saudara,teman dan kenalan dekat.Coba bayangkan,harus pergi dan meninggalkan semua romantisme bersama orang-orang tercinta.Tetapi semua itu harus rela ditinggalkan untuk merantau.Jika Kamu menginginkan suatu hal yang lebih baik.

      Semisal ingin bersekolah dan kuliah yang berkualitas atau ingin mendapatkan pekerjaan yang menjanjikan.Yang terpenting Kamu harus punya alasan yang kuat untuk meninggalkan suatu hal yang berarti.Karena itu di tanah rantau Kamu harus bertanggung jawab dan membuat keputusan terbaik kedepannya supaya ketika nanti kembali ke kota tercinta mendapat penghidupan yang lebih baik.

      [​IMG]

      Sumber gambar : www kinkinamu wordpres com
    2. Riset Tempat Tujuan,Biaya Hidup dan Kultur Budaya Sosial,
      Merantau itu berbeda dengan liburan.Kamu tidak dapat bersantai begitu saja menikmati pemandaan eksotis.Tetapi Kamu dituntut untuk bekerja keras dalam belajar atau bekerja.Karena hal pertama yang perlu dicermati adalah mencari informasi tentang kota yang akan ditempati nanti di perantauan.Belilah peta dan kenalilah jalan dan tempat penting sesuai kebutuhan Kamu di kota tujuan.

      Selanjutnya tentukan berapa biaya hidup Kamu di perantauan.Contohnya untuk mahasiswa biaya untuk membayar uang kost,makan,pulsa dan jajan.Sedangkan Kamu yang merantau untuk bekerja seperti biaya hidupnya sama dengan mahasiswa.Tetapi tolong bandingkan juga perkiraan gaji UMR di daerah rantau dengan daerah asal,catat semua pengeluaran sebagai karyawan baru.

      Yang ketiga,mempelajari kultur budaya sosial tempat tujuan merantau.Contohnya……..
      Seandainya Kamu ingin merantau ke Jakarta yang memiliki persaingan kerja sangat ketat.Kamu dituntut untuk gesit dan cepat serta pintar mengatur waktu supaya tepat dalam berbagai hal.Maklum Jakarta terkenal dengan kemacetannya.

      Sedangkan jika ingin ke Surabaya yang juga merupakan tujuan destinasi para pencari pekerjaan.Kamu dituntut cepat beradaptasi dengan cuaca yang panas dan kultur budaya yang kental akan kerja keras.


      [[​IMG]
      Sumber gambar : www 123RF com
    3. Mempunyai Koneksi Yang Bagus,
      Hidup di tanah rantau itu dituntut untuk mandiri.
      Hidup di tanah rantau itu penuh resiko.
      Dirumah semua serba ada.Tetapi di perantauan sangat berbeda,Kamu harus melakukan semua keperluannya sendiri.
      Tetapi sebagai antisipasi,pastikan untuk tidak sendirian di perantauan.Pastikan setidaknya terdapat salah satu keluarga atau teman yang dapat dihubungi dan diminta bantuan saat kondisi terdesak dan darurat.

      [​IMG]

      Sumber gambar : www nationalityunkmown com
    4. Mampu Beradaptasi di Perantauan,
      Kesulitan di tanah rantau dapat diraih jika Kamu beradaptasi dengan baik.
      Mengapa?
      Seandainya kesulitan beradaptasi akan menimbulkan banyak masalah pada diri sendiri baik di sekitar tempat tinggal maupun tempat kerja.Selain itu harus mampu membawa diri.Tunjukkan kesan yang baik dan pintar menjaga sikap serta perkataan.

      [​IMG]

      Sumber gambar : www gbarbosa.com br
    5. Berhemat.
    Buat mahasiswa,berhemat itu memastikan uang kiriman dari orang tua cukup untuk kebutuhan selama sebulan.
    Buat para pekerja,berhemat itu memastikan pengeluaran tidak lebih dari gaji bulanan.

    Dengan berhemat Kamu dapat menyisihkan uang untuk ditabung.Menabung dapat menjadi investasi dana cadangan .Selain itu menabung dapat menjadi prestasi kemandirian dalam mengelola keuangan.
     
Loading...

Share This Page