Benjolan di Kepala Belakang Anak, Berbahayakah?

Discussion in 'Health & Medical' started by Fitria Nursalis, Jul 12, 2017.

  1. Fitria Nursalis

    Fitria Nursalis Member

    Joined:
    Oct 13, 2016
    Messages:
    517
    Likes Received:
    41
    Trophy Points:
    28
    Google+:
    Apakah bahaya jika ada benjolan di belakang kepala anak kecil? Pernahkah anda meraba bagian kepala belakang anak anda? apakah anda menemukan benjolan kecil dikepala belakang anak anda? Pasti anda bertanya tanya dan cemas apabila menemukan benjolan dikepala belakang anak anda. Benjolan pada kepala belakang anak bisa jadi itu merupakan lipoma.

    Lipoma adalah benjolan lemak yang tumbuh secara lambat di antara kulit dan lapisan otot. Lipoma bisa bergerak atau bergeser jika ditekan dengan jari secara perlahan-lahan dan terasa lunak. Ketika ditekan, lipoma biasanya tidak menyebabkan rasa sakit.

    Lipoma tidak memerlukan perawatan karena biasanya tidak berbahaya dan tidak bersifat kanker, namun operasi pengangkatan lipoma bisa dilakukan jika lipoma yang diderita tumbuh besar dan mulai menimbulkan rasa sakit pada penderita. Sebagian pasien memiliki lebih dari satu lipoma dan umumnya orang-orang paruh baya yang lebih sering terkena lipoma.

    Gejala Lipoma


    Lipoma bisa muncul di bagian tubuh manapun bagian yang sering terdapat lipoma yaitu kepala belakang, leher dan bagian tubuh lainnya. Berikut ini adalah beberapa gejala atau ciri-ciri lipoma:

    1. Ukuran lipoma biasanya memiliki diameter kurang dari 5 cm, namun ukurannya bisa bertambah besar karena lipoma bisa tumbuh.
    2. Jika ditekan menggunakan jari, lipoma akan mudah bergerak, serta terasa lembek.
    3. Lipoma terletak di bawah kulit dan biasa muncul di area punggung, paha, leher, lengan, perut, atau bahu.
    4. Jika lipoma tumbuh makin besar dan mengandung banyak pembuluh darah atau menekan saraf di sekitarnya, lipoma akan terasa sakit.
    5. Lipoma bisa tumbuh lebih besar dan lebih dalam, namun hal ini jarang terjadi. Jika tumbuh benjolan di area tubuh manapun, segera temui dokter untuk pemeriksaan dan penanganan lebih lanjut.

    Selain lipoma ada juga penyakit lain yang menyebabkan tumbuhnya benjolan berisi cairan, biasanya nanah, di bawah kulit yaitu disebut kista. Berikut ini merupakan beberapa perbedaan antara lipoma dengan kista:

    1. Jika disentuh, lipoma akan terasa lunak, namun kista akan terasa keras.
    2. Lipoma terletak lebih dalam di bawah kulit, sedangkan kista dekat dengan permukaan kulit.
    3. Lipoma tidak menyebabkan peradangan pada kulit, tapi kista bisa menyebabkan kulit membengkak dan berwarna kemerahan.

    Meskipun lipoma tidak berbahaya, tetapi.. apabila lipoma tumbuh besar dan mengganggu jaringan tubuh alangkah baiknya dilakukan pemeriksaan serta pengobatan yang tepat dengan obat lipoma herbal yang sudah terbukti ampuh. Pengobatan dengan obat herbal ini terbukti tidak menimbulkan efek samping serta lipoma dapat sembuh dan hilang tanpa harus melakukan operasi. Semoga ulasan ini bermanfaat dan semoga lekas sembuh :)
     
Loading...

Share This Page