Berburu Tupai dengan Senapan Angin

Discussion in 'General Discussion' started by ngapak, Oct 31, 2016.

  1. ngapak

    ngapak New Member

    Joined:
    Sep 4, 2016
    Messages:
    8
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    3
    Untuk kamu yang suka berburu, pasti nggak asing lagi dengan binatang ini. Hewan yang habitatnya di pohon ini sering dinamakan dengan bajing. Padahal antara tupai dan bajing adalah dua jenis hewan yang sangat berbeda.

    Tupai adalah hewan mamalia kecil yang memakan serangga, sedangkan bajing adalah hewan pengerat.

    Dahulu tupai di golongkan kedalam bangsa insektivora bersama-sama dengan cerurut. Tetapi berdasarkan kajian kekerabatan molekular, sekarang tupai digolongkan ke dalam bangsa Scandentia.

    Berburu itu membutuhkan keahlian. [Lebih-lebih|Lebih-lebih lagi hewan yang diburu adalah hewan kecil dan cekatan seperti tupai. Namun skill saja tidaklah cukup, perlu alat yang memadai agar kegiatan berburu kamu tidak berakhir sia-sia.

    Apa saja alatnya dan bagaimana caranya supaya misi kamu dalam berburu tupai bisa berhasil? yuk baca terus sampai selesai

    Berburu tupai menggunakan senapan angin
    [​IMG]


    Salah satu alat yang paling umum dan sering digunakan untuk berburu tupai adalah senapan angin. Ada beberapa jenis senapan angin yang harus kamu tahu, karena beda hewan buruan beda juga jenis senapannya.

    Berikut ini 4 jenis senapan angin yang cocok untuk berburu:

    1. Senapan Pompa/uklik (multi-pump)

    Jenis senapan ini merupakan yang paling banyak dipakai karena harganya yang relatif murah. Kamu cukup mengeluarkan Rp 250.000-700.000 untuk bisa memiliki senapan ini.

    Jangkauan tembak dari senapan pompa berkisar 0-100 m dengan jarak efektif 20-30 m. Kelebihan dari senapan ini antara lain praktis, sparepart mudah didapat dan mudah dalam perawatannya.

    Kekurangannya tentu tidak bisa dipakai untuk berburu hewan besar karena jangkauan dan kekuatannya yang kurang (<1.000 fps). Selain itu untuk menggunakannya cukup memakan waktu karena mesti dipompa dulu sebelum digunakan.

    Di pasaran ada dua jenis senapan pompa yang dijual, yaitu senapan pompa samping dan bawah. Tidak ada perbedaan kualitas dari keduanya, hanya penempatan pompanya saja yang berbeda. Jika kamu ingin membeli, saya anjurkan pilih yang pompanya di bagian samping. Karena akan lebih mudah digunakan.

    2. Senapan Tabung

    Prinsip kerjanya sama dengan senapan pompa. Bedanya senapan tabung tidak perlu dipompa karena sudah diisi ke dalam tabung sebelum digunakan.

    Kelebihan dari senapan tabung adalah daya lontar peluru yang cukup besar hingga mencapai >1.000 fps. Dan juga bisa digunakan untuk menembak secara akurat dengan jarak >100 m. Maka dari itu, senapan tipe ini sering dijadikan pilihan utama oleh pemburu profesional.

    Namun untuk memilikinya kamu perlu mengeluarkan uang yang tidak sedikit. Harganya mencapai jutaan rupiah. Selain itu kurang praktis karena untuk mengisi gas kedalam tabung dibutuhkan scuba.

    Senapan tipe tabung dibedakan menjadi dua jenis, yaitu:

    Senapan tabung memakai tabung CO2 kecil, yang mana peluru/mimis didorong menggunakan tekanan gas CO2 dari dalam tabung. Daya lontar mimis tidak begitu jauh. Biasanya dipakai untuk menembak jarak dekat +/- 10m.
    Senapan tabung menggunakan udara tekan/PCP (pre charge peneumatic). Tipe ini lebih dikhususkan untuk jarak tembak yang jauh (>100 m). Karena tekanan yang dihasilkan cukup besar yakni 2.000 - 3.000 psi.

    3. Senapan Pegas/Per (spring airgun)


    Senapan pegas mengunakan per untuk memompa udara yang dikonversikan menjadi tekanan untuk mendorong peluru. Ada 3 tipe senapan pegas :

    Tipe under lever
    Slude lever
    Patah laras ( break barrel)

    Senapan pegas memiliki kelebihan di antaranya praktis dalam penggunaan karena sekali kokang untuk sekali tembak. Bisa melumpuhkan hewan berukuran sedang.

    Namun juga memiliki suara yang dihasilkan cukup keras sehingga akan menakuti hewan buruan.

    4. Senapan Gejluk

    Jenis ini merupakan perpaduan dari kemudahan senapan uklik dengan kekuatan senapan tabung. Sistem kerja dari senapan gejluk adalah dengan menggunakan pompa kaki yang dipukulkan ke tanah berkali-kali untuk menghasilkan beberapa tembakan.

    Biasanya satu kali gejlukan bisa menembakan 15-20 kali peluru. Tentu ini akan menghemat waktu dan tenaga kita saat berburu.

    Kelebihannya bisa digunakan untuk berburu hewan-hewan besar seperti biawak, musang, babi, rusa dan lain-lain. Memiliki kestabilan yang baik saat peluru dilontarkan sehingga meningkatkan tingkat keakuratan.

    Namun senapan ini memilki bobot yang cukup berat dan ukuran yang panjang.

    Tempat yang bagus untuk berburu tupai

    Saya yakin kamu sudah menentukan jenis senapan yang akan digunakan untuk berburu tupai. Langkah selanjutnya adalah mencari tempat yang bagus untuk memburu para tupai.

    1. Kebun sawit

    Tupai sangat suka berada di pepohanan yang daunnya rindang dan lebat. Cobalah untuk pergi ke kebun sawit sebab tupai sering membuat sarang disekitar di tempat ini.

    2. Kebun kelapa

    Selain memakan serangga, tupai juga memakan buah-buahan. Salah satu kesukaannya adalah kelapa. Biasanya tupai akan terbang/melompat dari satu pohon ke pohon lainnya.

    3. Pohon cemara


    Ini adalah tempat paling nyaman bagi tupai. Carilah hutan atau tempat yang banyak pohon cemaranya. Di jamin kamu tidak akan sia-sia dalam berburu tupai.

    Selain tempat, waktu juga sangat menentukan keberhasilan dalam berburu tupai menggunakan senapan angin. Biasanya waktu yang baik adalah pada pagi dan sore hari ketika para tupai mencari makanan. Jangan melakukan perburuan saat siang hari, karena saat itu tupai-tupai sedang tidur.

    Tips Berburu Tupai Pohon Agar Hasilnya Memuaskan

    1. Periksa kondisi senapan angin yang akan digunakan untuk berburu

    Sebelum berangkat berburu, periksa senapan kamu. Apakah masih berfungsi dengan baik atau tidak. Periksa juga alat pompanya jika kamu menggunakan senapan uklik.

    2. Beri tambahan telescope pada senapan kamu

    Telescope atau scope adalah salah satu bagian penting dalam berburu tupai. Scope membantu kamu untuk melihat jarak target menjadi lebih dekat. Apalagi kalau cuaca sedang tidak bersahabat.

    3. Mengatur scope

    Jangan terburu-buru berangkat berburu sebelum kamu mengatur scopenya. ikuti langkah berikut ini:

    • Pastikan laras yang kamu pakai benar-benar lurus dan presisi
    • Jangan pasang dulu alat peredamnya
    • Zooming scope dipakai yang paling kecil saja
    • pastikan pemasangan scope benar-benar lurus. Cara ceknya denagn membidik secara visual dengan tanda (+) sebagai acuan.
    • Test scope dengan membidik target berjarak minimal 10 m. Bisa gunakan tembok yang diberi titik untuk mengtesnya.
    • Gunakan tumpuan saat menembak agar posisi senapan tidak bergoyang. Namun kalau skillnya sudah jago bisa abaikan cara ini
    • Pelajari fungsi masing-masing tombol di scope
    • Coba temabakan satu peluru ke arah tembok yang telah diberi titik target tadi. Perhatika arah peluru. Jika arah peluru kurang ke atas bawah, atur ulang dengan memutar tombol switch down/up.
    • Jika arah peluru melenceng ke kanan/kiri, atur dengan memutar switch left/right.
    • Atur hingga kamu mendapatkan tembakan yang benar-benar pas dengan titik target.

    4. Gunakan alat pemanggil tupai (squirell call)

    Alat ini berguna untuk memancing tupai keluar karena bunyi dari alat ini mirip dengan suara tupai. Alat ini terbilang cukup ampuh untuk memanggil tupai-tupai yang tidak terlihat. Kamu bisa membeli alat ini di toko-toko yang khusus menjual berbagai alat perburuan.

    5. Ketajaman mata

    Seperti yang kita tahu, tupai merupakan hewan yang sangat gesit dan lincah. Ketajaman mata dan ketenangan saat berburu sangat diperlukan agar tembakan kita tidak meleset.

    6. Stamina

    Biasanya tupai hinggap di tempat yang tinggi seperti pohon kelapa. Medan berburu tupai juga naik turun. Maka dari itu stamina yang tinggi sangat dibutuhkan saat kamu memburu tupai.


    Jika kamu belum jago dalam berburu, cobalah untuk terus melatih skill kamu. Walaupun peralatan yang dipakai sudah mumpuni kalau kemampuan berburu yang kita punya masih rendah tentu hasilnya akan mengecewakan.

    Berburu juga harus tahu etika . Walaupun tupai hidup di alam bebas, bukan berarti kita seenaknya sendiri memutus siklus hidupnya.
     
  2. Safari

    Safari Member

    Joined:
    Oct 27, 2016
    Messages:
    126
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    bagus lagi senapan nya berdasarkna jenis tsb dikasih gambar den.. biar tau langsung jenis2nya
    tapi tupai kasihan kalo diburu... kalo mau beburu ke jakarta noh, 1 tikus 20rb katanya..
     
  3. AgungHN

    AgungHN Member

    Joined:
    Sep 19, 2016
    Messages:
    97
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    Kasian dah, lalu setelah diburu dibuang gitu?
     
  4. Rendi Rafli

    Rendi Rafli Member

    Joined:
    Aug 30, 2016
    Messages:
    231
    Likes Received:
    26
    Trophy Points:
    28
    Dunia itu memang kejam gan :D
     
  5. Radite

    Radite Member

    Joined:
    Oct 22, 2016
    Messages:
    62
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    Emangnya kenapa diburu? buat uang apa buat kesenangan? ada-ada aja
     
Loading...

Share This Page