Berita Bola Terkini Real Madrid Tersingkir dari Copa del Rey

Discussion in 'Bola' started by bolacapruk, Jan 25, 2018.

  1. bolacapruk

    bolacapruk New Member

    Joined:
    Dec 24, 2017
    Messages:
    37
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    [​IMG]

    Berita bola terkini, Real Madrid tersingkir dari ajang Copa del Rey oleh Leganes dengan kedudukan Real Madrid 1-2 Leganes. Real Madrid tersingkir karena kalah jumlah gol tandang.

    Real Madrid menjamu Leganes di stadium Santiago Bernabeu. Zidane tidak menyertakan Ronaldo ataupun Bale dalam laga ini dan lebih banyak mempercayakan pemain muda. Real Madrid tampak percaya diri usai mengalahkan Deportivo 7-1.

    Leganes tampil dengan skuad terbaiknya setelah dikalahkan Real Madrid di leg sebelumnya di kandang mereka. Leganes sendiri saat ini berada di posisi 13 klasemen La Liga.

    Babak pertama peluit dibunyikan Madrid mencoba menekan tapi malah balik ditekan oleh Leganes. Tendangan bebas dari Claudio Beauvue yang mengenai mistar gawang cukup membuat pemain Real Madrid terkejut. Sealin itu, para pemain Leganes pun disiplin dalam menjaga pemain-pemain Real Madrid. Menit ke 31 Achraf Hakimi melakukan blunder dan Nacho yang bertugas mengawal Eraso tidak sigap sehingga membiarkan Eraso melakukan tendangan tanpa terkawal dan menghasilkan keunggulan bagi Leganes. Babak pertama pun berakhir dengan keunggulan Real Madrid 0-1 Leganes.

    Di babak kedua akhirnya Real Madrid berhasil menyamakan kedudukan setelah Karim Benzema menerima umpan crossing dari Lucas Vazques dan melakukan penyelesaian dengan tenang. Hanya berselang 10 menit kemudian Leganes berhasil membalas dengan gol dari Pires. Pires yang tidak terkawal dengan ketat berhasil menyundul bola hasil tendangan penjuru. Terlihat Theo yang menjaga Pires tak mampu berbuat banyak. Setelah ketertinggalan tersebut Zidane pun memasukkan Carvajal, Modric dan yang terakhir Mayoral untuk mengubah keadaan. Tapi hasil tetap Leganes unggul dari Real Madrid sampai akhir pertandingan dan Real Madrid Tersingkir dari Copa del Rey karena kalah agregat gol tandang dari Leganes.

    [​IMG]

    Bagi Leganes hal ini adalah rekor tersendiri, Leganes menjadi tim pertama yang berhasil mengeliminasi Real Madrid setelah kalah di kandang sendiri. Kekalahan Real Madrid juga semakin membuat kursi kepelatihan memanas bahkan bisa jadi laga Madrid melawan PSG akan menentukan nasib dari Zinedine Zidane.



    BC


    bolacapruk.wordpress.com
     
  2. wariorseiya

    wariorseiya Member

    Joined:
    Feb 22, 2017
    Messages:
    220
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    18
    udah madrid terima aja..tahun ini tahunnya BARCA
     
Loading...

Share This Page