Cara Alami & Mudah Mengobati Luka Memar

Discussion in 'Health & Medical' started by Sri Mulyani, Jun 4, 2018.

  1. Sri Mulyani

    Sri Mulyani Member

    Joined:
    Feb 2, 2018
    Messages:
    192
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    18
    Berikut ini cara yang dapat Anda lakukan dirumah untuk mengobati luka memar :

    1.) Kompres dingin

    [​IMG]

    Rasa dingin dipercaya dapat membantu meredakan reaksi inflamasi pada luka memar dengan cara mengurangi aliran darah ke area yang terkena memar. Bukan hanya itu, rasa dingin juga dapat membantu mengurangi ukuran dan mengurangi warna gelap pada memar. Cara mengobati luka memar dengan kompres dingin sangat mudah :

    membungkus beberapa buah es batu dengan kain dan menempelkannya di area kulit yang memar. Tempel selama sekitar 10 menit. Dan tunggu sekitar 20 menit bila ingin menempelkannya kembali.

    Hindari menempelkan langsung es batu ke luka memar karena dapat mengiritasi jaringan di bawahnya.

    2.) Kompres hangat

    [​IMG]

    Kira-kira sekitar 48 jam setelah terjadi luka memar, Anda boleh menempelkan kompres hangat, misalnya dengan kain dicelup air hangat. Panas dapat memperlancar aliran darah, sekaligus mempercepat perubahan warna pada kulit kembali seperti semula.

    Cara ini pun membantu meredakan nyeri juga melemaskan otot yang tegang. Kompres panas ini bisa Anda tempelkan selama 10 menit sebanyak 2 hingga 3 kali sehari. Bila tidak ada kain hangat, berendam di air hangat juga bisa Anda lakukan.

    3.) Mengangkat tubuh yang mengalami memar

    [​IMG]

    Jika luka memar Anda berada pada bagian tubuh yang bisa diangkat misalnya tangan atau kaki, pastikan Anda mengangkat luka memar tersebut hingga berada di atas jantung untuk mengurangi aliran darah yang menuju pada luka memar. Cara ini dapat meringankan peradangan dan darah yang mengalir pada luka akan berkurang sehingga warna memar akan berkurang. Mengangkat bagian tubuh yang memar juga akan memberikan hasil terbaik saat dilakukan sesegera mungkin setelah luka tersebut muncul.

    4.) Menggunakan kulit pisang

    [​IMG]

    Seperti yang sudah kita ketahui bahwa pisang merupakan salah satu buah-buahan yang mengandung banyak nutrisi dan vitamin sehingga kerap sekali dimasukkan kedalam menu diet sehat. Tidak hanya buahnya saja yang bagus untuk menu diet, ternyata kulit dari buah pisang ini dapat digunakan sebagai obat alami untuk meringankan luka memar. Cara menggunakannya Anda hanya perlu menggosok-gosokkan bagian dalam kulit pisang pada bagian tubuh yang mengalami memar.

    5.) Manfaatkan Vitamin C

    [​IMG]

    Gunakanlah vitamin C untuk mengatasi masalah luka memar Anda baik itu dari dalam maupun dari luar. Bila Anda memilih cara dari dalam, pengobatan bisa dilakukan sederhana dengan mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin C paling tinggi. Contoh makanan yang dimaksud adalah ubi, paprika, mangga, jeruk dan brokoli.

    Bila ingin mengobati dari luar, ada cara yang juga cukup simpel, yakni dengan menghancurkan vitamin C dalam bentuk tablet. Setelah itu campur bersama air secukupnya supaya tekstur pastanya bisa didapat. Pasta dari vitamin C inilah yang bisa Anda oles ke bagian luka memar dan tunggu hingga mengering sebelum dibasuh dengan air biasa.

    6.) Beras kencur

    [​IMG]

    Beras dan kencur merupakan salah satu obat memar yang paling banyak digunakan oleh orang pada umumnya, selain mudah didapatkan beras dan kencur juga harum sebagai obat penawar memar, bisa digunakan pada luka memar seperti tangan, kaki, wajah, kepala dan juga baik untuk mengobati memar pada bayi. Caranya tumbuk beras dan kencur dengan cara dicampur, kasih sedikit air untuk melarutkan keduanya kemudian oleskan pada bagian yang luka.

    ▏Baca juga : Obat Alami Hematoma (Luka Memar)
     
Loading...

Share This Page