Cara cek nomer telkomsel sendiri lewat hp

Discussion in 'General Internet' started by Fikri Ramadhan, Jan 16, 2019.

  1. Fikri Ramadhan

    Fikri Ramadhan New Member

    Joined:
    Jan 16, 2019
    Messages:
    13
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Pada postingan ini saya akan berbagi info bagaimana cara cek nomer simpati atau telkomsel sendiri yang lupa di hp android sobat semua.

    Sebagai salah satu perusahaan besar di bidang telekomunikasi sekarang telkomsel memiliki jumlah pengguna yang sangat besar di karenakan telkomsel sendiri selalu memberikan layanan terbaik kepada pengguna nya.

    Hingga saat ini telkomsel menjadi salah satu operator yang memiliki jangkauan luas hingga ke pelosok wilayah terkecil di indonesia. Selain itu, Sejumlah fitur yang telah di sediakan oleh telkomsel terbilang cukup memumpuni dan mudah di gunakan, termasuk untuk mengecek nomor telkomsel oleh penggunanya, jika sewaktu-waktu tak ingat nomornya.

    Mengingat nomor telkomsel yang di gunakan terkadang menjadi salah satu hal sulit untuk di dilakukan, terutama bagi mereka yang pelupa. Untuk hal itu bagi anda yang menggunakan kartu perdana telkomsel tak perlu repot repot untuk menghafal nya tapi cukup dengan mengeceknya sewaktu-waktu dengan cara yang cukup mudah.

    Dari beberapa cara pengecekan nomor Telkomsel itu, pilih cara cek sesuai keinginan Anda
    Lupa nomer sendiri bukanlah hal yang aneh lagi apalagi sehabis beli paketan baru ataupun kartu perdana baru misalnya dan belum sempat menyimpannya ataupun belum di save. Nah untuk sobat yang mengalami hal ini jangan bingung, sobat semua bisa mengikuti langkah yang akan saya berikan.

    Cara Cek Nomer Telkomsel Dengan Mudah Di Hp Android

    Sejauh ini saya hanya mengetahui 2 langkah mudah cara cek nomer telkomsel sendiri di hp android sobat semua.

    1. Cek Nomer Telkomsel Lewat Dial Ke *808#

    Langkah diatas adalah langkah yang mudah untuk mengetahi nomer telkomsel sobat semua yang lupa loh. Dengan menekan *808# sobat semua tinggal menunggu dari pihak operator telkomsel. Nah nantinya akan muncul pemberitahuan seperti di bawah ini

    2. Cek Nomer Telkomsel Dengan Dengan Aplikasi My Telkomsel

    Nah untuk cara yang kedua ini sangat lah mudah, sobat semua tinggal hanya mendownload aplikasi yang bernama "My Telkomsel". Berikut langkah langkah nya :
    • Buka aplikasi My Telkomsel kemudian login menggunakan akun facebook atapun twitter yang sobat punya.
    • Tunggu beberapa saat hingga menu utama (dashboard) My Telkomsel muncul.
    • Nah jika sudah muncul dan berjalan lancar, sobat dapat melihat nomor telkomsel sobat semua.
    Mudah kan sobat cara cek nomor telkomsel sendiri di hp sobat semua. Untuk sobat yang aktifitas sehari - harinya bergantung dengan lebih dari satu nomor hp sekaligus, tentu hal yang maklum apabila tidak hafal terhadap nomer sobat yang dimiliki.

    Namun sobat bisa memilih cara cek nomer telkomsel sendiri di hp android sobat semua sesuai tips yang saya kasih seperti di artikel ini. Demikian ulasan dari saya tentang cara cek nomer telkomsel sendiri lewat hp, selamat mencoba dan semoga membantu sobat semua ya!!

    Sumber: https://www.komplekinfo.com
     
Loading...

Share This Page