Cara melakukan diet yang aman bagi penderita maag

Discussion in 'Health & Medical' started by tikars, Mar 30, 2014.

  1. tikars

    tikars Member

    Joined:
    Oct 7, 2013
    Messages:
    69
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    8
    Diet merupakan cara yang ditempuh setiap orang untuk menurunkan berat badan berlebih sebab berat badan berlebih memicu beberapa masalah seperti obesitas dan beberapa masalah kesehatan lainnya. Sebuah pola diet yang sering dilakukan adalah dengan mengurangi jumlah dan porsi makan dari sehari 3 kali menjadi sehari 2 kali saja. Bila diet ketat langsung diterapkan pada orang yang menderita penyakit maag akan berpotensi menyebabkan masalah maag lebih.parah.

    Di sisi lain tidak sedikit penderita maag dialami oleh orang bertubuh gemuk. Nah kali ini kita akan berikan bagaimana cara diet yang aman bagi penderita maag.

    1. Lakukan diet secara bertahap.

    Untuk awal – awal masa diet sebaiknya anda melakukannya perlahan dan jangan langsung diet ketat sebab akan membehayakan lambung anda. Bila sudah terbiasa dan anda tidak menderita maag maka program diet anda dapat dilanjutkan lagi.

    2. Makan secara teratur.

    Makan sedikit tetapi teratur di waktu dan jam yang sama akan baik bagi masalah maag anda. Biasakan menjalankan puasa secara rutin untuk melatih maag anda tidak mengeluarkan asam lambung bukan pada waktu yang tepat.

    3. Perbanyak konsumsi air putih

    Air putih dapat memperlancar sistem metabolisme di dalam tubuh anda. Selain itu air putih mampu mengatasi penyakit maag selagi perut mengalami kekosongan.

    4. Lakukan olahraga yang banyak

    Olahraga adalah aktivitas yang dapat membantu membakar lemak tubuh anda. Dengan demikian tubuh akan berkurang beratnya, olahraga dalam jumlah yang banyak juga tidak mempengaruhi maag anda.

    5. Hindari makanan penyebab maag

    Beberapa jenis makanan ternyata mampu meningkatkan produksi asam lambung yang menyebabkan rasa perih. Hindari beberapa makanan yang mampu memicu hal tersebut seperti makanan pedas, kopi, dan durian.
    sumber
     
  2. pram

    pram Well-Known Member

    Joined:
    Sep 23, 2013
    Messages:
    3,099
    Likes Received:
    161
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    wah ininih yang susah malah

    wah ininih yang susah malah *jail*
     
Loading...

Share This Page