Cara Melakukan Senam Hamil 7 Bulan untuk Persiapan Persalinan

Discussion in 'Health & Medical' started by rani setiadi, Dec 17, 2015.

  1. rani setiadi

    rani setiadi New Member

    Joined:
    Nov 9, 2015
    Messages:
    3
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    3
    Siapa bilang senam hamil 7 bulan itu tidak perlu dilakukan? Faktanya gerakan-gerakan senam kehamilan ini sangat perlu dilakukan oleh para ibu hamil. Terutama bagi para ibu yang usia kehamilannya sudah semakin mendekati masa persalinan. Senam hamil diperlukan untuk melenturkan otot-otot bagian bawah yang nantinya sangat berguna untuk melancarkan persalinan. Apalagi saat bayi nantinya turun, leher rahim akan melebar hingga 8-10 cm. Proses ini pasti sangat menyakitkan dan butuh dilatih supaya otot-otot pada bagian itu bisa lebih lentur.

    Ada beberapa gerakan senam yang bisa dilakukan oleh ibu hamil ketika ada waktu luang di rumah. Gerakan pertama adalah gerakan dengan posisi duduk. Duduklah dengan tegak dan nyaman di atas karpet atau matras. Kemudian rentangkan kedua kaki Anda selebar mungkin yang Anda mampu. Tapi jangan terlalu dipaksakan karena justru akan membuat kaki Anda sakit. Pastikan posisi punggung tetap tegak. Lalu condongkan badan Anda ke arah depan dengan posisi lengan jatuh ke depan. Di sini rasakan peregangan otot pada bagian paha dalam dan punggung. Tahan selama beberapa hitungan, lalu lepaskan. Ulangi gerakan ini beberapa kali dalam sehari.

    Berikutnya Anda juga bisa melakukan gerakan dengan posisi tidur. Kali ini Anda membutuhkan kursi sebagai alat bantu gerakan. Pertama posisikan tubuh Anda tidur telentang pada posisi yang nyaman. Angkat kaki Anda dan letakkan di atas kursi, akan tetapi pastikan punggung tetap menempel di lantai atau alas karpet. Perlahan-lahan gunakan siku Anda sebagai tumpuan untuk mengangkat bokong Anda. Tunggu beberapa saat, lalu turunkan. Ulangi gerakan ini kurang lebih delapan kali dalam sehari pada waktu luang Anda di rumah.

    Lakukanlah dua gerakan yang barusan dijelaskan secara rutin. Bahkan Anda juga bisa mulai melakukan senam hamil 7 bulan ini sebelum usia kandungan Anda memasuki 7 bulan. Dengan demikian Anda juga bisa menghemat biaya untuk ikut pelatihan senam ibu hamil yang biasanya dilakukan oleh rumah sakit, bidan atau tempat lainnya. Selamat mencoba.

    Sumber kesehatanaz.com/melakukan-senam-hamil-7-bulan-yang-aman-dan-benar/
     
    lasealwin likes this.
  2. lasealwin

    lasealwin Well-Known Member

    Joined:
    Aug 1, 2015
    Messages:
    1,862
    Likes Received:
    171
    Trophy Points:
    63
    Sebelum hamil. Selalu rajin senam kegel juga gan.... Biar tetap aman dan nyaman ketika proses persalinan kelak.
    Salam sehat alami
     
    Last edited by a moderator: Dec 18, 2015
  3. Dimas Prasetiyo

    Dimas Prasetiyo Member

    Joined:
    Jun 2, 2015
    Messages:
    646
    Likes Received:
    46
    Trophy Points:
    28
    wah wah,, yang istrinya hamil tu ,,buraun senan ben sehat selalu
     
  4. Tantowi

    Tantowi Active Member

    Joined:
    May 9, 2015
    Messages:
    635
    Likes Received:
    24
    Trophy Points:
    48
    Senam memang membuat tubuh menjadi sehat :D
     
Loading...

Share This Page