Cara Melebatkan Rambut Secara Alami

Discussion in 'Health & Medical' started by zulsyid, May 21, 2015.

  1. zulsyid

    zulsyid Member

    Joined:
    Aug 20, 2013
    Messages:
    573
    Likes Received:
    17
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]

    Kebanyakan wanita pasti ingin memiliki rambut yang sehat, hitam dan lebat. Iya mirip bintang iklan shampo di televisi dengan rambut indahnya. Tapi apa daya jika kondisi rambut yang Anda miliki berbeda? Memiliki rambut yang tipis dan kurang sehat pastinya akan menjadikan rasa percaya diri berkurang.

    Anda sedang mencari cara melebatkan rambut? Anda berada di tempat yang tepat. Sebab di sini kita akan mengupas berbagai cara untuk menjadikan rambut Anda semakin tebal dan indah.

    Biji pepaya

    Biji pepaya dapat dijadikan bahan untuk melebatkan rambut yang tipis. Biji pepaya mengandung karbohidrat, lemak, protein, dan senyawa kimia seperti steroid, minyak atsiri, tannin dan alkanoid. Kandungan tersebut sangat bermanfaat untuk kesehatan rambut Anda, terutama akan menjadikan rambut lebih lebat.

    Berikut cara melebatkan rambut dengan biji pepaya:

    Ambil biji pepaya yang telah matang.
    Sangrai biji pepaya tadi sampai kering
    Kemudian tumbuk sampai halus, peras dan saring dengan ayakan
    Campurkan biji pepaya yang telah disaring dengan sedikit air
    Oleskan pada rambut dan kulit kepala sambil dipijat dengan lembut
    Biarkan beberapa saat baru dikeramas sampai bersih

    Cara ini dapat dilakukan setidaknya seminggu sekali. Jika Anda rutin melakukannya, niscaya rambut akan semakin lebat dan cantik.
    Minyak kelapa

    Untuk dapat melebatkan rambut dengan cepat juga bisa dilakukan dengan minyak kelapa. Terbukti minyak kelapa ini sudah banyak digunakan dalam campuran produk perawatan rambut. Jadi Anda tidak perlu meragukan lagi akan khasiat minyak kelapa untuk rambut. Ini cara melakukannya:

    Gunakan hanya minyak kelapa alami, dapat dibeli di toko/supermarket atau bisa dibuat sendiri
    Hangatkan beberapa sendok minyak kelapa, kemudian biarkan agak dingin atau masih terasa hangat
    Sambil melakukan pemijatan, oleskan minyak kelapa pada rambut dan kulit kepala
    Diamkan beberapa saat lalu dibilas dengan shampo

    Anda dapat melakukan terapi minyak kelapa untuk rambut setidaknya seminggu sekali agar rambut cepat lebat.
    Lidah buaya

    Tidak ada lagi yang meragukan khasiat lidah buaya untuk rambut. Lidah buaya dikenal mampu menjaga kesehatan rambut seperti mencegah kerontokan, menguatkan rambut, menghitamkan rambut hingga menjadikan rambut lebih tebal. Oleh karenanya lidah buaya ini banyak digunakan sebagai bahan pembuat shampo. Cara melebatkan rambut dengan lidah buaya:

    Siapkan beberapa potong lidah buaya, cuci bersih dan kupas kulitnya
    Gosokkan gel lidah buaya pada rambut dan lidah buaya hingga terasa anyes
    Anda juga bisa memberikan pijatan lembut di kepala sambil menggosok
    Diamkan sekitar 30 menit kemudian bilas dengan air dan shampo untuk menghilangkan lengket

    Lidah buaya mengandung protein, vitamin A, vitamin C, protein, kalsium dan zat besi. Kandungannya tersebut mampu menjadikan rambut Anda semakin lebat.

    Selengkapnya : Cara Melebatkan Rambut
     
Loading...

Share This Page