Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Mentimun

Discussion in 'Health & Medical' started by Haryo Tri W, Oct 31, 2014.

  1. Haryo Tri W

    Haryo Tri W Member

    Joined:
    Oct 7, 2014
    Messages:
    135
    Likes Received:
    11
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]

    Mungkin belum banyak orang yang mengetahui cara alami menghilangkan bekas jerawat dengan mentimun. Seperti yang kita ketahui ada beberapa orang yang ketika ia berjerawat merasa kesal dan mencoba menghilangkan jerawatnya secara paksa. Akibatnya jerawat tersebut terluka hingga akhirnya menyisakan noda hitam bekas luka jerawatnya. Untuk itu ada baiknya anda tidak memaksakan diri untuk menghilangkan jerawat dengan cara yang kasar agar tidak menimbulkan permasalahan baru seperti ini.

    Jika memang anda sudah terlanjur mengalami permasalahan noda hitam bekas jerawat anda juga tidak perlu khawatir karena banyak sekali cara untuk mengatasinya. Salah satu cara yang paling ampuh dan terbilang aman adalah menggunakan metimun yang dikenal memiliki kandungan air hampir 90 %. Dengan banyaknya kandungan air tersebut maka khasiatnya juga baik untuk kulit karena dapat memberikan kelembaban ekstra pada lapisan kulit.

    Dalam menghilangkan bekas jerawat, kandungan yang terdapat di dalam mentimun mampu menghilangkan kotoran yang terdapat di sel-sel kulit mati. Selain itu juga dapat membuat pori-pori lebih kencang dan memperkecil lubangnya sehingga dapat mengurangi adanya kotoran yang masuk ke dalamnya. Perawatan dengan menggunakan mentimun dapat anda lakukan dengan acara menghaluskan mentimunnya kemudian di oleskan ke seluruh permukaan kulit yang terdapat bekas jerawat secara merata.

    Untuk hasil yang maksimal lakukan cara alami menghilangkan bekas jerawat dengan mentimun ini secara rutin. Ada hal penting yang perlu diingat yaitu pada saat membersihkan masker mentimunnya ada baiknya anda gunakan air hangat saat membilasnya. Dengan pemakaian air hangat dapat dipastikan tidak akan timbul iritasi pada kulit karena air hangat dikenal dapat mematikan kuman penyebab iritasi yang mungkin saja terbawa saat melakukan perawatannya.
     
Loading...

Share This Page