Cara Menghilangkan Rasa Gatal di Tenggorokan

Discussion in 'Health & Medical' started by hillaryhoney, Aug 3, 2016.

  1. hillaryhoney

    hillaryhoney New Member

    Joined:
    May 3, 2016
    Messages:
    4
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Penyebab radang tenggorokan biasanya ditimbulkan oleh bakteri streptococcus. Bakteri jenis ini menular melalui udara ketika seorang penderita batuk maupun bersin. Maka berhati-hatilah bagi anda yang berada di sekitar teman yang sedang menderita sakit tenggorokan. Tidak hanya itu bakteri streptococcus juga bisa menyerang melalui jalan makanan, minuman atau benda-benda yang telah terinfeksi oleh bakteri ini.

    Berikut ini beberapa hal yang bisa menyebabkan timbulnya tenggorokan gatal, yaitu:

    · Alergi makanan

    · Iritasi akibat lingkungan seperti debu atau udara kering.

    · Asma

    · Infeksi di saluran pernapasan

    · Alergi lingkungan

    · Batuk pilek

    Setelah kita mengetahui apa saja yang menjadi penyebab timbulnya tenggorokan menjadi gatal, sekarang kita akan membahas untuk cara pengobatannya, bahan alami apa saja yang bisa di gunakan untuk menghilangkan rasa gatal di tenggorokan :

    Tanaman Pecut Kuda

    Sediakan 50 g herba pecut kuda segar, 2 buah kencur ukuran sedang, 2 siung bawang putih. Cuci bahan-bahan tersebut, lalu tumbuk sampai halus. Tambahkan 1/2 cangkir air gula sambil diaduk rata, lalu peras dan saring. Selanjutnya, minum air yang terkumpul, lakukan secara rutin 3 kali sehari selama 3-5 hari. Jika sakit berlanjut, segera hubungi dokter.

    Minum Air Panas Atau Hangat

    Hal ini pengalaman pribadi dan saya yakin belum ada yang menulis salah satu penyebab tenggorokan kering adalah air hangat atau panas yang diminum sebelum tidur. Biasanya jika saya minum air hangat saat bangun tidur tenggorokan terasa sakit dan kering. Cara Mengatasinya adalah dengan minum air secara perlahan-lahan dengan air biasa setiap 30 menit hingga tenggorokan terasa basah, ulangi setiap tenggorokan sakit.

    Minum teh

    Anda dapat mengurangi rasa sakit di tenggorokan dengan teh buatan anda sendiri. Gantilah sementara minuman-minuman seperi kopi, cola dan aneka minuman pasaran dengan teh hangat. Jika anda ingin lebih manjur, anda bisa menggunakan teh chamomile. Teh dari jenis chamomile dapat mengurangi rasa sakit tenggorokan akibat radang. Anda bisa menikmatinya dengan menambahkan madu di dalamnya.

    Mengunyah bawang putih

    Dan langkah terakhir untuk menghilangkan rasa gatal di tenggorokan adalah dengan mengunyah bawang putih. Bawang putih memiliki sifat antibakteri dan antiseptik alami yang dapat meredakan tenggorokan kering dan sakit. Mengunyah beberapa bawang putih diyakini dapat menangkal infeksi tenggorokan.
     
  2. Zerki Juliandri

    Zerki Juliandri Member

    Joined:
    Dec 3, 2014
    Messages:
    202
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    18
    Saya biasanya juga pernah mengalami yang namanya gatal di tenggorakan.....rasany itu bener2 gak nyaman sekali
    mungkin di karenakan dengan point no 2 dan 6........biasany saya mengatasiny dengan minum air hangat saja, tapi mengunyah bawah putih patut di coba juga tuh.....*jail*
     
  3. Sarang Semut

    Sarang Semut Member

    Joined:
    Oct 14, 2015
    Messages:
    433
    Likes Received:
    46
    Trophy Points:
    28
    Dari dulu sy selalu mengunyah bawang putih kalo sakit tenggorokan
     
  4. putra bungsu

    putra bungsu Member

    Joined:
    Feb 21, 2016
    Messages:
    353
    Likes Received:
    21
    Trophy Points:
    18
    saya mengunyah kencur gan untuk meredakan tenggorokan
     
  5. katon

    katon Active Member

    Joined:
    Nov 19, 2015
    Messages:
    1,217
    Likes Received:
    91
    Trophy Points:
    48
    Saya pernah mengalami tenggorokan gatal dan batuk berkali kali, selain minum air jahe hangat saya juga makan permen khusus penghilang gatal tenggorokan,,:D
     
  6. Firman Kholiqil Akbar

    Firman Kholiqil Akbar Member

    Joined:
    Aug 16, 2016
    Messages:
    78
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    bermanfaat banget nih tipsnya ehehhehe
     
Loading...

Share This Page