Cara Menyembunyikan Cerita di Instagram

Discussion in 'General Lifestyle' started by Ashary, Apr 2, 2021.

  1. Ashary

    Ashary New Member

    Joined:
    Mar 29, 2021
    Messages:
    12
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Instagram saat ini menjadi salah satu media sosial yang paling banyak digunakan. Selain memiliki banyak fitur yang disediakan, Instagram juga cocok buat kamu yang suka mengekspresikan diri kamu karena Instagram hanya menampilkan feed atau status berupa foto dan video.

    Mengutip sumber yang dikeluarkan oleh HootSuite (We are Social), jumlah pengguna Instagram di Indonesia tahun 2020 mencapai 63 juta jiwa. Dengan rincian sebagai berikut :
    Prosentase pengguna Instagram berjenis kelamin perempuan: 50,8%
    Prosentase pengguna Instagram berjenis kelamin laki-laki: 49,2%

    Data tersebut menunjukkan bahwa hampir 1/4 dari populasi Indonesia adalah pengguna Instagram. Dari 63 juta pengguna, 50% diantaranya adalah berjenis kelamin perempuan. Itu artinya pengguna aktif Instagram di Indonesia didominasi oleh perempuan, dengan rentang usia rata-rata 18-24 tahun.

    Pengguna Instagram sejatinya sangat beragam. Ada yang menggunakan Instagram sebagai akun pribadi, ada yang menggunakannya untuk online shop, hingga sarana untuk hiburan atau meme.

    Kalian mungkin pernah berpikir, bagaimana sih cara menyembunyikan insta-story dari teman atau follower yang kita tidak ingin dia untuk melihatnya? Mungkin sebelumnya kalian tahu bagaimana cara menyembunyikan cerita kalian dari follower, namun seiring berjalannya waktu, fitur tersebut telah berganti dan kalian tidak tahu letaknya.

    Berdasarkan pengalaman Admin, fitur "Menyembunyikan Cerita" pada Instagram tiap tahun sering berganti-ganti. Karena Instagram rutin memperbarui fitur-fitur Instagram itu sendiri setiap tahunnya.

    Buat Kamu yang ingin menyembunyikan Insta Story/ Snapgram kamu dari Teman dan Followers-mu, tapi tidak tahu cara menyembunyikan dari mereka, Mimin akan menjelaskan bagaimana langkah-langkah menyembunyikan Insta Story dari teman dan followers.

    Berikut beberapa langkah-langkah yang dapat kamu lakukan. Check it out :
    1. Masuk ke menu Profil Instagram
    Langkah pertama yaitu kamu harus masuk atau mengklik menu profil Instagram kamu terlebih dahulu.

    2. Klik Ikon Titik Tiga di Pojok Kanan Profil
    Setelah masuk ke tampilan profil, langkah selanjutnya kamu dapat mengklik ikon Titik Tiga di bagian pojok kanan profil.

    3. Klik Sembunyikan Cerita Anda
    Selanjutnya akan muncul beberapa menu pilihan, lalu klik "Sembunyikan Cerita Anda". Jika suatu saat kalian ingin menampilkan insta story kalian lagi, kalian cukup masuk ke menu tersebut, kemudian klik "Tampilkan Cerita Anda."

    Kamu juga bisa membatasi Cerita Teman atau Followers-mu dengan mengklik "Batasi". Adapun menu Blokir yang bisa kamu lakukan untuk memblokir follower dan menu Laporkan jika teman/ follower kamu melakukan pelanggaran atau memposting sesuatu yang tidak pantas dan merugikan pihak lain.

    Nah, itulah langkah-langkah bagaimana cara Menyembunyikan Cerita kamu di Instagram.
    Cukup mudah bukan? Sekarang kalian bisa langsung mempraktikkannya.

    Jangan lupa share artikel ini ke sosial media jika kalian merasa artikel ini bermanfaat untuk kalian agar teman kalian yang belum paham mengenai cara menyembunyikan cerita di Instagram dapat terbantu.

    Terimakasih telah berkunjung ke Website Mimin. Kritik dan saran sangat Mimin butuhkan untuk mengembangkan situs ini menjadi lebih profesional kedepannya.*
     

    Attached Files:

    Last edited: Apr 2, 2021
  2. tarronfarvaris

    tarronfarvaris Member

    Joined:
    Apr 8, 2021
    Messages:
    54
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    Wkwkwk itulah gue bikin list di close friend. Kandang lebih enak gitu daripada harus sembunyiin cerita wekekeke
     
Loading...

Share This Page