Dampak Mengkonsumsi Daging Kambing

Discussion in 'Science' started by Linda Nur Wakidah, Nov 10, 2017.

  1. Linda Nur Wakidah

    Linda Nur Wakidah Member

    Joined:
    Aug 29, 2017
    Messages:
    164
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    18
    Dampak Mengkonsumsi Daging Kambing – Daging kambing memang memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Namun, cara konsumsinya yang tidak sehat serta konsumsi yang berlebihan membuat daging kambing malah menjadi sumber masalah.

    [​IMG]

    Hewan yang sudah dipotong memiliki pH yang sedikit menurun dari 7,0 hingga 5,6 namun pH daging tidak akan mencapai 5,3 karena pada pH tersebut enzim enzim glikolisis anaerob tidak lagi aktif. Untuk mengukur pH yang ada pada daging dapat menggunakan pH meter daging.

    Penyimpnan yang baik dapat dilakukan untuk menjaga agar daging tetap segar. Biasanya daging dapat disimpan dalam suhu yang cukup dingin, namun jangan lakukan pembekuan berulang, karena hal tersebut membuat komponen penting daging mejadi hilang.

    Konsumsi daging kambing yang berlebihan membuat beberapa masalah. Dibawah ini adalah dampak yang disebabkan karena mengkonsumsi daging secara berlebihan dan cara mengolah yang salah. Diantara dampak yang disebabkan karena daging kambing adalah :

    • Gangguan pencernaan

    Penumpukan lemak dilambung dapat terjadi karena konsumsi daging kambing yang berlebihan. Lemak yang ada dalam danging kambing akan menumpuk dan memenuhi lambung, serta menyebabkan perut menjadi panas. Hal tersebut menyebabkan dada menjadi panas atau yang sering disebut dengan heart burn.

    Untuk itu, konsumsi daging kambing secara normal dan tidak berlebihan untuk mendapatkan manfaatnya.

    • Sakitnya ulu hati

    Konsumsi daging kambing yang berlebihan membuat tubuh menjadi pusing, mulut menjadi pahit serta ulu hati yang menjadi sakit. Daging kambing juga dapat menyebabkan sesak nafas. Hal ini dikarenakan adanya aliran balik dari lambung menuju kerongkongan.

    • Obesitas

    Konsumsi daging kambing yang berlebihan membuat lemak di dalam tubuh menjadi menumpuk dan mengakibatkan kagemukan. Jika hal ini terus terjadi, maka beberapa penyakit akan terjadi. Penumpukan lemak pada aliran pembuluh darah dapat membuat pembuluh darah menjadi menyempit dan menyebabkan penyakit kardiovaskular.

    • Kolesterol tinggi

    Dalam 100 gram daging mengandung 39 mg kolesterol. Memang kolesterol tidak setinggi daging sapi. Namun hal ini perlu diperhatikan karena jika mengkonsumsi dalam jumlah banyak kolesterol menjadi tinggi.

    • Penyakit jantung

    Penyumbatan lemak pada pembuluh darah menyebabkan beberapa masalah, salah satunya adalah penyakit jantung, dan juga serangan jantung mendadak.
     
    Jejen Dualis likes this.
  2. Sifanurfadilah

    Sifanurfadilah Member

    Joined:
    Nov 4, 2017
    Messages:
    54
    Likes Received:
    15
    Trophy Points:
    8
    Hmmm NGeri juga ya, dari sakit darah tinggi, kolestrol hingga jantung, dibalik lezatnya daging kambing kalo dibikin sate
     
    iwan008 likes this.
  3. mlxjakarta

    mlxjakarta Active Member

    Joined:
    Jan 4, 2016
    Messages:
    1,584
    Likes Received:
    72
    Trophy Points:
    48
    Makanan apapun kalau berlebihan yang tidak bagus, tapi kalau cuma sesekali makan daging kambing yang tidak terlalu masalah.
     
    Kurniawati likes this.
  4. iwan008

    iwan008 Member

    Joined:
    Aug 17, 2017
    Messages:
    281
    Likes Received:
    26
    Trophy Points:
    28
    Paling saya biasanya makan timun untuk menghilangkan pusing akibat makan daging kambing,,
     
  5. Jejen Dualis

    Jejen Dualis New Member

    Joined:
    Nov 10, 2017
    Messages:
    11
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    paling banyak kasus tu kolesterol tinggi
     
  6. Fahmi Alfarizi

    Fahmi Alfarizi Member

    Joined:
    Jan 20, 2017
    Messages:
    272
    Likes Received:
    21
    Trophy Points:
    18
  7. Kurniawati

    Kurniawati Member

    Joined:
    Nov 10, 2017
    Messages:
    49
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    8
    Setuju banget, Air Putih saja kalau berlebihan malah gak bagus loh, jadi bijaklah memilih variasi makanan dan jangan berlebihan
     
    Jejen Dualis likes this.
  8. tasjebret

    tasjebret Member

    Joined:
    Oct 25, 2017
    Messages:
    39
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Jarang2 sih makan kambing, paling pas lagi kurban :D
     
Loading...

Share This Page