Dell Punya Touchscreen 70 Inci Untuk Gantikan Papan Tulis

Discussion in 'Smartphone & Mobile Technologies' started by ryo knk, Aug 9, 2016.

  1. ryo knk

    ryo knk Member

    Joined:
    Jun 15, 2016
    Messages:
    84
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    8
    [​IMG]
    (IMG scr: KliknKlik.com)​

    Di sekolah-sekolah, papan tulis maupun whiteboard merupakan piranti yang wajib sebagai salah satu fasilitas untuk belajar mengajar. Bagaimanapun perusahaan sekelas Dell berharap agar kebiasaan ini bisa digantikan dengan alat yang lebih baik. Sebagaimana perusahaan ini telah memperkenalkan sebuah papan layar sentuh berukuran 70 inci yang disebut dengan Dell 70 ICRM (Interactive Conference Room Monitor), perusahaan berharap agar papan ini bisa digunakan untuk proses belajar mengajar yang lebih interaktif dan dinamis.

    Berdasarkan keterangan dari Dell, papan ini menawarkan layar sentuh berukuran besar yang bisa digunakan untuk berkolaborasi dengan hadirnya 10 titik multi sentuh, dua buah stylus, anti silau, anti debu/noda pada lapisan layarnya agar mudah dilihat, dan komponen monitor untuk menghapus tulisan atau gambar. Untuk mendukung kebutuhan pengajar, papan ini juga dilengkapi dengan banyak port untuk disambungkan ke berbagai perangkat.

    Layarnya telah dirancang sebagai alternatif papan tulis interaktif, ukurannya juga telah disesuaikan agar pengajar dan murid bisa menggunakannya dengan baik. Layarnya bahkan bisa mengalahkan TV layar lebar yang biasanya hanya digunakan untuk menampilkan slide-slide, namun seperti yang sudah dijelaskan tadi ukuran dan kemampuan sentuhnya bisa memberikan tambahan untuk hal yang lebih berguna seperti membuat coretan atau mengendalikan perangkat.

    Untuk spesifikasi, layarnya memiliki resolusi 1080p dengan frame rate 60Hz. Untuk koneksi Dell ICRM memiliki sebuah display port, dua buah port HDMI 1.4, satu port HDMI dengan MHL untuk mirroring dari tablet maupun smartphone dan tidak ketinggalan port favorit VGA. Ada sebuah USB 2.0, empat buah USB 3.0 (salah satunya bisa digunakan untuk fast charging smartphone).

    Perangkat ini hadir dengan harga yang tidak murah. Dell telah memajangnya di situs mereka dengan harga yang cukup berat USD 5000 atau sekitar 70 juta rupiah. Yang artinya perangkat ini mungkin tidak akan langsung menggantikan papan tulis yang ada, perlu adanya biaya besar-besaran jika mau menggunakan layar sentuh sebagai pengganti papan tulis saat ini. Namun ini akan tetap menjadi catatan baik sebagai permulaan dimana proses belajar mengajar bisa menjadi lebih interaktif.

    sumber : http://kliknklik.com/blogs/bisakah-papan-tulis-digantikan-dengan-touchscreen/
     
    lasealwin likes this.
  2. Muhammad Khoir

    Muhammad Khoir Super Level

    Joined:
    Jun 10, 2014
    Messages:
    2,873
    Likes Received:
    363
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Untuk daya, apa layar ini juga pakek baterai? Dan apa bisa dipakai untuk putar video, dll?
     
  3. Farrell

    Farrell New Member

    Joined:
    Jul 5, 2016
    Messages:
    20
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Buat nonton film mantap tuh gan :D
     
  4. ostnandar

    ostnandar Member

    Joined:
    Aug 6, 2016
    Messages:
    110
    Likes Received:
    9
    Trophy Points:
    18
    Wah 70 juta gan. Mending beli layar bioskop gan *berdarah*
     
  5. Musthafa Kamal

    Musthafa Kamal Active Member

    Joined:
    Jun 15, 2015
    Messages:
    603
    Likes Received:
    100
    Trophy Points:
    43
  6. renderware

    renderware Active Member

    Joined:
    Dec 22, 2014
    Messages:
    1,151
    Likes Received:
    76
    Trophy Points:
    48
    wkw mungkin masih lama untuk terealisasikan
     
  7. lasealwin

    lasealwin Well-Known Member

    Joined:
    Aug 1, 2015
    Messages:
    1,862
    Likes Received:
    171
    Trophy Points:
    63
    Biar bagaimanapun lebih boros soal energi
    Tidak pro lingkungan
     
  8. Babe Kepik

    Babe Kepik New Member

    Joined:
    Sep 15, 2016
    Messages:
    22
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Wah gokil ini mah, gak kebayang kalo dikantor ane pake monitor touchscreen gini untuk meeting dan sebagainya.

    Intinya bikin mupeng
     
  9. mlxjakarta

    mlxjakarta Active Member

    Joined:
    Jan 4, 2016
    Messages:
    1,584
    Likes Received:
    72
    Trophy Points:
    48
    beuh buat taro dirumah mantap nih, puas buat nonton film sama main game, tapi kayanya lebih pas buat di kantor sama kampus
     
Loading...

Share This Page