Eksotisme Caringin Tilu Dengan Segala Kemisteriusannya

Discussion in 'Tourism' started by ottak error, Oct 17, 2014.

  1. ottak error

    ottak error New Member

    Joined:
    Oct 13, 2014
    Messages:
    8
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    [​IMG] CARTIL (Caringin Tilu), tempat wisata alam ini mungkin bisa dibilang asing bagi warga Bandung khususnya, dan Jawa Barat pada umumnya. Kawasan wisata yang syarat dengan mitos dan terkesan eksotisme ini berada di kawasan Kampung Cisayur, Desa/Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung.

    Sebagian orang yang sudah mengenal obyek wisata ini menyebutnya dengan Cartil, singkatan dari Caringin Tilu. Cartil dibuka menjadi tempat wisata mulai tahun 2002 silam. Cartil memiliki keindahan alam yang masih perawan. Ketika dibuka , di kawasan ini hanya ada tiga orang penjual makanan. Namun, kini semakin ramai dengan berdirinya 25 saung dengan berbagai varian makanan yang disediakan.

    Caringin Tilu dalam bahasa Sunda mempunyai arti tiga pohon beringin. Nama tersebut diambil karena di tempat tersebut terdapat tiga pohon beringin yang berumur ratusan tahun. Kini hanya tersisa satu pohon, karena satu pohon tumbang, dan satu pohon lagi mati kering. Untuk melestarikan keidentikan nama tempat ini dengan keberadaan pohon beringin warga setempat menanam dua pohon beringin sebagai pohon pengganti.

    Kenapa Cartil selalu dikaitkan dengan mitos oleh warga setempat? Sebab di atas tempat ini ada makam leluhur yang diyakini merupakan tempat keramat oleh warga sekitar. Mitos yang berkembang selalu dihubungkan dengan kematian dua pohon beringin atau caringin saat kekalahan salah satu partai yang berlambangkan beringin pada pemilihan umum.

    Daratan tinggi Cartil yang memiliki keindahan alam sangat alami ini akan membawa kita pada rasa nyaman dan damai melihat harmonisasi alam yang terhampar luas di depan mata kita. Dari hamparan hijau Cartil kita bisa melihat Kota Bandung dengan leluasa. Akan begitu jelas ketika Kota Bandung dilihat pada malam hari. Wow… ibarat lautan hitam yang bertebaran beribu bintang berasal dari ribuan lampu penduduk.

    Setiap weekend, Cartil selalu disesaki para pengunjung. Tentu hal tersebut memberi keuntungan yang besar bagi para pedagang yang kebanyakan warga pribumi. Warung-warung di sana menyediakan makanan dan jajanan untuk para wisatawan Cartil.


    Keindahan wisata Caringin Tilu di malam hari sungguh memesona. Sambil menikmati pemandangan yang hijau itu, pengunjung bisa sekalian memesan jajanan dari warung-warung yang berderet rapi seperti mie goreng, nasi goreng, mie rebus, bandrek, dan banyak lagi.Secara geografis wilayah Cartil termasuk dalam kawasan Bandung Utara. Caringin Tilu menjadi salah satu lokasi terbaik guna menikmati wisata alam penggunungan di dataran tinggi Bandung. Dari lokasi ini pula, cakrawala dari ujung timur hingga ke barat wilayah Cekungan Bandung yang dikurung pegunungan, terlihat jelas.

    Mulai dari sisi utara ke timur tampak Gunung Bongkor, Gunung Bukit Tunggul, Gunung Manglayang, Gunung Geulis, Gunung Mandalawangi. Sisi bagian selatan berjejer Gunung Papandayan, Patuha, dan Gunung Malabar hingga pegunungan sebelah barat, mampu diteropong dari Cartil. Sungguh keindahan alam yang sangat memanjakan pandangan mata.

    Wisata Cartil ibarat sebuah intan yang terpendam dalam lumpur karena memiliki potensi wisata yang sangat potensial namun belum terekspos secara maksimal. Jangankan oleh orang luar Kota Bandung, konon, orang-orang Bandung sendiri banyak yang mengernyitkan dahi ketika disinggung soal Caringin Tilu padahal jaraknya hanya sepelemparan batu.
    sumber
     
  2. rifal

    rifal Guest

    Joined:
    Sep 29, 2014
    Messages:
    162
    Likes Received:
    15
    Trophy Points:
    18
    kereenn niihh makin pengen saya pergi ke bandung :D
     
  3. Grant Verleend

    Grant Verleend Active Member

    Joined:
    Sep 10, 2014
    Messages:
    1,234
    Likes Received:
    35
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Ini pemandangan Kota bandung dilihat dari bukit ?
     
  4. AhmadWafa

    AhmadWafa Member

    Joined:
    Oct 2, 2013
    Messages:
    867
    Likes Received:
    16
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Waw itu fotonya keren banget gan, jepretnya jam berapa tuh ? sore apa malam ? *ketawa3*
     
  5. Mujiono

    Mujiono Member

    Joined:
    Jun 21, 2014
    Messages:
    29
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    Pemandangannya bener-bener indah *bagus*
     
  6. Kharisma

    Kharisma Member

    Joined:
    Jan 24, 2015
    Messages:
    61
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    View nya benar-benar indah banget kang...
     
Loading...
Similar Threads - Eksotisme Caringin Tilu
  1. inivideoku
    Replies:
    14
    Views:
    2,889

Share This Page