Enaknya Mempunyai Jaringan Komputer Sendiri

Discussion in 'Internet Service & Networking' started by Devita, Mar 28, 2015.

  1. Devita

    Devita Active Member

    Joined:
    Oct 11, 2014
    Messages:
    1,196
    Likes Received:
    43
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    [​IMG]
    Saya yakin semua member bersosial sudah mengenal apa itu jaringan komputer, tapi mungkin ada pengunjung forum ini yang ingin mengetahui apa itu jaringan komputer. kali ini saya akan membuat thread bagaimana enaknya kalau kita mempunyai jaringan komputer.

    Jaringan Komputer adalah suatu sistem yang didalamnya terdiri dari dua atau lebih perangkat komputer serta perangkat - perangkat lainnya yang dibuat atau dirancang untuk dapat berkerja sama dengan tujuan agar dapat berkomunikasi, mengakses informasi, meminta serta memberikan layanan atau service antara komputer satu dengan yang lainnya.

    Banyak sekali keuntungan yang bisa dirasakan apabila kita mempunyai sebuah jaringan komputer, diantaranya adalah sebagai berikut :

    1. Dapat Menghemat Biaya. dengan adanya jaringan komputer aden adenwati dapat menekan biaya untuk kebutuhan perangkat - perangkat periperal, karena sumber daya yang ada bisa dibagi dan digunakan bersama - sama, salah satu contoh apabila kita mempunyai satu buah printer, printer tersebut dapat digunakan oleh banyak User atau pengguna. jadi sobat tidak perlu menyediakan satu printer untuk satu komputer.
    2. Mempercepat proses sharing data ( berbagi data ). Biasanya untuk berbagi data kita menggunakan perangkat tambahan semisal flashdisk, akan tetapi dengan adanya jaringan komputer, transfer data akan lebih cepat bahkan dapat menjangkau jarak yang cukup jauh sekalipun. hal tersebut dapat mempermudah pengguna untuk mendapatkan file data yang diperlukan.
    3. Menjaga informasi agar tetap up-to-date dan andal. Dengan kita membuat jaringan komputer dengan sistem penyimpanan data yang terpusat serta dikelola dengan sangat baik pada komputer server, maka pengguna dapat mengaskses data dari berbagai tempat yang berbeda, dan dapat membatasi akses ke data tertentu sewaktu data tersebut sedang diproses.
    Itu beberapa fungsi dan manfaat yang bisa aden adenwati peroleh apabila kita membangun sebuah sistem komputer yang terhubung dengan jaringan. jadi apabila aden adenwati mempunyai lebih dari satu komputer baik itu dirumah atau dikantor, coba aden adenwati membangun jaringan biar bisa menghemat pemakaian sumber daya yang dimiliki. dan untuk saat ini kita bisa memiliki jaringan komputer dengan biaya yang sangat murah sekali.

    Sekian ulasan mengenai Jaringan Komputer semoga bisa bermanfaat.
     
    Last edited: Apr 1, 2015
  2. pram

    pram Well-Known Member

    Joined:
    Sep 23, 2013
    Messages:
    3,099
    Likes Received:
    161
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    Ini biasanya di gunakan di warnet ya, dulu pas SMP sudah pernah belajar jaringan komputer seperti ini walaupun hanya teorinya tapi lumayan paham :)
     

Share This Page