Gaya Baru Orang Kaya China, Minum ASI Wanita Desa

Discussion in 'General Discussion' started by royger, Jul 4, 2013.

  1. royger

    royger Member

    Joined:
    Feb 15, 2013
    Messages:
    392
    Likes Received:
    12
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Sebuah tren baru -dengan alasan demi meningkatkan kesehatan- merebak di kalangan orang kaya di negeri China. Mereka rela menghabiskan belasan juta rupiah untuk bisa mengkonsumsi air susu ibu (ASI). Tren baru ini ramai dibahas di media massa China dan menjadi perdebatan sengit, antara kesehatan dan moral publik.

    Laman Shanghai Daily, Rabu 3 Juli 2013, melansir bahwa dengan mengkonsumsi ASI, para orang kaya sangat meyakini kesehatan anak mereka akan tetap terjaga. Jika itu hanya dilakukan bayi, mungkin tidak menimbulkan kontroversi dan memang begitu juga yang terjadi di belahan bumi lain.

    Soalnya adalah di negeri tirai bambu ini, tren minum ASI ini merebak di kalangan orang dewasa berduit. Dan yang menganggu moral publik adalah ada juga yang menimum langsung dari wanita sebagaimana yang dilakukan bayi, meski lebih banyak yang pakai kemasan.

    Dan tren ini sudah menjadi bisnis, menjadi industri dengan peminat yang banyak. Di China sudah ada beberapa perusahaan yang menyediakan layanan ASI bagi para orang dewasa dan berasal dari kalangan menengah ke atas. Salah satunya adalah Xinxinyu Household Service Company milik Lin Jun yang beroperasi di Provinsi Guangdong.

    Lin mengatakan bahwa layanan penyedia jasa ASI mulai populer di China, khususnya setelah skandal susu formula bayi terungkap. Selain itu ASI kini dipercaya menjadi salah satu nutrisi tambahan bagi orang dewasa yang dapat meningkatkan kesehatan. "ASI adalah nutrisi terbaik khususnya bagi mereka yang baru saja menjalani operasi besar," ujar Lin.

    Untuk dapat memperoleh layanan mewah dari para suster penyedia ASI, para pelanggannya dipatok dengan harga 8000 Yuan atau Rp13 juta per bulan. Harga itu bisa semakin mahal, apabila suster yang disediakan berusia muda dan cantik.

    Para suster ini nantinya akan berkunjung ke rumah pelanggan untuk memberikan ASI secara langsung. "Namun apabila mereka malu, kami dapat menjual ASI yang sudah dipompa dan disimpan di dalam sebuah botol," kata Lin.

    Salah satu pelanggan yang menggunakan jasa tersebut adalah seorang sales excutive di kota Shenzen dengan nama tengah Wang. Wang mencoba jasa ini setelah diinformasikan oleh temannya yang bermukim di Hong Kong.

    Dia memilih mengkonsumsi ASI setelah merasakan keletihan yang berat akibat pekerjaan di kantor. Setelah mendapat restu dari sang istri, jadilah Wang membayar jasa suster ASI senilai 15 ribu Yuan atau Rp24,3 juta.

    Wang biasa mengkonsumsi ASI sebanyak tiga sampai lima kali. Namun dia mengaku tidak pernah minum langsung dari suster yang menjual ASI itu. Hanya minum dari kemasan.

    Kendati dipercaya dapat meningkatkan kesehatan, Wang tidak merasakan perubahan yang signifikan kecuali dia mengurangi kesibukannya di kantor dan berolah raga.

    Sementara Lin mengatakan proses perekrutan menjadi seorang suster ASI tidak mudah. Dia harus memastikan ASI yang disediakan oleh si suster sehat. Kebanyakan dari para suster yang dia rekrut berasal dari desa dan keluarga miskin yang membutuhkan biaya untuk membesarkan anaknya.

    Lin akan mewawancarai calon suster dan memastikan bahwa mereka sehat secara fisik. Hal serupa juga dilakukan oleh banyak kandidat pelanggan yang akan menggunakan jasa suster ASI.

    Menurut Lin, sebelum memilih suster, pelanggan akan menilai dua hal yaitu status kesehatannya dan karakter mereka. Setelah terpilih, para suster ini akan menandatangani kontrak dengan periode enam hingga delapan bulan.

    Namun di dalam kontrak, status pekerjaan mereka tertulis sebagai pengasuh bayi, pembersih ruangan atau koki. Bagi para suster, kontrak kerja yang ditawarkan sangat menggiurkan karena dalam waktu delapan bulan, mereka bisa membawa pulang 120 ribu Yuan atau Rp194 juta.

    Dikecam Banyak Orang

    Industri baru yang tidak biasa ini dikecam banyak orang. Para pengecam itu menilai bahwa layanan tersebut dapat dijadikan modus baru prostitusi. Artinya, tren ini bisa menjadi praktek terselubung dari prostitusi, hal yang ditentang karena tidak sesuai dengan moral yang dipegang teguh masyarakat.

    Meski ada kecemasan seperti itu, juru bicara biro keamanan publik Shenzen, menjelaskan bahwa akan sangat sulit membuktikan dan menginvestigasi apakah dugaan penyelewengan itu benar atau tidak.

    Sumber

     
  2. samuel

    samuel Member

    Joined:
    Feb 5, 2013
    Messages:
    478
    Likes Received:
    15
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    waduh mantep nih minum susu

    waduh mantep nih minum susu dari sumbernya langsung *mimisan*
     
  3. noetral

    noetral Member

    Joined:
    Apr 6, 2013
    Messages:
    457
    Likes Received:
    17
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Kalau di Indonesia kira-kira

    Kalau di Indonesia kira-kira laku gag ya *jail*

    laku kok mas *ketawa2*

    Untuk dapat memperoleh layanan mewah dari para suster penyedia ASI, para pelanggannya dipatok dengan harga 8000 Yuan atau Rp13 juta per bulan. Harga itu bisa semakin mahal, apabila suster yang disediakan berusia muda dan cantik.

    *ketawa1* mahal pake pake banget,
     
  4. ncang

    ncang Super Level

    Joined:
    Feb 7, 2013
    Messages:
    4,653
    Likes Received:
    761
    Trophy Points:
    113
    Google+:
    terlalu

    *stres* terlalu *berkeringat*
     
  5. royger

    royger Member

    Joined:
    Feb 15, 2013
    Messages:
    392
    Likes Received:
    12
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    samuel wrote:

    Bukan susu cap kuda liar lagi bro.. Susu cap janda liar *ketawa4*

    *peace*
     
  6. royger

    royger Member

    Joined:
    Feb 15, 2013
    Messages:
    392
    Likes Received:
    12
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    noetral wrote:

    Mahal broo.. gaji sebulan aja ngak cukup buat beli itu susu *nangis4*
     
  7. Dan

    Dan Forum Bot

    Joined:
    Dec 4, 2012
    Messages:
    1,316
    Likes Received:
    257
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Meminumnya langsung

    Saya rasa lebih menyehatkan kalau meminumnya langsung *ketawa4*
     
  8. royger

    royger Member

    Joined:
    Feb 15, 2013
    Messages:
    392
    Likes Received:
    12
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Dan wrote:

    lebih bergizi pula *ketawa4*
     
  9. ncang

    ncang Super Level

    Joined:
    Feb 7, 2013
    Messages:
    4,653
    Likes Received:
    761
    Trophy Points:
    113
    Google+:
    mama mimi

    Walah, kalau minum langsung dari sumber tersebut berarti jadi anaknya donk *ketawa1* , mama mimi
     
  10. Dan

    Dan Forum Bot

    Joined:
    Dec 4, 2012
    Messages:
    1,316
    Likes Received:
    257
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Tapi kalau ASI ini sepertinya

    Tapi kalau ASI ini sepertinya bukan ASI yang keluar karena hamil ataupun habis melahirkan, mungkin memakai semacam obat yang memproduksi/merangsang air susunya supaya keluar *bingung*
     
  11. Fahmi

    Fahmi Newbie

    Joined:
    Dec 5, 2012
    Messages:
    1,719
    Likes Received:
    159
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    Super = Susu Per....

    Super = Susu Per....

    wah rasanya kaya apa itu yaa? kasian harusnya asi buat anak bayi malah diminum ama orang dewasa.. ada terselubung nih *jail*
     
  12. Ardiansyah

    Ardiansyah Member

    Joined:
    Feb 5, 2013
    Messages:
    367
    Likes Received:
    18
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    kalau ASI nya di minum yang

    kalau ASI nya di minum yang dewasa terus dede bayinya di kasi minum apa donk? *bingung*
     
  13. wphoet

    wphoet You'll Never Walk Alone

    Joined:
    Feb 19, 2013
    Messages:
    1,149
    Likes Received:
    142
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    minuman tahan expired nih

    minuman tahan expired nih *ketawa4* apalagi kalau dari kemasannya langsung *jail*
     
  14. royger

    royger Member

    Joined:
    Feb 15, 2013
    Messages:
    392
    Likes Received:
    12
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Re :

    Sepertinya memang pakai obat mas,, *bingung*

    Makin bingung kan bang kalo jadi orang kaya, kegiatannya makin aneh-aneh aja *ketawa4*

    Minum susu botolan bro *jail*

    Tanpa bahan pengawet lagi mas *ketawa4*
     
  15. ncang

    ncang Super Level

    Joined:
    Feb 7, 2013
    Messages:
    4,653
    Likes Received:
    761
    Trophy Points:
    113
    Google+:
    hayah,, pada mau mimi Asi ,,

    hayah,, pada mau mimi Asi ,, hauss *nangis1*
     
  16. royger

    royger Member

    Joined:
    Feb 15, 2013
    Messages:
    392
    Likes Received:
    12
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    ncang wrote:

    *ketawa1* maaauu...maaauuu
     
  17. profhariz

    profhariz Member

    Joined:
    Jun 25, 2013
    Messages:
    86
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    Apa yang saya tahu ASI ini

    Apa yang saya tahu ASI ini pakai produk tertentu tetapi tidak bagus juga. Em. Em.
     
  18. resater

    resater New Member

    Joined:
    Jun 28, 2013
    Messages:
    13
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    pokoknya mantap deh..

    pokoknya mantap deh.. *ketawa4*
     
  19. royger

    royger Member

    Joined:
    Feb 15, 2013
    Messages:
    392
    Likes Received:
    12
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    resater wrote:


    Mantap dan makin sehat bro *kagum*
     
  20. alfadly

    alfadly Member

    Joined:
    Dec 13, 2013
    Messages:
    53
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    aneh aneh aja gaya barunya,

    aneh aneh aja gaya barunya, masa minum ASI wanita desa *ketawa1*
     
Loading...

Share This Page