Herbal Penyubur Kandungan Vitex Agnus Castus

Discussion in 'Health & Medical' started by Yohana Yumi, Jul 27, 2015.

  1. Yohana Yumi

    Yohana Yumi New Member

    Joined:
    Jul 27, 2015
    Messages:
    10
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    [​IMG]

    Vitex Agnus Castus (chastee tree Berry)
    dikenal dengan nama Man Jing Zi di dunia TCM (TraditionalChinese Medicine) merupakan herbal cina yang telah digunakan selama ribuan tahun. Vitex berkerja dengan menstimulasi kelenjar pituitari dengan meningkatkan produksi hormon progesteron (yang sangat dibutuhkan pada masa luteal) yang sangat dibutuhkan untuk proses siklus menstruasi. Vitex juga terbukti untuk menurunkan kadar prolaktin (hormon yang memproduksi air susu) yang apabila hormon tersebut tinggi dapat menghambat kehamilan. Banyak studi yang telah menunjukan bahwa penggunaan vitex dapat membantu masalah PMS.Vitex adalah semak yang indah yang aslinya dari yunani dan Itali yang buahnya (berries) telah banyak digunakan untuk herbal penyubur selama ratusan tahun. Viteks dinggap sebagai herbal yang paling populer di eropah dan negara barat sebagai penyeimbang masalah kandungan. Penelitian klinis modern dan penggunaan tradisional Vitex telah menunjukan kemampuan yang menakjubkan dalam menyeimbangkan hormon kesuburan.Karena Vitex tidak mengandung hormon, maka ia mempunyai kemamupan untuk membantu, lembut dan bereaksi secara tidak langsung ke tubuh. Vitex merupakan salah satu herbal yang paling berguna bagi kita.

    Bagaimana Cara Vitex Bekerja


    Pengertian kami vitex mempunyai kemampuan mensupport dan meregulasi efek terhadap kelenjar pituitari. Kelenjan pituitari terkenal sebagai “kelenjar utama” karena kelenjar tesebut mengontrol banyak fungsi tubuh yang penting seperti mengirimkan signal kimia ke ovarium, memberitahu ovarium untuk memporduksi sejumlah hormon. Komunikasi ini dikenal dengan nama lingkaran umpan balik hormon.

    Vitex telah terbukti dalam penelitian untuk :


    Menghambat FSH (Follicle Stimulating Hormone)
    : Vitex Meningkatkan pengeluaran hormon Luteinising Hormone (LH) yang hasilnya meningkatkan progesteron
    Memperpanjang masa Luteal Phase
    : Penelitian menunujan bahwa vitex sangat efektif dalam memperpanjang masa luteal. Walaupun tidak mengandung hormon apapun, vitex mampu membantu tubuh untuk meningkatkan produksi LH (lutenizing hormone) untuk menjamin terjadinya Ovulasi dan juga mendorong produksi progesteron selama masa luteal.
    Meingkatkan hormon progesteron
    : Vitex telah terbukti dapat menstimulasi formasi dari Corpus Luteum. Corpus Luteum bertanggung jawab dalam mensekresi progesteron. Dari penelitian terhadap 45 wanita, 86% merespon positif dengan normal atau peningkatan progesteron level dengan signifikan.
    Dapat menekan pertumbuhan endometriosis ringan
    : Vitex telah digunakan oleh doketer kandungan di Jerman untuk menangani masalah Endometriosis dan mencegah untuk pertumbuhannya lebih lanjut
    Dapat membantu mencegah keguguran
    : Vitex telah terbukti mempunyai kemampuan langsung terhadap hormon progesteron. Jika keguguran terjadi karena masalah progesteron yang lemah, vitex mampu untuk menormalkan kembali dan meningkatkan hormon progesteron. Vitex dapat digunakan selama kehamilan, tapi pastikan untuk konsultasi terlebih dahulu dengan praktisi kesehatan ketika menggunakan herbal ini selama kehamilan.
    Meredakan masalah PMS
    : Penelitian klinik telah menunjukan bahwa vitex sangat bermanfaat untuk gejala PMS, terutam depresi, sakit kepala, ruam, jerawat, alergi dan paydara sensitif. Dalam 1 penelitian penurunan gejala PMS di bulan pertama mencapat 32 % dan pada bulan ke tiga penurunan mencapai 84%
    Kista Uterus
    : Vitex telah terbukti berguna untuk memperkecil kista yang bertumbuh di otot halus uterus.
    Menstabilkan menstruasi setelah menghentikan pemakaian pil KB
    : Setelah menghentikan penggunaan pil KB yang berbasis pada estrogen, penggunaan vitex selama beberapa bulan memperlihatkan kemampuan untuk menstabilkan siklus dan menginduksi ovulasi.
    Membantu menstimulasi produksi air susu pada ibu
    : untuk lebih dari 2000 tahun vitex telah dipergunakan untuk menstimulasi air susu ibu. Gunakan Vitex setelah melahirkan dan hentikan setelah 10 hari atau lebih sesuai kebutuhan.
    Jerawat
    : Beberapa penelitian menunjukan peningkatan perbaikan kulit setelah mempergunakan vitex. Bersamaan dengan diet yang baik vitex dapat membantu masalah jerawat.Vitex dapat membantu berbagai macam masalah yang hilang ketika hamil dan kembali ketika menyusui selesai

    Bagaimana Cara Menggunakan Vitex


    Untuk hasil yang optimal Vitex sebaiknya digunakan dalam jangka waktu panjang. Penelitian klinis memperlihatkan bahwa vitex mulai bekerja dalam waktu 10 hari, tapi keseluruhan hasil dapat mulai dirasakan hingga 6 bulan atau lebih. Untuk masalah PMS hasil biasanya mulai terlihat ketika siklus menstruasi kedua. Tapi untuk perubahan yang menyeluruh penggunaan Vitex mungkin dibutuhkan hingga 1 tahun atau lebih tergantung berapa lama masalah ketidakstabilan hormon terjadi.Vitex membuat perubahan fundamental yang halus dalam kimia tubuh, hal inilah yang merupakan mengapa vitex harus digunakan dalam waktu lama untuk mendapatkan efeknya. Karena Vitex merupakan herbal yang bersifat mengharmoniskan dan penyubur, dia bekerja dibelakang layang dalam mengembalikan keseimbangan dengan cara yang lembut. Tidak seperti obat-obatan sintetis yang memaksa tubuh untuk berubah, vitex bekerja untuk menyuburkan dan membantu sistem tubuh kembali ke keseimbangan untuk jangka panjang.

    Penggunaan Vitex dan Dosis


    Vitex secara general dianjurkan untuk dikonsumsi di pagi hari dengan perut kosong (1/2 Jam sebelum sarapan). Jika vitex digunakan sebagai bagian dari kumpulan herbal yang mengandung herbal lain, maka gunakan sesuai dengan yang tertulis pada botol. Vitex sebaiknya digunakan selama 1 bulan penuh tanpa terputus.Kapsul : 900 - 1000 mg per hariCairan : 60 - 90 tetes per hari

    Jenis Vitex terbaik untuk digunakan


    Vitex muncul dalam banyak bentuk, dalam bentuk herbal utuh, kapsul, teh, cairan, bubuk. Kapsul dan cairan memberikan hasil yang konsisten karena bentuk tersebut lebih mudah untuk mengontrol dosisnya. Banyak komponen lain yang dibutuhkan dari vitex dapat dengan mudah larut di alkohol (cairan) deibandingkan dengan air (teh). Vitex memiliki aroma yang kuat, hampir pahit, jadi tidak dianjurkan untuk menggunakannya dalam tehm kecuali di campur dengan herbal lain. Inilah alasan mengapa lebih baik menggunakan kapsul.

    Apakah Vitex Bekerja untuk Semua Orang


    Vitex secara umum berkerja hampir untuk semua wanita di dalam masa subur mereka ( dari umur 18 tahun hingga perimenopouse) Tapi ada beberapa kasus dimana herbal penyubur kandungan ini tidak memiliki efek.Wanita yang kurang memiliki gaya hidup yang ideal kemungkinan tidak merasakan hasil yang sempurna dari vitex. Untuk mereka yang mempunyai masalah kekurangan penyimpanan energi, kekebalan tubuh yang rendah, makan makanan proses, menggunakan antibiotik atau steroids – Pengubahan diet dan gaya hidup sangat dibutuhkan sebelum menggunakan vitex. Tanpa mengubah semua hal ini dalam menggunakan vitex, hasil yang didapat mungkin tidak maksimal. Perimenopouse adalah waktu yang mendekati masa menopouse. Perimenopouse biasanya dimulai di umur 40. Ketika masa perimenopouse menuju ke masa menopouse, adalah normal jika siklus menstruasi menjadi tidak stabil dan tingkat hormon mulai kacau. Ketika cadangan ovarium mulai habis dan kesehatan sel telur mulai turun, tingkat hormon FSH mulai naik. Untuk sebagian wanita vitex dapat membantu untuk menjaga siklus yang stabil dan menekan tingkat hormon FSH, tetapi vitex tidak dapat membalikan proses penuaan. Karena setiap wanita berbeda maka vitex mungkin efektif atau mungkin tidak di masa perimenopouse. Vitex tidak dapat mengembalikan siklus menstruasi bagi wanita yang telah menopouse.

    Keamanan dan Efek samping


    Vitex Telah digunakan sejak 2000 tahun yang lalu dengan tanpa efek samping signifikan yang dilaporkan. Beberapa minor dan jarang terjadi ( 1 -2 % pengguna) menderita mual, masalah pencernaan, reaksi kulit, dan sakit kepala. Wanita yang mempunyai sejarah masalaha depresi mempergunakan vitex untuk mengobati masalah ketidakteraturan mensturasi mungkin mengalami kekambuhan dari masalah depresi tersebut.Walaupun Vitex telah menunjukan bahwa tidak ada gangguan penggunaan dengan kontrasepsi mulut Vitex sebaiknya tidak digunakan bersamaan dengan obat progesteron seperti pil KB karena dapat mengganggu kerja mereka. Beberapa wanita mengapatkan pengalaman perubahan dalam siklus menstruasi mereka ketika menggunakan Vitex. Siklus menstruasi mereka mungkin bertambah atau berkurang sementara waktu sebelum akhirnya menjadi stabil. Hal ini terjadi karena tubuh menstabilkan dirinya dan ini adalah hal yang normal.

    Tingkat Keamanan


    • Komisi E Jerman telah menyetujui penggunaan Vitex untuk mengobati masalah ketidakteraturan siklus menstruasi, PMS, dan mastodynia
    • The Botanical Safety Handbook telah mengkategorikan Vitex sebagai herbal kelas 1. Herbal kelas 1 adalah herbal yang aman untuk dikonsumsi ketika dikonsumsi dalam dosis yang sesuai.
    Penggunaan Vitex ketika Hamil

    Telah dipercaya bahwa Vitex dapat meningkatkan kadar progesteron menunjukan hasil yang positif bagi herbalis dan bidan yang menggunakan herbal penyubur ini untuk mencegah terjadinya keguguran pada wanita. Belum ada percobaan pada manusia yang telah dilakukan untuk mendukung hasil ini, hanya hasil tradisional saja. Ada sebuah penelitian toksikologi reproduksi dengan menggunakan tikus betina yang diberikan 80 kali dosis konsentrat untuk manusia dan hasilnya menunjukan bahwa tidak ada masalah kesuburan yang timbul dibandingkan dengan tikus yang tidak menerima vitex. Menurut Peneliti Jerman, Vitex dapat digunakan secara aman selama 3 bulan kehamilan dan dapat membantu mencegah terjadinya keguguran. Vitex tetap di pertimbangakan aman untuk dikonsumsi setelah 3 bulan., tapi ada kemungkinan vitex dapat menstimulasi air susu telalu dini, jadi karena alasan ini maka disarankan untuk tidak menggunakannya setelah 3 bulan kehamilan. Lagipula dalam 3 bulan kehamilan plasenta sudah mengambil alih kerja progesteron dan karena itu maka vitex tidak dibutuhkan lagi. Jika anda memutuskan untuk menggunakan vitex selama kehamilan, disarankan agar anda melakukan konsultasi dengan bidan dan herbalis untuk panduan dan pantauan.

    Kesimpulan


    Vitex adalah herbal yang fantastis, membantu mengobati masalah dari PMS, kadar progesteron rendah, ketidakmampuan ovulasi, siklus menstruasi yang tidak teratur, jerawat dan masalah lainnya. Vitex memberikan banyak keuntungan namun membutuhkan kesabaran dan konsisten dalam penggunaannya. Herbal penubur kandungan ini sebaiknya digunakan sepanjang bulan dan dikonsumsi pada pagi hari dengan perut kosong
     
Loading...

Share This Page