Ikan Vs Ayam, Sehat Mana ?

Discussion in 'Health & Medical' started by Tammy Joe, Mar 21, 2018.

  1. Tammy Joe

    Tammy Joe New Member

    Joined:
    Mar 20, 2018
    Messages:
    7
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    3
    Ikan apa ayam ? Kedua makanan ini merupakan makanan sumber protein yang sangat dibutuhkan tubuh. Meski sama-sama protein, tetap saja kedua makanan ini memiliki kandungan gizi yang berbeda. Nah, kira-kira lebih bagusan yang mana ? Ikan apa ayam yang bagus gizi nya ?

    [​IMG]

    Satu potong ayam segar dengan ukuran sedang tanpa kulit yang beratnya 40 gram saja sudah punya protein sebanyak 7 gram. Ikan juga kalau beratnya 40 gram memiliki protein 7 gram. Baik ayam maupun ikan, ternyata kandungan protein nya sama besar.

    Bagaimana dengan lemaknya?

    Ikan dan ayam memiliki lemak jenuh yang sedikit. Tapi daging ayam yang anda konsumsi harus tanpa kulit. Meski daging ayam itu memiliki lemak jenuh, tapi kulit ayam punya lemak tinggi yang tidak sehat.

    Apabila anda makan satu potong ayam seberat 40 gram tanpa kulit dan tidak diolah dengan cara digoreng, maka lemaknya hanya 2 gram saja. Berat yang sama pada ikan pun hanya punya lemak 2 gram.

    Jika sama-sama punya kandungan dan lemak yang sama, lalu apa bedanya ikan sama ayam ?

    Yang membuat beda ikan dengan ayam adalah jenis lemaknya. Lemak pada ikan itu adalah asam lemak omega 3. Asam lemak omega 3 pada ikan ini sudah terbukti mampu membuat normal kadar kolesterol tinggi, mengatasi tekanan darah, serta mencegah terbentuknya radikal bebas dalam tubuh. Asam lemak omega 3 yang paling tinggi kandungannya ada pada ikan-ikan laut dan ikan yang hidup di sungai beriklim dingin seperti salmon, sarden, tuna dan jenis ikan laut lainnya.

    Fakta ikan salmon : Banyak orang yang menganggap kalau ikan salmon itu ikan laut, memang benar tapi ikan salmon juga adalah ikan sungai. Ikan salmon ini lahir di sungai perairan air tawar yang beriklim dingin, kemudian bermigrasi ke laut untuk berkembang biak dan kembali lagi ke sungai untuk melahirkan. Sungai di perairan Norwedia adalah sungai yang menghasilkan ikan salmon kualitas terbaik dan rasanya juga sangat enak. Wajar saja, sungai Norwegia sangat bersih dan sejuk.

    Oke, kita lanjut lagi ke pembahasan !!

    Perbandingan zat gizi lainnya

    Daging ayam dan ikan sama-sama memiliki kandungan mineral dan vitamin. Misalnya saja zat besi. Tapi jika dibandingkan, maka kandungan zat besi pada daging ayam lebih unggul, terutama pada hati ayam. Setiap 75 gram hati ayam yang sudah matang mengandung zat besi sekitar 6,2-9,7 mg. Sedangkan ikan dengan berat 75 gram seperti ikan tuna dan salmon hanya ada 1,2 mg zat besi.

    Jadi, saya harus makan ayam atau ikan?

    Makan saja keduanya, karena keduanya adalah makanan enak yang bagus kandungannya untuk tubuh.

    Supaya bagus, sebaiknya dimasak dengan cara di sup, dipanggang, atau menumisnya. Dimasak dengan cara digoreng itu tidak sehat, malah kandungan gizi pada ayam dan ikan yang digoreng jadi berkurang.
     
Loading...

Share This Page