Ingin Buat Website? Cari tahu dahulu Pengertian, Fungsi, Ciri, dan Detail lainnya

Discussion in 'Internet Marketing' started by Mas Danar Hadi, May 28, 2018.

  1. Mas Danar Hadi

    Mas Danar Hadi New Member

    Joined:
    Apr 5, 2018
    Messages:
    7
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    3
    Dengan perkembangan dunia internet yang sangat signifikan, masyarakat telah mengetahui banyaknya manfaat dari sebuah website. Website sendiri merupakan halaman yang menyajikan rangkaian informasi tertentu dengan bantuan server atau hosting. Untuk membuka website ini sendiri, kita harus menggunakan jaringan internet. Hampir semua orang yang hidup di era modern bersentuhan dengan website. Sebuah perusahaan misalnya perlu buat website sebagai media promosi. Instansi pemerintahan membutuhkan website sebagai media sosialisasi. Banyak sekali manfaat dari sebuah website.

    Manfaat website yang banyak inilah yang menjadi alasan seseorang atau suatu instansi harus buat website. Namun sebelum anda memutuskan untuk buat website, ada banyak informasi yang harus Anda ketahui seputar dunia website. Anda harus mengetahui apa saja jenis-jenis website yang ada. Sehingga anda bisa memutuskan jenis website yang mana yang paling sesuai dengan kebutuhan. Selain itu anda juga harus mengetahui bagaimana ciri website yang baik serta kendala apa yang akan dihadapi ketika buat website.

    Mengenal Bagian-Bagian Website

    Apakah anda sudah paham apakah yang dimaksud dengan website? Pada dasarnya website bukan hanya sekedar halaman biasa pada sebuah tampilan di layar laptop anda. Ada banyak sekali bagian-bagian yang terkandung di dalam sebuah website. Bagian-bagian ini yang akan membangun tampilan sebuah website. Semakin bagus tampilan sebuah website, maka akan semakin mudah seseorang membaca website tersebut. Jadi, sebelum anda melangkah jauh. Pastikan anda paham tentang bagian-bagian dari sebuah website. Berikut ini bagian-bagian website:

    1. Judul Website (Title)

    Setiap website pasti memiliki judul. Judul ini merupakan nama dari website itu sendiri. Bagian judul dari sebuah website harus menggambarkan isi dari website tersebut. Judul ini biasanya dibuat sesingkat mungkin namun harus menarik. Dalam menentukan judul sebuah website terkadang harus dipikir dengan cermat. Jangan sampai judul tersebut ambigu atau tidak menceriminkan isi dari website. Judul ini terletak di titlebar browser.

    2. Nama Domain

    Nama domain ini merupakan IP address yang terdiri dari nomor acak yang unik. Sehingga setiap website pasti memiliki nama domain yang berbeda-beda. Untuk dapat menggunakan nama domain ini, anda harus menyewanya dari pencatat/registrer domain pertahun. Nama domain ini dibuat mewakili isi dari website Anda.

    3. Alamat URL

    URL atau Uniform Resource Locatormerupakan alamat lengkap dari website yang telah dibuat. Setiap website pasti memiliki alamat lengkap. Tidak ada website yang memiliki alamat URL yang sama. Hal ini dikarenakan alamat URL terdiri dari angka dan huruf yang berbeda-beda. Setiap alamat URL selalu diawali dengan nama domain.

    4. Link Atau Tautan

    Link ini ibarat sebuah pintu yang menghubungkan halaman yang satu ke halaman yang lainnya. Jadi funsilink adalah sebagai media untuk berpindah halaman. Link bisa menghubungkan anda ke halaman website lain atau ke halaman lain dalam website yang sama. Pengaturan Link ini diatur oleh kode html tertentu.

    5. Header Website

    Bagian atas dari sebuah website disebut sebagai header. Di header ini ada banyak hal yang bisa anda jumpai. Semua identitas penting situs ada di bagian header. Identitas ini berupa nama website, logo website sampai dengan deskripsi singkat mengenai website.

    6. Konten Atau Isi Website

    Inti dari sebuah website adalah konten atau isinya. Pada isi inilah pembaca bisa mendapatkan berbagai informasi penting yang dibuat oleh pengelola website. Konten ini yang akan menjadi daya tarik bagi pembaca. Semakin menarik konten sebuah website maka semakin banyak pembaca yang mengunjungi website tersebut.

    7. Sidebar

    Ketika anda melihat konten dari sebuah website, anda bisa melihat bagian sisi kiri dan kanan website. Segala sesuatu yang ada pada sisi kanan dan sisi kiri inilah yang disebut dengan sidebar. Sidebar ini sifatnya berbeda-beda di setiap website. Bentuk sidebar tergantung dari desain website itu sendiri. Bahkan ada website yang tidak memiliki sidebar. Ada juga website yang hanya memiliki satu sidebar.

    8. Widget

    Widget ini merupakan bagian yang memuat banyak informasi seputar website. Posisinya berada di sidebar. Namun terkadang ada beberapa website yang meletakkan widgetdibagianheader. Namun widget ini biasanya selalu diletakkan di tempat yang dianggap strategis oleh pemilik website.

    9. Footer

    Di bagian paling dasar, anda bisa menemui apa itu yang disebut footer. Pada bagian footer ini terdapat berbagai informasi penting seperti informasi masalah hak cipta, link tambahan, kepemilikian dan sponsor. Setiap website memiliki perbedaan susunan footer. Karena posisinya yang berada di bagian paling bawah, footer ini jarang sekali diperhatikan oleh para pengunjung. Namun bagian ini tetap ada pada setiap website.

    10. Navbar

    Navbar atau Navigation bar merupakan bagian dari website yang akan membantu proses navigasi pada saat anda menggunakan website. Bagian Navbar ini akan selalu terlihat berada di bagian paling atas meskipun andamescroll ke bawah. Navbar sendiri menunjukkan link-link penting yang mungkin akan anda kunjungi. Sehingga hal ini akan memudahkan para pembaca yang ingin mendapatkan informasi penting yang ada di websiteanda. Semua link penting akan tercantum di dalam navbar ini. Uniknya Navbar ini seperti melayang dan tetap ada di bagian paling atas.

    11. Menu

    Sebenarnya tampilan menu ini hampir sama dengan tampilan dari Navbar. Hanya saja, menu ini tidak seperti navbar yang selalu ada walaupun di scroll. Menu berada di bagian paling atas dan akan hilang jika discroll. Tujuan dari menu ini sama seperti pada navbar yaitu menunjukkan link lain. Sehingga ketika di klik maka anda akan sampai pada halaman yang akan dituju.Tampilan menu ini biasanya berkontribusi dalam keindahan tampilan sebuah website.

    12. Breadcrumb

    Bagian website yang satu ini berisi informasi seputar letak halaman yang sedang anda buka. Infomasi ini disajikan hanya dalam satu garis saja. Posisi dari breadcrumb ini sendiri berada di bagian atas. Ditandai dengan adanya garis yang memanjang di bawahnya. Jarang sekali pembaca yang memperhatikan bagian ini. Namun anda harus tetap tahu bahwa breadcrumb merupakan bagian dari website.

    13. Form

    Form ini berbentuk seperti sebuah formulir. Sebagaimana fungsi dari sebuah formulir, form ini berfungsi sebagai penginput data. Pembuat website harus mengisi beberapa data yang diinginkan ke dalam formulir ini. Semua data yang dimasukkan bisa berupa data wajib atau data opsional. Data ini berguna dalam mengelola website. Semua data ini wajib diisikan oleh pengelola website.

    14. SharingButton Bar

    Di sebut sebagai sharingbutton bar karena memang fungsi utama dari tombol ini adalah untuk berbagi. Dengan sharingbutton bar, para pembaca bisa membagikan informasi yang ada pada website tersebut pada banyak orang melalui media sosial. Akan ada banyak lambang media sosial seperti facebook dan twitter. Dengan bantuan sharingbutton bar, informasi yang dianggap penting akan mudah disebar oleh para pembaca. Hal ini tentu akan menguntungkan pemilik website. Semakin sering di bagi, menandakan website tersebut berkualitas.

    15. Popup

    Popup ini seperti jendela yang memuat informasi khusus yang ingin disampaikan oleh pengelola website. Bagian ini hanya akan muncul jika ada link atau sebuah menu yang diklik. Ketika popup ini muncul, maka seluruh bagian website akan ditutupi warna hitam transparan. Tidak ada bagian website yang bisa digunakan sebelum andamengklik salah satu bagian dari popup ini. Biasanya terdapat tanda silang pada bagian atas popup. Tanda silang ini harus diklik jika pembaca tidak menginginkan layanan yang ditawarkan oleh popup.

    Jenis-Jenis Website Sesuai Dengan Fungsinya

    Bagi anda yang ingin buat website, anda juga harus tahu jika website banyak jenisnya. Jenis website ini digolongkan sesuai dengan fungsinya. Mengenal jenis website ini penting sekali. Agar anda bisa paham jenis website yang mana yang paling sesuai dengan kebutuhan. Jangan sampai website yang anda bangun tidak sesuai dengan target serta tujuan anda membuat website. Baca dan simak jenis website yang ada di bawah ini. Setelah itu tentukan jenis website yang mana yang paling sesuai dengan kebutuhan anda.

    1. Mesin Pencari atau SearchEngine

    Mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan googlesearch dan yahoosearch. Banyak orang yang tidak sadar bahwa sebenarnya kedua hal ini sebenarnya merupakan jenis website. Website jenis ini merupakan website khusus yang dirancang untuk mengumpulkan berbagai jenis website. Cara kerjanya dengan memunculnya website sesuai dengan keyword atau kata kunci yang dimasukkan oleh pengguna. Website jenis ini sangat rumit proses pembuatannya.

    2. Wiki

    Anda juga pasti sudah akrab dengan situs Wikipedia. Sadarkah anda jika ternyata Wikipedia ini salah satu jenis website yang berbeda dari yang lain. Keunikan jenis website ini adalah pengunjung yang datang ke website bisa mengedit informasi yang ada pada website. Namun untuk mengedit isi website ada beberapa peraturan yang harus diikuti oleh pengunjung website. Semua informasi yang diedit juga tidak langsung di tampilkan. Ada tim khusus yang mengoreksi informasi tersebut apakah layak atau tidak untuk dipublikasikan.

    3. Web Portal

    Jenis website ini pada umumnya menampilkan berbagai informasi dari website lain. Sehingga anda bisa mengakses informasi dari website lain melalui website satu ini. Meskipun menampilkan informasi dari website lain, website ini juga memiliki informasi yang diproduksi sendiri. Sehingga ada banyak sekali informasi yang bisa didapatkan oleh para pengunjung melalui website jenis ini.

    4. Media Sosial

    Mungkin anda baru sadar, bahwa media sosial juga termasuk ke dalam jenis website. Banyak sekali ragam dari sosial media yang bisa anda temui. Bahkan saat ini hampir semua orang memiliki sosial media. Sebut saja media sosial facebook dan twitter yang sudah memiliki banyak pengguna di dunia. Website jenis ini sangat mudah digunakan bagi para penggunanya. Namun pada umumnya, website jenis ini dikendalikan oleh perusahaan raksasa.

    5. ArchieveSite

    Fungsi utama dari website yang satu ini adalah untuk mengumpulkan dan menyimpan konten penting. Website ini juga bisa digunakan untuk menyimpan banyak website agar tidak hilang. Semua materi-materi elektronik juga bisa disimpan pada website ini. Website ini jarang sekali dibuat karena banyak orang yang tidak tahu akan fungsinya.

    6. Portal Berita Dan Informasi

    Website jenis ini seperti sebuah koran elektronik. Sesuai namanya, website portal berita memang menyajikan banyak jenis berita yang terbaru kepada para pembaca. Website jenis ini sedang banyak berkembang di tengah masyarakat. Tentu saja karena kehadiran website ini dianggap solusi bagi masyarakat yang haus akan informasi. Beberapa nama website jenis ini yang terkenal di Indonesia adalah detik.com, cosmopolitan dan kompas. Jenis website seperti ini selalu mengutamakan konten yang berkualitas.

    7. Forum

    Uniknya website jenis forum, para pengunjung bisa berdiskusi melalui website tersebut. Dalam website ini pengunjung bisa berkomunikasi dan saling bertukar informasi. Contoh jenis website ini adalah Kaskus. Semua aktivitas para pengunjung akan dikendalikan oleh admin. Admin ini yang akan membuat aturan tersendiri di dalam website. Website jenis ini sangat banyak disukai pengunjung. Sebab pengunjung bisa berinteraksi dengan banyak pengguna website lainnya.

    8. SocialBookmarking

    Hampir sama dengan jenis forum, hanya bedanya di sini pengguna bisa memasukkan sebuah data atau berita ke dalam website. Nantinya berita ini bisa dikomentari oleh pengguna lainnya. Website seperti ini memang terlihat jauh lebih dinamis sebab ada banyak interaksi di dalamnya. Sama seperti forum, juga ada admin yang akan mengendalikan setiap informasi yang masuk ke dalam website. Bila informasi tidak sesuai maka admin akan menghapus berita tersebut.

    9. Media Sharing

    Sama seperti namanya, website ini fungsinya memang untuk berbagi. Artinya pengguna dari website bisa berbagi kepada pengguna yang lainnya. Tentu saja konten yang bisa dibagikan sudah ditentukan terlebih dahulu. Contoh jenis website ini yang paling terkenal adalah youtube. Dimana penggunanya bisa saling berbagi video satu sama lain. Dan selain itu kiriman tersebut juga bisa mendapatkan komentar dari setiap pengunjung yang melihat. Media berbagi ini merupakan jenis website yang paling sering didatangi oleh pengunjung.

    10. Cloud

    Jenis website ini sebenarnya perpanjangan dari media sharing. Hanya saja di sini anda tidak hanya bisa berbagi kepada pengguna lain. Namun apa yang anda bagikan akan otomatis tersimpan pada penyimpanan pengguna lain. Contoh jenis website ini adalah Dropbox. Sehingga anda bisa berbagi pada pengguna lain dan pengguna lain dapat melihat kiriman anda lagi tanpa harus menyimpan secara manual.

    11. Company Profile

    Sesuai dengan namanya maka website jenis ini merupakan website yang digunakan untuk menampilkan profil dari sebuah perusahaan. Tujuan dari website jenis ini untuk memberikan informasi kepada masyarakat luas tentang segala sesuatu yang berkaitan dengan perusahaan. Di dalam website ini anda bisa menemukan produk prusahaan, alamat, nomor kontak serta visi dan misi dari perusahaan. Dengan pengelolaan yang baik, website jenis ini juga tergolong sebagai media promosi yang efektif. Persaingan yang ketat membuat perusahaan berlomba-lomba membuat website profil terbaik.

    12. CorporateWebsite

    Sebenarnya jenis website ini hampir sama dengan websitecompanyprofile. Hanya saja isi website serta susunannya lebih kompleks lagi. Bahkan di dalam website ini terdapat segala kegiatan yang dilakukan perusahaan. Selain itu juga terdapat laporan-laporan yang ingin disampaikan oleh perusahaan kepada masyarakat. Tidak semua perusahaan memiliki jenis website seperti ini. Biasanya perusahaan yang membuat website jenis ini adalah perusahaan skala besar.

    13. BrandingWebsite

    Brandingwebsite ini merupakan website yang diciptakan untuk mempromosikan sebuah brand tertentu. Dengan tujuan utama sebagai bahan promosi maka, website jenis ini harus dibuat semenarik mungkin. Hal ini dibuat agar banyak pengunjung yang tahu serta percaya pada brand yang diluncurkan. Ada banyak sekali perusahaan yang menggunakan website jenis ini. Hal ini juga dianggap paling efektif untuk menyentuh target pasar.

    14. Portfolio Online

    Website jenis ini pada umumnya layaknya sebuah katalog. Jadi begitu anda membuka website ini, ada banyak barang yang bisa dilihat. Website jenis ini fungsinya sebagai media promosi. Namun pengunjung tidak dapat melakukan transaksi dalam website jenis ini. Jika pengunjung ingin melakukan transaksi maka pengunjung harus menghubungi nomor kontak yang ada dalam website. Tentu saja karena digunakan sebagai media promosi, tata letak dari website ini sangat diatur. Sehingga pengunjung akan nyaman dan betah berlama-lama di dalam website berbentuk katalog ini.

    15. Blog

    Mungkin anda tidak asing lagi dengan istilah blog atau blogger. Blog ini mirip sekali dengan diari seseorang. Didalamwebsite jenis ini tidak ada aturan pengelola ingin membuat apa. Isi dan konten dari blog ini juga sangat bebas dan bervariasi. Sedangkan blogger adalah sebutan bagi orang yang mengelola blog. Biasanya pengunjung blog juga bisa memberi komentar atas kiriman yang diberikan oleh si pengelola blog. Bagi anda yang ingin buat website jenis ini, anda juga harus belajar banyak mengenai blog yang baik.

    16. Portal Komersil

    Sesuai dengan namanya portal jenis ini merupakan jenis website yang digunakan untuk komersil. Melalui website ini, anda bisa menjual barang tanpa harus membuat website sendiri. Bisa diibaratkan jika website ini adalah sebuah supermarket online, lalu anda menitipkan barang dagangan anda pada supermarket ini. Jenis website ini juga banyak berkembang di Indonesia.

    17. Website Toko Online

    Jenis website yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi bagi anda. Apalagi saat ini toko online memang sedang menjamur di Indonesia. Toko online yang baik memang seharusnya memiliki website sendiri. Website ini akan menjadi menjadi media promosi yang sangat bagus. Namun ada banyak hal yang harus anda perhatikan ketika akan membuat website jenis ini. Apalagi jika anda memiliki kompetitor yang banyak. Anda harus memiliki strategi khusus agar para pengunjung bisa mendapatkan website yang anda miliki dengan mudah.

    Ciri-CiriWebsite Yang Baik Dan Profesional

    Apakah sama kualitas setiap website yang dibuat oleh seseorang atau suatu instansi? Tentu saja jawabannya tidak. Jika anda hobi untuk membaca informasi di beberapa website, anda pasti akan tahu bedanya. Anda bisa membandingkan sendiri website mana yang lebih baik dari yang lain. Namun sebenarnya ada indikator tersendiri mengapa sebuah website dikatakan baik atau tidak. Hal ini yang mendasari pentingnya anda mengetahui ciri-ciri website yang baik itu seperti apa.

    Setelah anda mengetahui ciri-ciri website yang baik, maka anda akan bisa buat website dengan kualitas yang baik pula. Website yang baik akan membuat para pengunjung menjadi nyaman dan betah berada di halaman tersebut. Tentu saja hal ini akan membawa keuntungan tersendiri bagi anda pembuat website. Semakin banyak pengunjung yang mengunjungi laman websiteanda, maka semakin banyak pula keuntungan yang anda dapatkan. Berikut ini ciri-ciri website yang baik yang harus andaketahui:

    1. Efektif (Usability )

    Website yang baik adalah website yang efektif bagi para pembacanya. Efektif di sini maknanya pengunjung website tersebut tahu bagaimana cara menggunakan website tersebut. Bila ketika membuka sebuah website lalu pengunjung merasa bingung dengan tampilan yang ada, maka bisa dikatakan website tersebut tidak efektif. Hal ini melibatkan tampilan layout dari website itu sendiri. Sebagus dan secantik apapun tampilan layout sebuah website, namun jika itu membingungkan para pengunjung hal itu sangat tidak baik.

    2. Memiliki Sistem Navigasi Yang Baik

    Sistem navigasi yang baik juga harus menjadi sebuah indikator bagi sebuah website. Banyak website yang memiliki navigasi yang membingungkan para pengunjungnya. Ingat, website yang baik adalah website yang paling memudahkan pengunjung dalam menjelajah isi website tersebut. Biasanya pengunjung akan jera berkunjung ke sebuah website yang memiliki navigasi yang buruk. Untuk itu anda harus belajar banyak masalah navigasi pada laptop ini sendiri.

    3. Desain Grafis Yang Apik

    Sebenarnya untuk menilai sebuah website itu baik atau tidak mudah sekali. Anda hanya tinggal melihat desain grafis dari website tersebut. Desain grafis ini ada banyak sekali macamnya. Pada umumnya desain grafis setiap website berbeda-beda. Tergantung dari pihak yang buat website itu sendiri. Untuk membuat sebuah desain grafis sebuah website nyatanya tidak mudah. Apalagi jika anda menginginkan sebuah desain grafis yang terkesan profesional.

    4. Konten Bearkualitas

    Inti dari website yang anda buat adalah konten atau isi dari website tersebut. Website yang baik adalah yang memiliki isi yang berkualitas. Isi dari website ini bermacam-macam. Namun pada umumnya berisi artikel yang berkaitan dengan tujuan dari website tersebut dibuat. Untuk membuat konten website yang berkualitas pada dasarnya tidak mudah. Anda harus rajin memperbarui konten websiteanda.

    Apalagi saat ini persaingan di mesin pencari google sangat ketat. Jika tidak menggunakan strategi konten yng bagus, maka websiteanda bisa sulit ditemukan oleh para pembaca. Untuk itu ketika anda menggunakan website maka pastikan anda siap untuk mengelola website tersebut dengan baik.

    5. Kompabilitas Yang Dimiliki Website

    Kompabilitas di sini adalah seberapa banyak alat pendukung dari website ini sendiri. Hal ini biasanya yang paling sulit untuk dipahami oleh para pemula. Anda harus banyak paham mengenai browser plug in. Contohnya seperti Mozila, Opera, Netscape, Lyxn, Avant, Maxthon dan berbagai jenis plug in lainnya.

    6. LoadingTime Yang Singkat

    Loadingtime juga akan mempengaruhi kualitas sebuah website. Website yang baik biasanya memiliki loadingtime yang singkat. Walaupun sebenarnya ada banyak faktor yang akan mempengaruhi loadingtime ini. Hal ini sangat dipengaruhi dengan aplikasi yang digunakan saat anda membuat sebuah website.

    7. Functionality

    Functionality di sini adalah kondisi website dilihat dari segi teknologi yang menaungi website ini sendiri. Di sini biasanya peran programmer sangat dibutuhkan. Website yang baik adalah yang memiliki teknologi yang mumpuni. Teknoligi ini misalnya PHP, ASV, JAVA, CGI dan sebagainya.

    Kendala Dalam Membuat Sebuah Website

    Banyak orang yang tidak bisa membuat sebuah website. Hal ini wajar sebab membuat website bisa dikatakan tidak mudah. Walaupun banyak orang beranggapan bahwa website bisa dibuat sendiri, faktanya untuk bisa buat website dengan tampilan bagus butuh usaha keras. Tidak jarang banyak orang yang menyerah di tengah jalan ketika sedang proses buat website. Alhasil, website yang diinginkan tidak bisa dioperasikan dengan baik. Tentu hal ini akan menyita banyak waktu yang anda miliki.

    Dalam membuat sebuah website memang akan ada banyak kendala yang akan ditemui. Semua kendala ini harus bisa diatasi sendiri jika anda memutuskan untuk membuat sebuah website secara mandiri. Proses yang dilalui untuk bisa buat website memang tidak mudah. Apalagi bagi anda yang baru terjun di dalam dunia website. Pasti hal ini akan menjadi tantangan tersendiri. Berikut ini kendala yang akan anda temui saat membuat website secara mandiri:

    1. Kesulitan Menentukan Jenis Website

    Meskipun kelihatannya mudah, namun terkadang menentukan jenis website yang akan digunakan juga cukup sulit. Anda harus paham benar dengan kebutuhan anda. Sehingga andabisa menentukan jenis website mana yang paling sesuai. Jika masih bingung, sebaiknya anda mendiskusikan hal ini dengan seseorang yang sangat paham dengan dunia website. Dengan berdiskusi anda semakin paham dan yakin untuk buat website yang sesuai dengan kebutuhan anda.

    2. Pengetahuan Yang Minim Seputar Website

    Banyak orang yang ingin membuat website sendiri secara mandiri, namun pengertian website yang sebenarnya saja masih bingung. Pengetahuan yang minim inilah yang menjadi kendala tersendiri bagi anda yang ingin membuat website. Padahal ketika anda akan membuat website, anda harus bersentuhan dengan segala sesuatu yang mungkin tidak pernah anda dengan sebelumnya. Anda bisa saja mempelajari hal tersebut satu persatu, namun hal ini tentu akan memakan waktu yang cukup lama.

    3. Kesulitan Dalam Menentukan Desain Grafis

    Untuk membuat sebuah desain grafis sebuah website bukan hal yang mudah. Bahkan banyak orang yang secara serius mempelajari hal ini. Untuk itu sebaiknya anda menyerahkan hal ini pada ahlinya. Tentu saja agar anda tidak kecewa dengan hasil website yang didapatkan nantinya.

    4. Tampilan Layout Tidak Profesional

    Tampilan layout sangat mempengaruhi tingkat kepuasan para pengunjung di websiteanda nantinya. Apalagi tampilan ini harus bersifat dinamis. Dinamis artinya tampilan website harus tetap nyaman dibuka dengan media apapun, baik dengan laptop atau dengan handphone. Banyak orang yang buat website, namun tidak memperhatikan hal ini. Sehingga tampilan yang didapatkan pengunjung website sangat tidak nyaman.

    5. Kemampuan Yang Minim Di Bidang Programmer

    Mau tidak mau anda harus paham sedikit demi sedikit tentang masalah pemograman saat anda ingin membuat sebuah website. Hal ini juga dapat menjadi kendala yang amat besar bagi orang yang ingin membuat website. Terasa sangat sulit itu paham tentang langkah-langkah selanjutnya yang akan dilakukan. Apalagi jika tutorial yang diberikan tidak lengkap. Maka anda akan kesulitan dalam membuat website.

    6. Kesulitan Membuat Website Menjadi Efektif

    Saat websiteanda sudah selesai pun, belum tentu website yang anda bangun menjadi efektif. Percaya atau tidak membangun sebuah website yang efektif membutuhkan strategi tertentu. Tidak banyak orang yang bisa membuat website dengan efektif. Oleh sebab itu, anda perlu bantuan agar website yang dibangun bisa efektif serta tepat sasaran. Bisa jadi justru pengguna tidak mengerti bagaimana cara menggunakan fitur di websiteanda. Hal ini dapat terjadi jika tampilan pada website tidak baik.

    7. Isi Atau Konten Tidak Sesuai

    Faktanya jarang ada pengunjung yang terlalu memperhatikan tampilan dari websiteanda. Biasanya mereka hanya akan fokus pada konten yang ada pada websiteanda. Untuk itu penting sekali untuk membuat suatu konten yang berkualitas baik. Sehingga ketika pengunjung mencari sebuah informasi, websiteanda bisa muncul di halaman bagian pertama mesin pencari. Agar bisa mencapai hal ini anda harus belajar tentang SEO atau SearchEngineOptimism. SEO merupakan suatu teknik agar websiteanda bisa bersaing dengan website lainnya.

    Solusi Terbaik Dalam Membuat Website Secara Profesional

    Setelah mengetahui apa itu website, bagian-bagiannya, jenis website, saatnya anda buat website untuk anda sendiri. Tentukan jenis website yang akan anda bangun. Ada dua cara untuk membuat website. Cara yang pertama adalah dengan membuatnya sendiri secara mandiri. Sedangkan cara yang kedua yaitu dengan menggunakan jasa pembuat website. Seperti yang telah diulas pada bagian atas, bahwa untuk membuat suatu websiteanda dituntut untuk bisa menguasai banyak hal. Tidak jarang banyak orang yang merasa kesulitan.

    Apalagi jika ternyata anda harus membuat sebuah website penting untuk sebuah perusahaan atau sebuah toko online. Maka solusi terbaiknya, anda harus menggunakan cara yang kedua, yaitu menggunakan jasa pembuat website. Saat ini jasa pembuat website bukan hal baru lagi. Ada banyak tempat yang bersedia untuk membuatkan website untuk anda. Bahkan bukan hanya membuat, jasa ini juga akan membantu anda untuk mengelola website yang telah dibuat. Ada banyak keuntungan jika anda buat website melalui jasa ini.

    Keuntungan Menggunakan Jasa Pembuat Website

    Ketika anda memutuskan untuk menggunakan jasa pembuat website untuk buat website yang baik. Anda telah mengambil sebuah keputusan yang tepat. Sebab ada banyak keuntungan yang akan anda dapatkan, jika menggunakan jasa ini. Berikut ini keuntungan yang akan anda dapatkan jika memutuskan untuk menggunakan jasa pembuat website.

    1. Website Dijamin Cepat Selesai

    Jika anda membutuhkan website dalam waktu singkat, jasa pembuat website ini bisa menjadi solusi yang terbaik. Pengerjaan untuk menyiapkan sebuah website biasanya akan dilakukan dengan cepat oleh jasa pembuat website. Hal ini tentu akan membantu anda untuk menghemat waktu dalam mendapatkan website yang berkualitas baik.

    2. Kualitas Isi Website Bagus

    Bukan hanya website yang bagus saja yang akan anda dapatkan. Namun banyak juga jasa pembuat website yang menawarkan pembuatan konten atau isi dari website itu sendiri. Hal ini tentu akan membuat isi dari website berkualitas baik. Sebab tempat jasa pembuat website biasanya paham bagaimana caranya membuat isi website yang berkualitas. Anda pun akan semakin yakin jika buat website melalui jasa ini adalah pilihan yang terbaik.

    3. Website Menjadi Lebih Efektif

    Website yang akan anda dapatkan akan jauh lebih efektif. Efektif di sini berarti pengunjung websiteanda, akan mudah memahami desain website yang telah dirancang. Hal ini tentu akan sangat menguntungkan bagi anda. Sebab website yang efektif akan membuat pengunjung tidak akan merasa kesulitan untuk mencari informasi dalam website tersebut. Sehingga pengunjung dapat dengan mudah melakukan aktivitasnya di dalam websiteanda.

    4. Tampilan Website Profesional

    Dapatkan juga tampilan website yang profesional dengan menggunakan jasa ini. Tampilan website yang akan anda dapatkan juga sangat profesional sebab para pembuat jasa website, terlatih membuat tampilan website. Tentu saja ini akan membat tampilan websiteanda akan terlihat berkelas. Buat website melalui jasa ini akan membuat websiteanda beda dari yang lainnya. Tampilan website yang profesional bukan hanya sekedar cantik belaka, ada banyak kriteria tersendiri agar tampilan website bisa dikatakan berkelas.

    5. Bisa Berdiskusi Tentang Website

    Keuntungan yang lainnya, selain anda bisa mendapatkan website dengan kualitas yang baik, anda juga akan mendapatkan banyak informasi seputar dunia website. Anda juga bisa bertanya pada pembuat website tentang website yang telah dibuat. Dengan buat website di tempat jasa ini anda bisa berdiskusi banyak hal seputar website pada yang benar-benar ahli. Hal ini akan meningkatkan pengetahuan anda dalam dunia website. Namun pastikan anda memang memilih tempat pembuat website yang baik.

    Ciri Jasa Pembuat Website Yang Baik

    Setelah anda mengetahui keuntungan buat website pada jasa pembuat website, pasti anda ingin segera memesan website pada mereka. Namun bagaimana caranya untuk memilih jasa pembuat website yang baik? Tenang saja, di bawah ini akan dikupas tuntas bagaimana ciri dari sebuah jasa pembuat website yang baik. Sehingga nantinya anda bisa mendapatkan website dari tempat yang memang ahlinya dalam dunia website. Berikut ini ciri-ciri yang harus dipahami sebelum memutuskan buat website di suatu tempat:

    1. Memiliki Website Yang Bagus

    Sebenarnya untuk melihat sebuah tempat jasa pembuatan website bagus atau tidak, anda hanya tinggal memperhatikan website dari penyedia jasa tersebut. Bagaimana website penyedia jasa tersebut menurut anda sendiri. Jika website mereka saja jelek, maka bisa dipastikan tempat tersebut bukan jasa buat website yang bisa diandalkan. Sebagai jasa pembuat website, harusnya bisa dipastikan jika mereka memiliki website yang bagus. Sebab website yang mereka kelola akan menjadi indikator bagi calon pelanggan.

    2. Profil Perusahaan Bagus

    Jangan coba-coba untuk buat website, di perusahaan yang memiliki profil yang tidak jelas. Hal ini tentu akan sangat beresiko bagi anda. Perhatikan profil serta informasi lengkap seputar jasa tersebut. Apakah memiliki alamat serta nomor kontak yang jelas atau tidak. Perhatikan juga layanan yang diberikan apakah lengkap atau belum. Hal ini akan memberikan anda sebuah keyakinan tempat tersebut bisa diandalkan atau sebaiknya cari tempat buat website yang lain.

    3. Harga Yang Kompeten

    Harga juga bisa menjadi indikator tersendiri dalam mencari tempat buat website bagi anda. Biasanya jasa pembuat website yang baik akan memberikan ragam harga yang bervariasi. Ragam harga ini akan disesuaikan dengan jenis website yang akan anda pilih. Ingat, jangan hanya tergoda dengan layanan yang murah saja. Sebab layanan yang murah belum tentu hasilnya maksimal. Begitu juga sebaliknya, harga mahal juga tidak bisa menjadi jaminan. Anda harus bisa memastikan apakah harga yang diberikan pantas untuk jenis website yang anda dapatkan.

    4. Testimoni Yang Meyakinkan

    Ciri yang paling bisa dilihat adalah adanya testimoni kepuasan para pelanggan. Testimoni ini bisa anda tanyakan sendiri pada mereka yang pernah menggunakan layanan jasa pembuat website tersebut. Anda juga bisa melihat hasil website yang telah dibuat. Jika anda merasa hal tersebut sudah sangat memuaskan, maka tidak aka nada salahnya anda memilih tempat tersebut. Namun jika dirasa kurang, ada banyak tempat lain yang siap membantu.

    5. Memberikan Kenyamanan Konsultasi

    Tempat pembuatan website yang baik adalah mereka yang bisa memberikan kenyamanan dalam berkonsultasi. Sehingga anda bisa mendiskusikan masalah website yang akan anda buat. Apa saja fitur yang anda inginkan semua bisa anda konsultasikan. Jangan memilih tempat pembuatan website yang jelek dalam memberikan konsultasi. Jelasnya hasil dari konsultasi ini harus memberikan anda sebuah website yang sangat andabutuhkan.

    6. Ada Garansi

    Biasanya pembuat website akan memberikan garansi. Selama masa garansi ini semua perawatan website akan menjadi tanggungan pembuat website. Sehingga apabila anda menemui masalah pada website yang telah dibuat, pembuat website tidak akan lepas tangan begitu saja. Hal ini menjadi ciri yang wajib ada saat anda memilih sebuah jasa pembuat website. Garansi ini akan membuat anda nyaman dalam menggunakan website untuk pertama kali.

    7. Bersedia Membantu Mengelola Website

    Cari tempat jasa pembuat website yang bersedia membantu mengelola website yang telah dibuat. Minimal mereka membantu masalah pembaharuan website dan juga pembaharuan konten dari website. Namun biasanya layanan tambahan ini akan dikenakan tarif tambahan lagi setiap bulannya. Dengan layanan ini anda tidak perlu bingung mengatur serta memperbaharui isi dari website. Sebab hal itu telah menjadi tanggung jawab dari jasa pembuat website. Bisa dikatakan sistem ini merupakan sistem terima bersih.

    Cara Mengelola Website Dengan Baik Dan Benar

    Setelah selesai buat website, apakah pekerjaan anda sudah selesai? Tentu saja jawabannya belum. Justru setelah website terbentuk anda harus bekerja lebih keras lagi untuk mengelola website yang telah jadi. Faktanya mengelola website jauh lebih sulit dibandingkan membuat website itu sendiri. Tentu saja hal ini bukan tanpa alasan. Website yang baik bukan hanya sekedar memiliki tampilan yang baik. Namun website yang baik adalah website yang dikelola secara tepat sasaran oleh pihak pengelola website tersebut.

    Akan sangat percuma jika website yang anda miliki tidak dikelola dengan baik. Website yang tidak dikelola dengan baik akan terbengkalai dan tidak memiliki pembaca. Hal ini tentu akan sangat merugikan. Ingat bahwa tujuan utama anda dalam membuat sebuah website adalah untuk menarik minat pembaca sebanyak-banyaknya. Tanpa pengelolaan yang baik, mustahil website yang sudah anda buat bisa mendatangkan banyak pembaca. Di bawah ini akan dijelaskan secara Jelas cara mengelola website yang baik:

    1. Rajin Memperbaharui Tampilan Website

    Hal pertama yang harus anda lakukan adalah rajin memperbaharui tampilan website. Hal ini dilakukan demi kenyamanan pengunjung. Pikirkan kembali fitur mana yang kurang. Selain itu ada atau tidak fitur pelengkap yang seharusnya dibuang. Banyak orang yang selesai membuat sebuah website hanya membiarkan website dengan tampilan yang tidak menarik tanpa perubahan. Ini tentu menunjukkan bahwa anda tidak serius dalam mengelola website. Jika merasa malas atau tidak memiliki waktu, gunakan saja jasa pengelola website yang sudah ada saat ini.

    2. Perbaharui Konten Secara Berkala

    Konten atau isi dari websiteanda jangan hanya itu itu saja. Sebuah website yang baik adalah website yang dinamis. Selalu memperbaharui isi dari website itu adalah hal yang harus dilakukan setiap pengelola website. Apalagi persaingan website semakin ketat. Dijamin websiteanda tidak akan mampu bersaing jika tidak terus diberi konten baru yang menarik. Isi dari sebuah website ini bisa berupa artikel-artikel yang sangat bagus ditambah dengan gambar-gambar yang mendukung. Tidak sempat untuk membuat artikel sendiri? Jangan bingung, ada jasa pembuat artikel yang bisa membuat artikel dengan bentuk format apapun.

    3. Konsultasikan Pada Ahlinya

    Cara yang terakhir adalah dengan konsultasikan dengan ahlinya. Ada banyak jasa yang menawarkan perbaikan sebuah website. Anda bisa berkonsultasi pada mereka. Sampaikan keluhan seputar website yang anda kelola. Maka mereka akan siap membantu untuk memberikan solusi yang terbaik. Selain itu, mereka juga bisa membantu lebih banyak lagi demi kemajuan websiteanda. Jangan ragu untuk mendiskusikan masalah seputar website yang andahadapai. Agar websiteanda bisa jauh lebih baik lagi.

    Sekarang anda telah mengetahui tentang website lebih jelas dan bagaimana solusinya agar mendapatkan sebuah website dengan kualitas yang baik. Semoga informasi di atas bisa membantu anda dalam memiliki sebuah website impian yang menjawab banyak kebutuhan anda. Milikilah sebuah website yang akan berguna bagi kehidupan anda. Ingat, bahwa website yang baik bukan hanya sekedar dibuat. Namun harus dibuat secara profesional dan dikelola secara baik.
     
    dimasab likes this.
  2. Amilashaliha

    Amilashaliha Member

    Joined:
    Apr 10, 2017
    Messages:
    210
    Likes Received:
    27
    Trophy Points:
    28
    ini thread bagus .,., cocok bgt buat blogger pemula
    bahkan sampai sekarang saya sendiri belum sepenuhnya tau fungsi web sendiri wkwkw
     
  3. Hari Agustomo Nugroho

    Hari Agustomo Nugroho Active Member

    Joined:
    Mar 13, 2015
    Messages:
    1,195
    Likes Received:
    78
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Benar, membuat website lebih mudah dari pada merawatnya. Memerlukan waktu yang tidak sebentar untuk membuat website kita menjadi besar
     
  4. Mas Danar Hadi

    Mas Danar Hadi New Member

    Joined:
    Apr 5, 2018
    Messages:
    7
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    3
    Monggo silahkan, mari sama-sama belajar
     
  5. Mas Danar Hadi

    Mas Danar Hadi New Member

    Joined:
    Apr 5, 2018
    Messages:
    7
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    3
    Cocok mas. saya setuju dengan pendapat mas hari. memang memerlukan waktu yang tidak sebentar
     
  6. silviajaya

    silviajaya Member

    Joined:
    May 30, 2018
    Messages:
    37
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
  7. Silaen Medan

    Silaen Medan Member

    Joined:
    Dec 31, 2017
    Messages:
    153
    Likes Received:
    16
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Saya lebih tertarik dengan hal mengelola sebuah website yang baik dan benar. Karena kalau sekedar membuat website saat ini sudah sangat terbantu dengan adanya tools otomatis cms, tapi pasca itu sanggupkah merawatnya ?
     
  8. Silaen Medan

    Silaen Medan Member

    Joined:
    Dec 31, 2017
    Messages:
    153
    Likes Received:
    16
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Saya lebih tertarik dengan hal mengelola sebuah website yang baik dan benar. Karena kalau sekedar membuat website saat ini sudah sangat terbantu dengan adanya tools otomatis cms, tapi pasca itu sanggupkah merawatnya hingga sukses menghasilkan uang ?
     
  9. agam

    agam Member

    Joined:
    May 30, 2018
    Messages:
    213
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    18
    Kereen,.. makasih buat artikelnya,...
     
Loading...

Share This Page