Ingin Jadi Pengusaha? Pikirkan Dulu 3 Hal Ini!

Discussion in 'General Business' started by Dedi Mulyadi, Aug 3, 2017.

  1. Dedi Mulyadi

    Dedi Mulyadi New Member

    Joined:
    Jun 13, 2017
    Messages:
    8
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    3
    pebisnis.jpg View attachment 4921 View attachment 4921

    Anda berniat untuk jadi pengusaha? Di masa di mana banyak orang tertarik untuk keluar dari pekerjaan dan ingin jadi pengusaha, tentu hal ini adalah rencana yang bagus dan baik. Tapi rencana yang bagus harus diiringi dengan niat yang benar juga. Banyak kita lihat orang yang keluar dari pekerjaan utamanya lalu mencoba berbisnis hanya karena ikut-ikutan teman dan jenuh dengan pekerjaan utamanya. Sialnya, setelah mencoba berbisnis ternyata ia mudah putus asa dan menyerah.

    Menurut Djohan Darmady, owner dari PT . LED Greenlm menuturkan bahwa menjadi pengusaha itu tidak bisa asal asalan, semua harus diperhitungkan matang-matang! Djohan menuturkan, ada 3 aspek hal yang harus Anda lakukan untuk menjadi pengusaha, jika anda tidak bisa menerapkan 3 aspek ini, lupakan saja.


    Berikut 3 tips pengusaha sukses yang wajib anda terapkan jika anda ingin jadi pengusaha sukses, seperti yang telah diterapkan oleh Djohan Darmady dalam berbisnis LED hingga jadi besar seperti ini :


    1. Orientasikan untuk membuka lapangan pekerjaan, jangan kepentingan pribadi semata!

    Dengan dilandasi dengan niat mulia membuka lapangan pekerjaan yang baru di tengah pertumbuhan penduduk yang meledak ini, usaha anda niscaya akan semakin sukses! Dengan begitu selain anda membesarkan bisnis, anda juga turut membantu memberikan rezeki kepada karyawan anda.


    2. Melek Finansial

    Pebisnis yang tidak melek finansial sama saja dengan kendaraan yang bisa berjalan dengan kencang tapi remnya blong. Ini tentu akan sangat berbahaya bagi keadaan keuangan bisnis maupun pribadi anda sendiri. Banyak yang menggunakan uang pribadi untuk menutup kekurangan keuangan perusahaan atau sebaliknya menggunakan keuntungan yang didapat dari bisnis untuk kepentingan pribadi saja. Sebaiknya kebiasaan tersebut sudah harus ditinggalkan.

    3. Miliki Mental Baja

    Seorang pebisnis tentunya tidak akan lepas dari kegagalan. Hampir tidak ada pebisnis yang tidak pernah mengalami kegagalan ketika berproses dalam bisnisnya.Jika anda ingin menjadikan bisnis sebagai jalan hidup anda, maka sebaiknya anda harus memiliki mental baja. Jangan hanya semangat ketika bisnis anda mendapatkan profit besar, tapi juga semangatlah ketika anda menemui kegagalan karena dari kegagalan itu anda akan belajar dan bisa menjadikan pengalaman tersebut untuk kemajuan bisnis anda ke depannya.

    Itulah beberapa hal yang disarankan oleh salah satu pebisnis sukses di Indonesia yaitu Djohan Darmady, sebelum Anda benar-benar melangkah untuk menjadi pengusaha.
     
    Rifa Firmansyah and Om Toni like this.
  2. lasealwin

    lasealwin Well-Known Member

    Joined:
    Aug 1, 2015
    Messages:
    1,862
    Likes Received:
    171
    Trophy Points:
    63
    Banyak pengusaha kami lihat menjadi kapitalis yang serakah, hidup mewah-mewahan merusak lingkungan dan merusak moral anak muda juga....
    Udah mulai ilfil, tapi memang ada kapitalis yang benar-benar berhati mulia.
    Salam....
     
  3. Om Toni

    Om Toni Member

    Joined:
    Feb 11, 2017
    Messages:
    340
    Likes Received:
    84
    Trophy Points:
    28
    Rumusan mental baja ini yang terlampau luas. Banyak pihak mengasumsikannya sebagai semangat pantang menyerah dan 1001 sifat positif lain.
    Saya ada pengalaman lucu saat ngobrol dengan seorang pengusaha UMKM. Saat saya singgung soal mental baja dalam berwiraswasta, dia protes. Menurutnya, pengusaha itu tak perlu mental baja, cukup mental bola.
    Alasannya, "kalau bolanya tidak mental, ya nggak laku mas..." Maklum, ternyata dia adalah perajin bola :D.
    Sayapun tersenyum sambil membayangkan, apa jadinya kalau baja yang dimentalin? - Just kidding
     
  4. Om Toni

    Om Toni Member

    Joined:
    Feb 11, 2017
    Messages:
    340
    Likes Received:
    84
    Trophy Points:
    28
    kapitalis juga manusia...
    punya rasa punya hati...
    Jangan samakan dengan... pisau belati...
    *floating*
     
  5. Dedi Mulyadi

    Dedi Mulyadi New Member

    Joined:
    Jun 13, 2017
    Messages:
    8
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    3
    Iya gan kembali lagi ke masing-masing orangnya, banyak juga pengusaha yang berhati mulia hehehe
     
  6. Dedi Mulyadi

    Dedi Mulyadi New Member

    Joined:
    Jun 13, 2017
    Messages:
    8
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    3
    Wah kalo bola dari baja ya gak bisa mental, hehehe
     
  7. saya suka thread bermutu seperti ini, saya juga cita cita jadi pengusaha sukses, tapi kok namanya sama djohan darmady juga ya
     
  8. Iya, kalau mau jadi pengusaha harus mental baja jangan mental tempe
     
  9. Fazza

    Fazza New Member

    Joined:
    Nov 4, 2017
    Messages:
    16
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    3
    inspiratif, benar sekali gan. pengusaha harus bermental baja..
     
Loading...

Share This Page